Proses Pengumpulan Data HASIL DAN PEMBAHASAN

BAB IV HASIL DAN PEMBAHASAN

4.1 Proses Pengumpulan Data

Peneliti menempuh beberapa tahapan penelitian dalam pengumpulan data. Pertama sekali peneliti mencari informasi sebanyak-banyaknya melalui kepustakaan dan mulai menyusun proposal penelitian. Untuk memperoleh data Daftar Pemilih Tetap DPT yang menetap di Jalan Dr. Mansyur Kelurahan Padang Bulan dalam Pemilihan Gubermur Sumut 2013 dari Komisi Pemilihan Umum Kota Medan, peneliti mengajukan surat pra penelitian yang didapat di bagian pendidikan FISIP USU. Berdasarkan data yang diperoleh peneliti, jumlah DPT yang menetap di Jalan Dr. Mansyur Kelurahan Padang Bulan sebanyak 1267. Setelah selesai mengerjakan pendahuluan, kerangka teori dan metode penelitian, peneliti mengajukan surat izin penelitian. Kemudian, peneliti mendapatkan surat izin penelitian dari Dekan FISIP USU yang ditujukan kepada Kantor Kelurahan Padang Bulan kota Medan, peneliti mendapat surat rekomendasi melakukan penelitian. Selanjutnya peneliti langsung menemui satu per satu warga yang terpilih menjadi responden yang sebelumnya terpilih secara acak sebanyak 93 orang. Pada tanggal 12 April 2013, peneliti menyebarkan kuesioner yang telah dipersiapkan untuk dibagikan kepada responden di Jalan Dr. Mansyur Kelurahan Padang Bulan dan penyebaran kuesioner dilanjutkan pada hari berikutnya. Dalam pelaksanaannya, pertama sekali peneliti menanyakan nama responden yang terpilih sebagai responden. setelah menemukan, peneliti melakukan wawancara terstruktur yaitu suatu model pengumpulan data melalui responden dengan menggunakan daftar pertanyaankuesioner yang tersusun secara sistematis. Sementara model pertanyaan yang digunakan peneliti adalah pertanyaan tertutup yakni model pertanyaan yang memberi kesempatan kepada responden untuk memilih jawaban atau memberikan penilaian untuk setiap pertanyaan. Penelitian lapangan berlangsung hampir sebulan yakni pada tanggal 12 April 2013 sampai 10 Mei 2013. Hal ini dikarenakan ada responden yang keluar kota, belum lagi banyak yang curiga karena penelitian ini mengangkat tema politik. Banyak responden yang awalnya menolak untuk mengisi kuesioner tapi dengan perjuangan keras dan meyakinkan bahwa penelitian ini hanya untuk memenuhi syarat untuk sarjana maka responden akhirnya mau atau menurut. Dalam pengisian kuesioner, peneliti mendampingi responden. Hal ini dilakukan untuk mengantisipasi hal-hal yang mungkin tidak dimengerti oleh responden. Kebanyakan Universitas Sumatera Utara responden membutuhkan penjelasan kembali tentang pengisian kuesioner tersebut dan bahasa kuesionernya harus disederhanakan kembali agar mudah dipahami. Peneliti melaksanakan penelitian lapangan di Jalan Dr. Mansyur Kelurahan Padang Bulan untuk mendapatkan data mengenai hubungan iklan luar politik pada pemilihan gubernurwakil gubernur Sumatera Utara 2013 terhadap perilaku politik masyarakat Jalan Dr. Mansyur Kelurahan Padang Bulan Kota Medan. Setelah memperoleh seluruh data, peneliti mengolah data tersebut ke dalam tabel tunggal dan tabel silang, hingga akhirnya melakukan uji hipotesis dan menarik kesimpulan dan saran bagi kepentingan berbagai pihak.

4.2 Teknik Pengolahan Data

Dokumen yang terkait

Iklan Luar Ruang Politik dan Perilaku Politik (Studi Korelasional Mengenai Pengaruh Iklan Luar Ruang Politik pada Pemilihan Gubernur/Wakil Gubernur Sumatera Utara 2013 terhadap Perilaku Politik Masyarakat Jalan Dr. Mansyur Kelurahan Padang Bulan Kota Meda

3 70 163

Perilaku Politik Pemilih Pemula Pada Pemilihan Gubernur Sumatera Utara Tahun 2013 (Studi Kasus Di Kecamatan Tigabinanga Kabupaten Karo)

2 70 105

Iklan Politik dan Minat Memilih (Studi Korelasional Tentang Iklan Politik di Televisi Terhadap Minat Memilih Pemilih Pemula Di Kelurahan Mangga Medan Tuntungan).

17 47 120

Perilaku Politik Soekarno(Suatu Studi Kebijakan Politik Luar Negeri Indonesia Dalam Konteks Politik Konfrontasi Indonesia Dengan Malaysia)

4 65 108

Iklan Luar Ruang Politik dan Perilaku Politik (Studi Korelasional Mengenai Pengaruh Iklan Luar Ruang Politik pada Pemilihan Gubernur/Wakil Gubernur Sumatera Utara 2013 terhadap Perilaku Politik Masyarakat Jalan Dr. Mansyur Kelurahan Padang Bulan Kota Meda

0 3 31

BAB II URAIAN TEORITIS 2.1 Kerangka Teoritis - Iklan Luar Ruang Politik dan Perilaku Politik (Studi Korelasional Mengenai Pengaruh Iklan Luar Ruang Politik pada Pemilihan Gubernur/Wakil Gubernur Sumatera Utara 2013 terhadap Perilaku Politik Masyarakat Jal

0 0 14

BAB I PENDAHULUAN 1.1 Latar Belakang Masalah - Iklan Luar Ruang Politik dan Perilaku Politik (Studi Korelasional Mengenai Pengaruh Iklan Luar Ruang Politik pada Pemilihan Gubernur/Wakil Gubernur Sumatera Utara 2013 terhadap Perilaku Politik Masyarakat Jal

0 0 6

Iklan Luar Ruang Politik dan Perilaku Politik (Studi Korelasional Mengenai Pengaruh Iklan Luar Ruang Politik pada Pemilihan Gubernur/Wakil Gubernur Sumatera Utara 2013 terhadap Perilaku Politik Masyarakat Jalan Dr. Mansyur Kelurahan Padang Bulan Kota Meda

0 0 20

Perilaku Politik Pemilih Pemula Pada Pemilihan Gubernur Sumatera Utara Tahun 2013 (Studi Kasus Di Kecamatan Tigabinanga Kabupaten Karo)

0 8 45

Perilaku Politik Pemilih Pemula Pada Pemilihan Gubernur Sumatera Utara Tahun 2013 (Studi Kasus Di Kecamatan Tigabinanga Kabupaten Karo)

0 0 10