Koherensi Tidak Berpenanda Koherensi

berkesinambungan yang mempunyai awal dan akhir yang nyata disampaikan secara lisan atau tertulis Tarigan, 2009: 26. Baryadi 2002: 17 berpendapat bahwa kohesi berkenaan dengan hubungan bentuk antara bagian-bagian dalam suatu wacana, sedangkan koherensi Baryadi 2002: 29 adalah keterkaitan semantis antara bagian- bagian wacana. Jadi, kohesi berkaiatn dengan bentuk implisit, dan koherensi berkaitan dengan makna eksplisit. Penelitian ini menganalisis tentang jenis-jenis kohesi dan koherensi yang terdapat dalam karangan guru-guru. Berikut ini akan digambarkan kerangka berpikirnya. Bagan 1 Kerangka Berpikir ANALISIS KOHESI DAN KOHERENSI DALAM KARANGAN KARYA GURU-GURU SD KABUPATEN MAHAKAM ULU, KALIMANTAN TIMUR Rumusan Masalah 1. Jenis kohesi dan koherensi apa sajakah yang terdapat dalam karangan yang disusun oleh guru-guru SD Kabupaten Mahakam Ulu, Kalimantan Timur? 2. Bagaimana pemakaian kohesi dan koherensi dalam karangan yang disusun oleh guru-guru SD Kabupaten Mahakam Ulu, Kalimantan Timur? Klasifikasi 20 karangan yang terdiri dari karangan narasi, deskripsi, persuai, argumentasi, dan eksposisi Gorys Keraf 2007 Analisis Baryadi 2002: 17 berpendapat bahwa kohesi berkenaan dengan hubungan bentuk antara bagian- bagian dalam suatu wacana. Adapun jenis-jenis konjungsi dalam kohesi gramatikal disesuaikan dengan teori Tarigan 2009 dan TBBI 2011. Baryadi 2002: 29 berpendapat bahwa koherensi adalah keterkaitan semantis antara bagian-bagian wacana. Analisis Hasil Kesimpulan 42

BAB III METODOLOGI PENELITIAN

3.1 Jenis Penelitian

Penelitian ini termasuk jenis penelitian deskriptif kualitatif. Penelitian deskriptif kualitatif merupakan penelitian yang datanya berbentuk kata-kata atau gambar, dan tidak menekankan pada angka Moleong, 2006: 11. Kriteria data dalam penelitian kualitatif adalah data yang pasti. Data yang pasti adalah data yang sebenanrnya terjadi sebagaimana adanya, bukan data yang sekedar terlihat, terucap, tetapi data yang mengandung makna di balik yang terlihat dan terucap tersebut. Penelitian ini disebut deskriptif kualitatif karena penelitian ini mendeskripsikan kohesi dan koherensi dalam karangan guru-guru SD Kabupaten Mahakam ulu, Kalimantan Timur. Dengan demikian, laporan penelitian nantinya akan berisi kutipan-kutipan data yang berupa paragraf-paragraf untuk memberi gambaran penyajian laporan tersebut. Adapun penelitian kualitatif menurut Moleong 2006: 6 adalah penelitian yang bermaksud untuk memahami fenomena tentang apa yang dialami oleh subjek peneliti misalnya perilaku, persepsi, motivasi, dan tindakan. Penelitian ini dikatakan penelitian kualitatif karena berkaitan dengan fenomena kebahasaan dan data diperoleh dari karya guru SD Kabupaten Mahakam Ulu, Kalimantan Timur. Tujuan dari penelitian ini adalah mengolah dan menganalisis data yang berisi deskripsi jenis-jenis kohesi dan koherensi yang terdapat dalam 20 karangan yang disusun oleh guru-guru SD Kabupaten Mahakam Ulu, Kalimantan Timur. Data yang terkumpul yaitu berupa kata-kata yang disajikan dalam paragraf dalam karangan tersebut.

3.2 Data dan Sumber Data

Sumber data dalam penelitian adalah subjek dari mana data dapat diperoleh Arikunto, 2006: 129. Data yang digunakan dalam penelitian ini berupa paragraf yang mengandung kohesi dan koherensi. Peneliti akan menganalisis beberapa jenis karangan yaitu karangan narasi, deskripsi, persuasi, argumentasi, dan eksposisi. Sumber data penelitian ini adalah 20 karangan yang diperoleh dari pelatihan dan magang guru-guru SD Mahakam Ulu pada 30 Juli sampai dengan 28 September 2015. Pelatihan dan magang dilaksanakan di Hotel Museum Batik yang bertempat di jalan Dr. Sutomo 13 A Yogyakarta. Data yang berupa kohesi dan koherensi akan dipakai untuk kemudian dianalisis. Berikut akan dipaparkan nama dan judul karangan guru-guru SD Mahakam Ulu, Kalimantan Timur. Tabel 1.2 Nama Guru dan Judul Karangan No Nama Judul Jenis Karangan Asal Sekolah 1 Antonius Anyeq Lingkungan Eksposisi SDN 002 Ujoh Bilang 2 Antonius Bunsu Lingkungan Narasi SDN 004 Noha Silat, Kec. Long Apari 3 Albertus Hajang Lingkungan Persuasi SDN 008 Mandak Besar 4 Donatus Dia Jagalah Kebersihan Eksposisi SDN 001 Lahan 5 Eka Saptha Bahaya Banjir Narasi SDN 001 Ujoh Bilang 6 Havui Larah, S.Pd Buanglah Sampah Pada Tempatnya Persuasi SDN 005 Long Lunuk 7 Jumsaber Oang Lingkungan Narasi SDN 003 Long Penareh