Waktu dan Tempat Pelaksanaan

48 4.7 juta jiwa dengan jumlah penduduk miskin sekitar 40 BPS kabupaten Bogor 2010. Dari Tabel 7 diatas, yang menjadi lokasi penelitian adalah desa Dramaga RT 01RW 01, RT 03RW01, RT 01 RW 03 dn RT 02RW 03 dan desa Babakan RT 01RW 02 dan RT 02RW 06. Desa Dramaga merupakan pusat pemerintahan kecamatan Dramaga. Secara umum, karakteristik desa Dramaga dan Babakan sama dengan karakteristik keseluruhan kecamatan Dramaga.

4.2 Karakteristik Responden

Karakteristik responden merupakan faktor penting yang harus diketahui berkaitan dengan penerimaan konsumen terhadap produk. Karakteristik responden secara langsung akan mempengaruh karakteristik keluarga, kebiasaan dan pola makan dalam keluarga, sikap dan presepsi responden, serta perilaku responden terhadap bahan pangan dan kecenderungan penerimaan bahan pangan tersebut. Karakteristik responden yang diamati dalam penelitian ini meliputi karakteristik berdasarkan jenis kelamin, usia, tingkat pendidikan, pekerjaan, pendapatan per kapita per bulan, kondisi kesehatan awal penggunaan produk, pengetahuan umum tentang minyak sawit mentah, pola makan keluarga serta pengetahuan dasar tentang vitamin A. Keseluruhan responden yang diamati berasal dari keluarga prasejahtera yang diperoleh dari data sekunder berupa kartu keluarga dan informasi dari kantor desa Dramaga dan desa Babakan serta survei langsung secara door to dooryang disertai dengan pengisian kuesioner 1. Keseluruhan responden berjumlah 78 orang, yang terdiri atas 52 orang perempuan 66.7 dan 26 orang laki-laki 33.3 . Kisaran usia responden adalah 0 – 56 tahun, dengan rata-rata usia sebesar 28.78 tahun, dengan tingkat pendidikan rata- rata adalah Sekolah Dasar SD. Rata-rata pekerjaan responden adalah ibu rumah tangga dan buruh harian, dengan total pendapatan per kapita per bulan sebesar Rp. 100.000 – Rp. 250.000. Berdasarkan data karakteristik tersebut dapat dikatakan bahwa seluruh responden dalam penelitian ini termasuk masyaraat prasejahtera. Karakteristik Responden dapat dilihat pada Tabel 15. Informasi karakteristik responden secaraumum disajikan pada Lampiran 14.