Validitas Reliabilitas Tahap Pelaksanan Uji Coba Tes Soal Cerita

3.5.1.4 Membuat Kisi-Kisi Tes Uji Coba

Tabel spesifik atau kisi-kisi soal adalah tabel yang memuat tentang perincian materi dan tingkah laku atau aspek berfikir. Kegunaan dari kisi-kisi ini adalah untuk menjaga agar item yang disusun tidak menyimpang dari bahan serta aspek kejiwaan atau tingkah laku dalam tes.

3.5.2 Tahap Pelaksanan Uji Coba Tes Soal Cerita

Uji coba perangkat tes dilaksanakan di SMP Negeri 1 Ungaran dan dikerjakan oleh siswa kelas VII semester 2 yang bukan kelas eksperimen maupun kelas kontrol. Untuk menentukan soal yang akan digunakan sebagai alat pengumpulan data, maka skor hasil uji coba dianalisis dengan menghitung validitas butir, daya pembeda, tingkat kesukaran, dan reliabilitas soal.

3.5.2.1 Validitas

Validitas adalah suatu ukuran yang menunjukkan tingkat kevalidan atau kesahihan suatu instrumen. Suatu instrumen dikatakan valid jika mampu mengukur apa yang diinginkan. Validitas butir diperoleh dengan rumus korelasi product moment, sebagai berikut. = ∑ − ∑ ∑ { ∑ − ∑ }{ ∑ − ∑ } keterangan : N : Jumlah responden X : Skor per-butir Y : Skor Total r XY : Koefisien korelasi butir soal Jika r xy r tabel maka soal tersebut valid Arikunto, 2007:72. Berdasarkan hasil ujicoba yang telah dilaksanakan diperoleh r tabel untuk N = 23 dengan taraf signifikansi α = 5 adalah 0,432. Dari 10 soal yang telah diujicobakan, diperoleh 8 soal valid. Soal nomor 1, 2, 3, 5, 6, 7, 8, dan 10 merupakan soal yang valid karena mempunyai r xy r tabel . Perhitungan selengkapnya dapat dilihat pada lampiran 9.

3.5.2.2 Reliabilitas

Reliabilitas berhubungan dengan tingkat kehandalan instrumen artinya sejauh mana sebuah instrumen dapat dipercaya sebagai pengumpul data. Suatu instrumen mempunyai reliabilitas yang tinggi apabila memberikan hasil yang relatif konstan pada penggunaan ulang bagi subjek berbeda. Reliabilitas instrumen diketahui dengan metode belah dua ganjil genap atau awal akhir. Selanjutnya dihitung dengan mengunakan rumus korelasi produk moment, kemudian r 11 dikorelasikan dengan persamaan berikut. Rumus yang digunakan untuk menghitung reliabilitas soal uraian biasanya adalah rumus Alpha Arikunto,2007:109 sebagai berikut: = 1 − ∑ . Keterangan : 11 r : reliabilitas yang dicari, : jumlah varians skor tiap-tiap item, : varians total, n : banyaknya butir soal. Kriteria pengujian reliabilitas tes yaitu nilai r 11 dikonsultasikan dengan harga rtabel. Apabila r hitung r tabel , maka tes yang diujicobakan reliabel. Berdasarkan analisis tes ujicoba yang telah dilakukan, diperoleh r hitung = 0.7283. Dari tabel r product moment diperoleh r tabel untuk N = 23 dengan taraf signifikansi α = 5 adalah 0,3365. Karena r hitung r tabel dapat disimpulkan instrument yang telah diujicobakan reliabel. Proses perhitungan dapat dilihat pada lampiran 10.

3.5.2.3 Tingkat Kesukaran Soal