Waktu dan Tempat Penelitian Bahan dan Alat Metode Penelitan Metode Pengumpulan data

3 METODOLOGI

3.1 Waktu dan Tempat Penelitian

Pengumpulan data dilakukan selama 4 bulan pada bulan April sampai dengan bulan Juli 2007 di perusahaan perikanan pukat udang PT. Irian Marine Product Development Jakarta, dan kantor cabang di Sorong.

3.2 Bahan dan Alat

Bahan dan alat yang digunakan dalam penelitian ini adalah 1 Kapal pukat udang; 2 Data sheet untuk mencatat hasil tangkapan; 3 Kamera dan alat perekam sebagai alat dokumentasi; 4 Alat tulis; 5 Log book jurnal penangkapan; 6 Peta Perairan Arafura.

3.3 Metode Penelitan

Metode yang dipakai dalam penelitian ini adalah metode penelitian deskriptif dengan jenis studi kasus. Metode deskriptif dipakai dalam penelitian ini karena bertujuan untuk menggambarkan sifat kegiatan yang tengah berlangsung pada saat penelitian dilakukan, selain itu studi kasus digunakan dalam penelitian yang bertujuan untuk merinci suatu objek tertentu selama kurun waktu tertentu Umar, 2005.

3.4 Metode Pengumpulan data

Data yang dikumpulkan dalam penelitian ini adalah 1 Data yang diperoleh dengan cara pengisian kuisioner oleh nakhoda KM Aman no.11. Data yang didapat berupa hasil catatan penangkapan log book trip KM Aman no. 11 selama 11 hari. Pencatatan data hasil tangkapan meliputi jumlah dan posisi setting hauling, kedalaman pengoperasian pukat udang, waktu setting hauling, lama penarikan dan komposisi hasil tangkapan udang. Untuk melengkapi data dilakukan wawancara terhadap anak buah kapal ABK kapal pukat udang milik perusahaan tersebut. 2 Data komposisi hasil tangkapan diperoleh dari kantor pusat PT IMPD Jakarta untuk periode bulan Januari sampai April 2007 serta data produksi dari tahun 1997 sampai 2006. Data yang didapat berupa jenis tangkapan, jumlah inner carton yang siap dipasarkan, peta daerah penangkapan, jumlah setting hauling , dokumen – dokumen perizinan berlayar, spesifikasi kapal beserta alat tangkap dan kedalaman tempat beroperasi. 3.5 Analisis Data 3.5.1 Komposisi Hasil Tangkapan