Melaksanakan Pembinaan Kepada Penghuni Berkaitan Dengan

2. Pengelolaan Kebersihan dan Pemeliharaan Bangunan

UPTD III Penjaringansari sangat berperan penting dalam Pengelolaan Kebersihan dan Pemeliharaan Bangunan dikarenakan kesadaran penghuninya mengenai kebersihan masih kurang. Unit kebersihan dan Pemeliharaan sendiri memiliki tugas sebagai berikut : 1 melaksanakan pembinaan kepada penghuni berkaitan dengan masalah kebersihan rumah susun dan lingkungan sekitarnya ; 2 melaksanakan pemeliharaan bangunan rumah susun serta sarana dan prasarana penunjangnya. Hal ini membuat pengurus Rusunawa berperan aktif dalam pengelolaannya.

a. Melaksanakan Pembinaan Kepada Penghuni Berkaitan Dengan

Masalah Kebersihan Rumah Susun Dan Lingkungan Sekitarnya. Dalam melaksanakan peran dalam pembinaan kepada penghuni mengenai kebersihan rusunawa dan lingkungan sekitar UPTD III Penjaringansari sangat berperan penting dalam pengelolaannya. Hal ini dikarenakan kebiasaan penghuni rusunawa Penjaringansari tidak mudah untuk dirubah ke arah yang lebih. Tujuan pengelola yaitu untuk menciptakan hunian yang layak huni dan bersih namun diperlukan peran yang aktif dalam pelaksanaannya sehingga perlu dilaksanakan pembinaan terkait masalah kebersihan lingkungan rusunawa Penjaringansari. Seperti yang diungkap oleh Bapak Sutjahjo Irianto selaku Kepala UPTD III, berikut penuturan beliau : “Kalo masalah kebersihan itu ya UPTD berusaha mengingatkan penghuni mas supaya bersama-sama menjaga kebersihan Rusun, terlebih lagi kan di Rusun merupakan Tempat tinggal umum, jadi kalo keliatan kotor satu saja ya seluruh rusun tampak kotor. Selain itu kami juga berkoordinasi dengan RT di setiap blok buat mengadakan kegiatan kerja bakti rutin membersihkan rusun tujuannya sendiri untuk menciptakan rumah susun yang bersih dan tidak kumuh seperti pandangan orang selama ini mas.” Wawancara tanggal 2 september 2010 Hal ini senada juga diungkapkan oleh Pak Edi selaku petugas Kebersihan di UPTD III. Berikut penuturan beliau : “Kegiatan yang sering dilakukan oleh UPTD disini ya kerja bakti mas. bersih-bersih halamam rusun, lorong rusun, gorong-gorong di depan tu mas. selain itu juga kami juga memasang pamplet di setiap sudut-sudut rusun fungsinya sendiri untuk mengingatkan warga rusun supaya ngga buang sampah sembarangan mas.” wawancara tanggal 4 September 2010 Dalam melaksanakan kegiatan pembinaan kepada penghuni Rusunawa Penjaringsari UPTD III berupaya melibatkan penghuni Rusnunawa dalam pelaksanaannya dikarenakan kebersihan dan pemeliharaan hunian merupakan tanggung jawab bersama bukan tanggung jawab satu pihak saja. Oleh karena itu UPTD menghimbau penghuni untuk ikut berperan serta dalam memlihara kebersihan lingkungan Rusunawa. Seperti yang diungkap oleh Bapak Sutjahjo Irianto selaku Kepala UPTD III, berikut penuturan beliau : “Sebenarnya upaya yang kami lakukan sudah semaksimal mungkin mas. Namun semuanya tetap kembali pada warganya. Soalnya kebersihan disini kan kepentingan bersama kalo hanya sebagian warga saja yang benar-benar perhatian sama lingkungannya tapi sebagian tidak kemungkinan hal ini dapat menghabat terwujudnya rumah susun yang bersih dan indah mas. soalnya padangan masyarakat pada umumnya sekarang tentang rusun disini itu kumuh mas.” Wawancara tanggal 2 september 2010 Hal ini senada juga diungkapkan oleh Pak Edi selaku petugas Kebersihan di UPTD III. Berikut penuturan beliau : “Kalo menurut saya mas, sudah efektif namun hal ini kan tetap kembali sama warga sendiri. Soalnya susah mas merubah kebiasaan penghuni rusun mas. Apalagi hunian disinikan saling berdempetan jadi sikap salah satu penghuni saja bisa mempengaruhi kebiasaan penghuni lainnya. kalo ada yang buang sampah sembarangan dari lantai atas saja kan sudah kelihatan kotor dibawahnya mas. soalnya khan disini berbagai macam orang kumpul jadi satu, makanya agak susah ngaturnya. ” wawancara tanggal 4 September 2010 Berdasarkan temuan dilapangan peran UPTD III dalam pelaksanaan pembinaan terkait kebersihan lingkungan dilaksanakan dengan melibatkan warga penghuni Rusunawa Penjaringansari. Hal tersebut dilakukan untuk menumbuhkan kesadaran penghuni serta tanggung jawab bersama dalam menjaga kebersihan lingkungan rusunawa. Seperti yang diungkapkan oleh Ibu Ratna selaku penghuni rusunawa Penjaringansari blok A, berikut penuturan beliau : “Kalo bentuk pembinaannya ya itu mas, kayak kerja bakti, trus pengumpulan samapah kering atau barang bekas, trus untuk dijual, ada banyak kok mas pembinaannya.” wawancara tanggal 29 September 2010 Hal senada juga diungkapkan oleh Ibu Lasmini selaku penghuni rusunawa Penjaringansari blok B, berikut penuturan beliau : ”Nggih mas, nek pembinaan masalah kebersihan niku nggih diajak kerja bakti mas, supoyo wargane niku ngertos trus perduli kale lingkungane.” wawancara tanggal 29 September 2010 Hal tersebut juga diperkuat oleh salah satu pernyataan penghuni rusunawa blok C Bapak Taufan. Berikut penuturan beliau : “Nek sak ngertiku seh mas, UPTD sering ngadakno Kerja bakti, terutama pas musim udan, iku biasane resik-resik got mas, ben gak mampet, soale ngerti dewe kan , nangkene langganan banjir.” wawancara tanggal 29 September 2010 Dari hasil wawancara tersebut diatas maka dapat disimpulkan kegiatan pembinaan yang dilaksanakan oleh UPTD III khususnya rusunawa Penjaringansari sudah dilakukan dengan baik. Namun permasalahan terletak pada kesadaran peghuni rusunawa terhadap lingkungan sekitarnya hal tersebut dibuktikan dengan adanya penghuni membuang sampah sembarangan. Sehingga peran petugas kebersihan masih perlu ditingkatkan lagi guna menjaga kebersihan lingkungan rusunawa.

b. Melaksanakan Pemeliharaan Bangunan Rumah Susun Serta Sarana