Teknik Analisis Data Pengecekan Keabsahan Temuan

63 Wawancara yang dilakukan dalam pnelitian ini bersifat terstuktur. Karena peneliti membuat garis besar terlebih dahulu. 3. Observasi Observasi yang dilakukan dalam pnelitian ini bersifat terstuktur. Karena peneliti membuat garis besar terlebih dahulu.

F. Teknik Analisis Data

Dalam penelitian ini data yang diperoleh dianalisis menggunakan teknik Miles dan Huberman. Miles dan Huberman mengungkapkan bahwa dalam mengolah data kualitatif dilakukan melalui tahap reduksi, penyajian data, dan penarikan kesimpulan, berikut uraiannya 96 : 1. Reduksi data Mereduksi berarti merangkum, memilih hal-hal pokok dan penting kemudian dicari tema dan polanya. Pada tahap ini peneliti memilah informasi mana yang relevan dan mana yang tidak relevan dengan penelitian. Reduksi data dilakukan dengan cara yang sesuai prosedur penyelesaian soal yang benar hingga menemukan jawaban yang paling tepat. Setelah direduksi data akan mengerucut, semakin sedikit dan mengarah ke inti permasalahan sehingga mampu memberikan gambaran yang lebih jelas mengenai objek penelitian. 2. Penyajian data 96 Sugiyono, Metode Penelitian Pendidikan: Pendekatan Kuantitatif, Kualitatif dan R D , Bandung: Alfabeta,2010, hal.338 64 Setelah dilakukan direduksi data, langkah selanjutnya adalah menyajikan data untuk dapat memberikan kemungkinan penarikan kesimpulan dari data tersebut. Data disajikan dalam bentuk tabel dan uraian penjelasan yang bersifat deskriptif. Data disajikan dalam bentuk tabel yaitu berupa pengelompokan siswa yang berkemampuan tinggi dan yang berkemampuan sedang Depdiknas dalam Rofiki membuat kriteria tingkat kemampuan siswa dan skala penilaiannya yaitu kemampuan tinggi jika 80 ≤ nilai yang di peroleh ≤ 100, kemampuan sedang jika 65 ≤ nilai yang diperoleh 80 97 dan menilai siswa mengenai proses berpikir kritisnya. Kemudian data yang disajikan tersebut dalam bentuk uraian. 3. Penafsiran kesimpulan Tahap akhir pengolahan data adalah penarikan kesimpulan. Setelah semua data tersaji permasalahan yang menjadi objek penelitian dapat dipahami dan kemudian ditarik kesimpulan. Kesimpulan yang dilakukan disesuaikan dengan rumusan masalah

G. Pengecekan Keabsahan Temuan

Untuk menetapkan keabsahan data diperlukan teknik pemeriksaan pengujian. Pelaksanaan tekhnik pemeriksaan didasarkan atas sejumlah kriteria tertentu. Ada empat kriteria yang digunakan yaitu derajat 97 Arif Widarti, “Kemampuan Koneksi Matematis dalam Menyelesaikan Masalah Kontekstual Ditinjau dari Kemampuan Matematis Siswa”, dalam jurnal, STKIP PGRI Jombang, hal. 4 65 kepercayaan credibility , keteralihan transferability , kebergantungan dependability dan kepastian confirmability . 98 Pada penelitian ini digunakan kriteria derajat kepercayaan credibility .Kriteria ini berfungsi melaksanakan inkuiri sedemikian rupa sehingga tingkat kepercayaan penemuannya dapat tercapai, mempertunjukan derajat kepercayaan hasil-hasil penemuan dengan jalan pembuktian oleh peneliti pada kenyataan ganda yang sedang diteliti. Penggunaan kriteria derajat kepercayaan untuk pengecekan keabsahan data dalam penelitian ini, yaitu dengan teknik triangulasi yaitu menggunakan beberapa sumber dan teknik diskusi dengan teman sejawat.

H. Tahap-tahap Penelitian