Sentra Produksi Komoditi Unggulan

Dari Tabel 4.22 terlihat bahwa berdasarkan analisa LQ bahwa komoditi unggulan sektor perikanan adalah kolam sawah dimana memiliki nilai LQ di atas 1, yang mana hal tersebut menunjukan bahwa peranan perikanan mina padi tersebut lebih menonjol di Kabupaten Tapanuli Utara dibandingkan dengan peranannya di Provinsi Sumatera Utara. Dari hasil analisis pada Tahun 2006, peranan perikanan mina padi yang terbesar dimana nilai LQ adalah sebesar 1,17617.

4.4. Sentra Produksi Komoditi Unggulan

4.4.1. Tanaman Bahan Pangan

Dari hasil survey di lapangan dan data Dinas Pertanian Kabupaten Tapanuli Utara untuk masing-masing komoditi sektor pertanian menunjukkan bahwa ada beberapa daerah yang menjadi sektor basis tanaman bahan pangan Untuk lebih jelasnya dapat dilihat pada Tabel 4.23. Tabel 4.23. Rata-rata Hasil Nilai LQ Tanaman Bahan Pangan Kecamatan Padi Sawah Padi Ladang Jagung Kacang Tanah Ubi Kayu Ubi Jalar Parmonangan 0.9112 1.6357 1.3493 2.5702 0.8600 0.7860 Adian Koting 0.9228 1.8674 0.5107 3.9574 0.4383 0.8601 Sipoholon 0.8869 0.6047 0.9216 1.1396 1.5054 2.2423 Tarutung 0.8634 0.8971 1.4282 1.8614 1.3767 1.8572 Siatas Barita 0.9374 0.5009 1.6178 1.4494 0.9919 1.2659 Pahae Julu 1.2348 0.0012 0.0759 0.3794 0.4121 0.6107 Pahae Jae 1.2732 0.0000 0.1241 0.2421 0.3570 0.2435 Purbatua 1.3017 0.0000 0.0797 0.1035 0.1761 0.1408 Simangumban 1.2095 0.0000 0.3068 0.3861 0.5989 0.5966 Pangaribuan 0.9143 1.5015 0.6614 0.2567 2.3465 1.2687 Garoga 0.6818 2.0896 4.6994 0.6226 1.0298 0.2929 Sipahutar 0.8069 3.8755 1.5791 0.3689 1.0411 0.7092 Siborongborong 0.8275 0.8071 1.5921 1.2030 1.4968 2.0438 Pagaran 0.9564 0.6674 0.7920 2.7527 0.9426 1.3704 Muara 1.1447 0.5131 0.4566 0.4919 0.7143 0.6368 Sumber: Hasil Pengolahan Data dari Lampiran 1,7,13,19 dan 25 Universitas Sumatera Utara Dari Tabel 4.23 terlihat bahwa daerah basis padi sawah adalah Kecamatan Pahe Julu, Pahae Jae, Purbatua, Simangumban, dan Muara. Tanaman padi ladang yang menjadi daerah basis adalah Kecamatan Parmonangan, Adian Koting, Pangaribuan, Garoga dan Sipahutar. Tanaman jagung yang menjadi daerah basis adalah Kecamatan Parmonangan, Tarutung, Siatas Barita, Garoga, Sipahutar dan Siborong-borong. Tanaman kacang tanah yang menjadi daerah basis adalah Kecamatan Parmonangan, Adian Koting, Sipoholon, Tarutung, Siatas Barita, Siborong-borong dan Pagaran.

4.4.2. Tanaman Sayuran

Dari hasil survey di lapangan dan data Dinas Pertanian Kabupaten Tapanuli Utara untuk masing-masing komoditi sektor pertanian menunjukkan bahwa ada beberapa daerah yang menjadi sektor basis sayur-sayuran. Untuk lebih jelasnya dapat dilihat pada Tabel 4.24. Tabel 4.24. Rata-rata Hasil Nilai LQ Sayur-sayuran Kecamatan Cabe b.merah b.daun