Sikap Gambaran Umum Lokasi Penelitian

petani beranggapan bahwa pestisida hanya berbahaya apabila termakan atau terminum dalam jumlah yang banyak. Keluhan seperti sakit kepala, pusing, mual atau gatal-gatal tidak dianggap sebagai efek dari penggunaan pestisida. Secara umum dapat disimpulkan bahwa pengetahuan petani penyemprot mengenai penggunaan pestisida sudah cukup baik. Hal ini dapat kita lihat dari persentase petani yang menjawab tahu lebih banyak dibandingkan dengan petani yang menjawab tidak tahu.

5.2.2. Sikap

Sikap merupakan suatu reaksi atau respon yang masih tertutup dari seseorang. Sikap dipengaruhi oleh tiga komponen pokok yaitu kognitif, afektif, dan konatif Azwar, 2008. Salah satu hal yang berpengaruh dalam penentuan sikap seseorang adalah pengetahuan tentang suatu objek, dalam hal ini pestisida. Hasil penelitian menunjukkan bahwa 19 orang responden setuju pestisida yang dipergunakan harus terdaftar atau memiliki izin dari dinas pertanian. Hal ini berarti hanya 63,3 responden yang memiliki sikap baik terhadap pemilihan pestisida. Sebanyak 27 orang 90 responden setuju pestisida harus disimpan di wadah aslinya beserta label dan keterangan lengkap. Hal ini menunjukkan bahwa sebagian besar petani sudah memiliki sikap yang baik terhadap penyimpanan pestisida. Penyimpanan pestisida yang baik ini dapat mengurangi kemungkinan pekerja mengalami kecelakaan kerja akibat kesalahan penggunaan pestisida. Misalnya dengan menyimpan pada label kemasan maka petani bisa membaca petunjuk penggunaan pestisida setiap kali hendak menggunakannya sehingga tidak terjadi kesalahan yang pada akhirnya dapat mencederai petani. Sebanyak 30 orang 100 responden setuju Universitas Sumatera Utara campuran pestisida harus diaduk menggunakan alat bantu seperti kayu atau bambu, 17 orang 56,7 responden setuju pencampuran beberapa jenis pestisida tidak dapat dilakukan apabila tidak ada anjuran tertulis pada kemasan pestisida, 28 orang 93,3 responden setuju penyemprotan dilakukan mengikuti arah angin, 21 orang 70 responden setuju penyemprotan tidak boleh dilakukan pada saat angin kencang, 30 orang 100 responden setuju pemakaian APD penting pada saat pencampuran dann penyemprotan pestisida, 29 orang 96,7 responden setuju tidak boleh makan, minum, dan merokok selama penyemprotan, 27 orang 90 responden setuju bahwa sisa campuran pestisida tidak boleh disimpan, 30 orang responden 100 setuju bahwa setelah melakukan penyemprotan petani harus segera mandi, dan 26 orang 86,7 responden setuju bahwa pakaian yang digunakan saat menyemprot harus segera dicuci. Dilihat dari persentase sikap yang benar dari petani maka dapat disimpulkan bahwa sikap petani tentang penggunaan pestisida sudah baik. Sikap yang baik merupakan salah satu komponen penting dalam pembentukan tindakan yang benar.

5.2.3. Tindakan

Dokumen yang terkait

Analisis Efisiensi Ekonomi Penggunaan Faktor Produksi Pada Usahatani Stroberi Di Desa Dolat Rayat Kecamatan Dolat Rayat Kabupaten Karo

8 63 83

Pengetahuan, Sikap, Tindakan Petani Dalam Penggunaan Pestisida Dan Aktifitas Cholinesterase Pada Darah Di Desa Sempajaya Kecamatan Berastagi Tahun 2005

0 31 77

Pengetahuan, Sikap Dan Tindakan Petani Dalam Penggunaan Pestisida

0 7 98

Pengetahuan, Sikap, dan Tindakan Petani Sayuran dalam Penggunaan Pestisida di Kecamatan Batur, Kabupaten Banjarnegara

1 3 75

Tindakan Petani Penyemprot Pestisida di Desa Pantai Cermin Kecamatan Tanjungpura Kabupaten Langkat Tahun 2015

3 37 82

HUBUNGAN PENGETAHUAN, SIKAP, DAN TINDAKAN PENGGUNAAN PESTISIDA DENGAN TINGKAT KERACUNAN Hubungan Pengetahuan, Sikap, Dan Tindakan Penggunaan Pestisida Dengan Tingkat Keracunan Pestisida Pada Petani Di Desa Kembang Kuning Kecamatan Cepogo.

0 5 12

SKRIPSI HUBUNGAN PENGETAHUAN, SIKAP, DAN TINDAKAN Hubungan Pengetahuan, Sikap, Dan Tindakan Penggunaan Pestisida Dengan Tingkat Keracunan Pestisida Pada Petani Di Desa Kembang Kuning Kecamatan Cepogo.

0 1 17

PENDAHULUAN Hubungan Pengetahuan, Sikap, Dan Tindakan Penggunaan Pestisida Dengan Tingkat Keracunan Pestisida Pada Petani Di Desa Kembang Kuning Kecamatan Cepogo.

0 1 8

DAFTAR PUSTAKA Hubungan Pengetahuan, Sikap, Dan Tindakan Penggunaan Pestisida Dengan Tingkat Keracunan Pestisida Pada Petani Di Desa Kembang Kuning Kecamatan Cepogo.

1 7 4

Gambaran Pengetahuan, Sikap, dan Tindakan Petani Penyemprot pada Penggunaan Pestisida di Desa Sugihen Kecamatan Dolat Rayat Tahun 2013

0 0 12