Pendekatan penelitian KAJIAN PUSTAKA

41 BAB 3 METODE PENELITIAN

3.1 Pendekatan penelitian

Dalam suatu penelitian ilmiah penggunaan pendekatan penelitian haruslah sesuai dengan permasalahan yang akan dikaji agar memperoleh hasil yang dapat dipertanggung jawabkan. Sesuai dengan permasalahan dalam penelitian ini, penulis mengkaji tentang ragam nilai estetik yang terdapat pada karya seni batik Banyumasan. Pendekatan yang dipilih oleh penulis adalah pendekatan deskriptif kualitatif, yaitu penelitian yang menggambarkan atau menguraikan tentang fenomena, uraian permasalahan dalam bentuk kalimat, tidak berdasarkan perhitungan angka-angka. Pendekatan deskriptif kualitatif adalah bentuk penelitian yang mampu mencakup berbagai informasi kualitatif dengan deskripsi yang penuh nuansa lebih berharga dari sekedar pernyataan ataupun frekuensi dalam bentuk angka Suharsimi, 1998:245. Penelitian ini dilaksanakan dengan menggunakan pendekatan deskriptif kualitatif. Penelitian dengan pendekatan deskriptif kualitatif yaitu penelitian dengan cara memandang objek kajian sebagai suatu sistem artinya kajian dilihat sebagai satuan yang terdiri dari unsur-unsur yang saling terkait dan mendiskripsikan fenomena-fenomena yang ada Suharsimi, 1998:88. Dalam penelitan kualitatif data dihasilkan bukan sekadar pernyataan jumlah maupun frekuensi dalam bentuk angka, tetapi dapat mendeskripsikan gejala, peristiwa atau kejadian yang terjadi pada masa sekarang. Penelitian kualitatif juga menghasilkan data berupa gambaran atau uraian tentang hal-hal yang berkaitan denga keadaan fenomena, status kelompok, suatu subyek, suatu system pemikiran atau peristiwa masa sekarang. Berdasarkan masalah yang diajukan dalam penelitian ini yang lebih menekankan pada masalah nilai estetik, maka penelitian ini mneggunkan strategi penelitian deskriptif kualitatif. Adapun alasan penulis menggunakan pendekatan kualitatif karena penulis ingin berusaha menelusuri, memahami, dan menjelaskan gejala dan kaitan antara segala yang diteliti, dalam hal ini adalah nilai estetik seni batik Banyumasan.

3.2 Lokasi dan Sasaran Penelitian