Strategi Copy Iklan Strategi Penjualan Sejarah dan Perkembangan BMT Daarut Tauhid

a. Menjangkau segmen pasar tertentu yang spesifik dan terspesialisasi demografis atau geografis; b. Terpecaya c. Mampu mengangkat produk yang diiklankan sejajar dengan persepsi khalayak terhadap prestise majalah yang bersangkutan; d. Kualitas visual sangat bagus karena dicetak di kertas yang bermutu tinggi; e. Dapat digunakan sebagai media humas dan sales promotion. Kelemahan yang ada pada media meliputi: a. Pemesanan tempat iklan di brosur harus jauh- jauh hari dan tempat- tempat di majalah kadang- kadang sudah dikontrak untuk jangka waktu yang lama; b. Waktu edar sangat lambat; c. Biayanya mahal.

D. Strategi Copy Iklan

Copy adalah isi iklan. Copy berfungsi untuk menjelaskan manfaat produk dan member alasan kepada pembacanya mengapa harus membeli produk tersebut. Copy yang efektif haruslah menarik, spesifik, mudah dimengerti, singkat, bisa dipercaya, sesuai dengan keinginan pembaca, dan persuasif. Oleh karena itu copy adalah sesuatu yang mewakili pesan yang ingin disampaikan pengiklan.

E. Strategi Penjualan

Yang dimaksud dengan penjualan adalah memindahkan posisi pelanggan ke tahap pembelian dalam proses pengambilan keputusan melalui penjualan tatap muka. Tujuan Penjualan Umumnya tujuan dinyatakan dalam volume penjualan. Tujuan ini dapat dipecah berdasarkan penentuan apakah volume penjualan yang ingin dicapai itu berdasarkan per wilayah operasi atau per sales person di dalam suatu wilayah operasi. Strategi Penjualan Masalah- masalah yang harus diatasi dalam strategi penjualan adalah: - Apakah penekanan diutamakan pada mempertahankan pelanggan yang ada. - Meningkatkan produktivitas wiraniaga. - Siapa yang dihubungi bila berurusan dengan pelanggan organisasi. 74 BAB III SEKILAS TENTANG BMT DAARUT TAUHID

A. Sejarah dan Perkembangan BMT Daarut Tauhid

Sejarah BMT ada di Indonesia, dimulai tahun 1984 dikembangkan mahasiswa ITB di Masjid Salman yang mencoba menggulirkan lembaga pembiayaan berdasarkan syari‟ah bagi usaha kecil. Kemudian BMT lebih di berdayakan oleh ICMI sebagai sebuah gerakan yang secara operasional ditindak lanjuti oleh Pusat Inkubasi Bisnis Usaha Kecil PINBUK. BMT adalah lembaga keuangan mikro yang dioperasikan dengan prinsip bagi hasil syari‟ah, menumbuh kembangkan bisnis usaha mikro dan kecil dalam rangka mengangkat derajat dan martabat serta membela kepentingan kaum fakir miskin. Secara konseptual, BMT memiliki dua fungsi : Baitul Tamwil Bait = Rumah, at Tamwil = Pengembangan Harta – melakukan kegiatan pengembangan usaha-usaha produktif dan investasi dalam meningkatkan kualitas ekonomi pengusaha mikro dan kecil terutama dengan mendorong kegiatan menabung dan menunjang pembiayaan kegiatan ekonominya. Baitul Maal Bait = Rumah, Maal = Harta – menerima titipan dana zakat, infak dan shadaqah serta mengoptimalkan distribusinya sesuai dengan peraturan dan amanahnya. 1 Data Baitul Mal wa Tamwil merupakan Divisi Usaha dari Kopontren Daarut tauhiid yang telah memiliki izin operasi dari PINBUK Pusat Inkubasi Bisnis Usaha Kecil denganNomor : 1009003PINCUKIV96. 2 Adapun dalam pengelolaannya Data Baitul Mal wa Tamwil mengadopsi pada sistem manajemen Perbankan Syari‟ah, yaitu beroperasi dengan sistem bagi hasil, tidak dengan penetapan suku bunga. Tujuan a wal berdirinya adalah sebagai lembaga keuangan syari‟ah yang mempunyai tujuan untuk membantu keuangan dan pembinaan pengusaha kecil mikro yang sulit mendapatkan kredit dari Bank. Hal ini sudah menjadi komitmen Data Baitul Mal wa Tamwil BMT Daarut Tauhiid dalam menjalankan fungsinya sebagai lembaga keuangan syari‟ah yang produktif dalam skala mikro. Berawal dari rapat Pengurus Yayasan Daarut Tauhid pada tanggal 16 Juni 1999, 1 http:www.khilafah1924.orgindex.php?option=com_contenttask=viewid=69It emid=47 2 www.bmt daruttauhid.com Pada tahun 2002, perkembangan Usaha BMT menunjukan perkembangan yang signif ikan.Berkat kepercayaan dari Jama‟ah dan Masyarakat sekitar Daarut Tauhiid, untuk semester I tahun 2003 BMT telah mencapai Asset 2.8 Miliar dari Modal awal yanghanya Rp. 250.000,- sekitar tahun 1994. Dalam transaksi harian, perputaran dana di BMT dalam bulan April 2003 ini telahmencapai 8 Miliar Dengan pelayanan yang hangat dan penuh persaudaraan dari para santrinya, dalam waktu yang relatif pendek BMT telah mengalami perkembangan yang bernilai dibanding dengan BMT-BMT yang ada kota Bandung. Inilah layanan bagi umat merindukan kesejukan dan kebeningan hati,mudah-mudahan segala usaha ini memberikan makna bagi perubahan ekonomi dan Moral Ummat. BMT Daarut Tauhid Cabang Jakarta berdiri pada 2007, dan Produk Simpanan Nikah Simpanan Walimah ada sejak bulan Maret tahun 2007 sampai tahun 2011 ini seluruh jumlah nasabah di BMT Daarut Tauhid sudah 900 orang dan untuk Produk Simpanan Nikah Simpanan Walimahsudah 17 orang.

B. Badan Hukum BMT Darut Tauhid