Perumusan Masalah Tujuan Penelitian Manfaat Penelitian Batasan dan Asumsi Penelitian Sistematika Penulisan Tugas Akhir

1.2. Perumusan Masalah

Berdasarkan uraian latar belakang maka rumusan permasalahan dari PT Toba Surimi Industries adalah bagaimana mendapatkan jumlah jam kerja dan jumlah bahan baku yang optimal dan meningkatkan keuntungan perusahaan untuk mendapatkan kapasitas produksi yang optimal.

1.3. Tujuan Penelitian

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menentukan kapasitas produksi yang optimal dengan menggunakan metode Linear Goal Multi Objectives Programming, sehingga perusahaan: 1. Mendapatkan Kebutuhan jam kerja optimal 2. Mendapatkan Pemakaiaan bahan baku yang optimal 3. Dapat meningkatkan keuntungan

1.4. Manfaat Penelitian

Dengan adanya penelitian ini diharapkan akan memberikan kontribusi yang bernilai baik bagi perusahaan maupun bagi peneliti sendiri. Adapun manfaat yang dapat diperoleh dari penelitian ini adalah : 1. Pihak perusahaan Universitas Sumatera Utara Dapat memberikan masukan kepada perusahaan dalam memecahkan masalah perencanaan kapasitas produksi sebagai perbaikan dan pengembangan perusahaan. 2. Pihak peneliti a. Mendapat pengalaman dalam mengaplikasikan ilmu-ilmu teknik industri dalam menyelesaikan masalah. b. Menambah pengalaman dalam memahami dunia kerja.

1.5. Batasan dan Asumsi Penelitian

Untuk mempermudah pemecahan masalah, perlu disusun beberapa batasan dan asumsi yang berkaitan dengan permasalahan. Batasan - batasan yang digunakan pada penelitian ini adalah: a. Penelitian hanya dilakukan untuk produk udang yaitu Picnic, Cocktail, Small dan Medium. b. Faktor kendala yang digunakan adalah ketersediaan bahan baku dan jumlah jam kerja. c. Data Penjualan yang digunakan adalah produksi pada bulan Maret 2008 sd April 2010. Asumsi yang digunakan dalam penelitian ini adalah: a. Proses produksi berlangsung secara normal b. Harga pokok dan harga jual produk tidak berubah Universitas Sumatera Utara

1.6. Sistematika Penulisan Tugas Akhir

Sistematika yang digunakan dalam penulisan tugas akhir ini adalah sebagai berikut

BAB I PENDAHULUAN

Bab ini berisi latar belakang masalah, perumusan masalah, tujuan penelitian, manfaat penelitian, pembatasan masalah, asumsi serta sistematika penulisan tugas akhir. BAB II GAMBARAN UMUM PERUSAHAAN Bab ini berisi sejarah dan gambaran umum perusahaan, organisasi dan manajemen serta proses produksi. BAB III LANDASAN TEORI Bab ini berisi teori-teori yang digunakan dalam pemecahan masalah.

BAB IV METODOLOGI PENELITIAN

Bab ini berisi tahapan-tahapan penelitian mulai dari persiapan hingga penyusunan laporan tugas akhir.

BAB V PENGUMPULAN DAN PENGOLAHAN DATA

Bab ini berisi data primer dan sekunder yang diperoleh dari penelitian serta pengolahan data yang membantu dalam pemecahan masalah.

BAB VI ANALISIS PEMECAHAN MASALAH

Bab ini berisi analisis hasil pengolahan data dan pemecahan masalah. BAB VII KESIMPULAN DAN SARAN Universitas Sumatera Utara Bab ini berisi kesimpulan yang didapat dari hasil pemecahan masalah dan saran-saran yang diberikan kepada pihak perusahaan. Universitas Sumatera Utara

BAB II GAMBARAN UMUM PERUSAHAAN