Metode Analisis Data Siti Khadijah Nasution, S.K.M, M.Kes 3. Dr. dr. Taufik Ashar, M.K.M

seperti dengan laporan dan referensicatatan yang berkaitan tingginya angka rujukan pasien di Puskesmas Kebun Lada Kota Binjai.

3.8. Metode Analisis Data

Menurut Sugiyono 2010 analisis data adalah proses mencari dan menyusun secara sistematis data yang diperoleh dari hasil wawancara, catatan lapangan, dan dokumentasi, dengan cara mengorganisasikan data ke dalam kategori, menjabarkan ke unit-unit, melakukan sintesa, menyusun ke dalam pola, memilih mana yang penting dan yang akan dipelajari, dan membuat kesimpulan sehingga mudah difahami oleh diri sendiri maupun orang lain. Huberman dan Miles 1992 menyebutkan proses analisis data dalam penelitian kualitatif berlangsung pada saat sebelum terjun ke lapangan, selama di lapangan dan setelah selesai di lapangan. Dalam hal penelitian ini penulis akan menggunakan proses analisis data selama di lapangan. Analisis data kualitatif dilakukan pada saat pengumpulan data berlangsung dan setelah selesai pengumpulan data dalam periode tertentu. Pada saat wawancara peneliti sudah melakukan analisis terhadap jawaban yang di wawancarai. Bila jawaban informan setelah dianalisis terasa belum memuaskan maka peneliti akan melanjutkan pertanyaan lagi sampai tahap tertentu. Huberman dan Miles 1992 juga menyebutkan analisis data kualitatif dilakukan pada saat pengumpulan data berlangsung dan setelah selesai pengumpulan data dalam periode tertentu. Pada saat wawancara peneliti sudah Universitas Sumatera Utara melakukan analisis terhadap jawaban yang di wawancarai. Bila jawaban informan setelah dianalisis terasa belum memuaskan maka peneliti akan melanjutkan pertanyaan lagi sampai tahap tertentu. Model analisis data selama di lapangan model Huberman dan Miles 1992 yaitu, Reduksi Data data reduction, Penyajian Data data display dan Gambaran Kesimpulan Data atau Verifikasi data conclusion drawing or verification. Dalam pengujian keabsahan data, metode penelitian kualitatif menggunakan istilah yang berbeda dengan penelitian kuantitatif Sugiyono, 2010, dimana untuk uji keabsahan data dalam penelitian kualitatif meliputi uji Kredibilitas credibelity, Keteralihan transferability, Keandalan dependability, auditability dan dapat Dikonfirmasi Confirmability. Dalam penelitian kualitatif Uji Kredibelitas credibelity akan dilakukan dengan berbagai cara, salah satunya dengan cara Triangulasi yang diartikan sebagai pengecekan data dari berbagai sumber dengan berbagai cara dan berbagai waktu, dimana : 1. Triangulasi Sumber ; untuk menguji kredibilitas data dilakukan dengan cara mengecek data yang telah diperoleh melalui dari beberapa sumber yang selanjutnya dideskripsikan, dikategorisasikan, mana pandangan yang sama, yang berbeda, dan mana spesifik dari berbagai sumber data tersebut. Data yang telah dianalisi oleh peneliti sehingga menghasilkan suatu kesimpulan selanjutnya dimintakan kesepakatan member check dengan sumber data Universitas Sumatera Utara tersebut. 2. Triangulasi Teknik ; dilakukan dengan cara mengecek data kepada sumber data yang sama namun dengan teknik yang berbeda. Misalnya data yang diperoleh dengan cara wawancara, lalu dicek kembali dengan cara observasi, dokumentasi yang ada atau dengan kuesioner. Bila dengan tiga teknik pengujian kredibelitas data tersebut menghasilkan data yang berbeda-beda, maka peneliti harus melakan diskusi lebih lanjut kepada sumber data yang bersangkutan atau yang lain untuk memastikan data mana yang dianggap benar, atau mungkin semuanya benar dikarenakan sudut pandang yang berbeda-beda. Dalam penelitian ini penulis menggunakan cara yang wawancara mendalam untuk data kualitatif dan dengan cara mengajukan kuesioner dalam pengumpulan data kuantitatif. 3. Triangulasi Waktu ; data yang dikumpulkan dengan teknik wawancara di pagi hari, di saat nara sumber masih segar, belum banyak masalah dan urusan akan memberikan data yang lebih valid sehingga akan lebih kredibel. Untuk itu dalam rangka pengujian kredibelitas data dapat dilakukan dengan cara melakukan pengecekan dengan wawancara, observasi atau teknik lain dalam waktu atau situasi yang berbeda. Bila hasil uji mengasilkan data yang berbeda, maka dilakukan dengan cara berulang-ulang agar kepastian data nya bisa diperoleh. Universitas Sumatera Utara BAB 4 HASIL PENELITIAN

4.1. Gambaran Umum Lokasi Penelitian