Pengertian Keterampilan Mengajar Pengertian Metode Ceramah

13

BAB II KAJIAN PUSTAKA

A. Keterampilan Mengajar melalui Metode Ceramah

1. Pengertian Keterampilan Mengajar

Mengajar merupakan tugas guru untuk menyampaikan informasi dan pengetahuan kepada peserta didik. Mengajar sering dianggap sebagai hal yang mudah, padahal dalam proses pembelajaran guru membutuhkan banyak keterampilan mengajar. Praktiki dalam Rasto 2015:2 menjelaskan bahwa keterampilan mengajar adalah tindakan mengajar atau perilaku yang dimaksudkan untuk memberikan fasilitas belajar siswa baik secara langsung maupun tidak langsung. Hal ini sejalan dengan penjelasan Safitri dan Sontani 2016 bahwa keterampilan mengajar adalah tindakan untuk memfasilitasi pembelajaran murid secara langsung atau tidak langsung untuk mencapai tujuan pembelajaran. Keterampilan mengajar merupakan keterampilan yang harus dikuasai guru, karena apabila guru menguasai keterampilan mengajar dengan baik, maka guru akan dapat menguasai kelas sehingga tujuan pembelajaran dapat tercapai dengan maksimal. Lebih lanjut Sukirman 2013:3 menerangkan bahwa keterampilan dasar mengajar adalah keterampilan yang bersifat generikmendasarumum dab kompleks yang haru dikuasai oleh setiap guru. Dari beberapa pendapat di atas dapat disimpulkan bahwa keterampilan mengajar adalah tindakan pengajaran untuk memberikn fasilitas belajar kepada siswa. 14

2. Pengertian Metode Ceramah

Dalam pembelajaran sehari-hari, guru menggunakan metode untuk melaksanakan kegiatan belajar. Menurut Majid 2016: 193 metode adalah cara yang digunakan untuk mengimplementasikan rencana yang disusun dalam kegiatan nyata agar tujuan yang telah disusun dapat tercapai dengan maksimal. Hal ini sejalan dengan pendapat Hamruni 2009:6 yang menjelaskan bahwa metode adalah cara yang digunakan untuk mencapai tujuan tertentu. Lebih lengkapnya, menurut Bahri dan Zain 2013 : 46, metode adalah cara yang digunakan untuk mencapai tujuan yang sudah ditetapkan sebelumnya. Apabila dikaitkan dengan pembelajaran, metode adalah cara-cara menyajikan bahan pelajaran pada siswa untuk mencapai tujuan yang ditetapkan. Salah satu metode pembelajaran yang sering digunakan di sekolah yaitu metode ceramah. Metode ceramah merupakan metode yang kerap digunakan guru dalam kegiatan pembelajaran. Sanjaya 2012: 147 menjelaskan bahwa metode ceramah dapat diartikan sebagai cara menyajikan pelajaran melalui penuturuan secara lisan atau penjelasan secara langsung kepada siswa. Metode ini bersifat satu arah dan kurang melibatkan keaktifan siswa dalam pembelajaran. Selanjutnya, Majid 2016: 194 mengungkapkan bahwa metode ceramah merupakan cara yang digunakan dalam mengembangkan proses pembelajaran dengan cara penuturan lecture. Harsono Susanto 2009 mengungkapkan bahwa metode ceramah merupakan metode yang persiapannya paling sederhana dan mudah, fleksibel tanpa memerlukan persiapan yang khusus. Dalam pembelajaran, metode ini merupakan metode yang paling sering digunakan oleh 15 guru. Metode ceramah bagus jika penggunaannya tepat dan betul-betul dipersiapkan dengan baik. Sagala 2010: 201 mengungkapkan bahwa metode ceramah merupakan sebuah bentuk interaksi yang dilakukan dengan penuturan dan penerangan dari guru kepada peserta didik Dalam pembelajaran yang menggunakan metode ceramah, guru dapat menggunakan alat-alat bantu seperti gambar, dan audiovisual lainnya. Senada dengan Sagala, Suryosubroto 2002: :165 menjelaskan bahwa metode ceramah adalah metode mengajar guru yang dilakukan dengan secara lisan di kelasnya, dengan bantuan alat-alat seperti gambar-gambar bagan agar uraiannya lebih jelas. Melalui alat-alat bantu yang digunakan oleh guru, diharapkan siswa bisa lebih paham dengan penjelasan yang disampaikan oleh guru. Bahri dan Zain 2013: 97 menjelaskan bahwa metode ceramah merupakan cara mengajar yang digunakan untuk menyampaikan informasi tentang suatu pokok persoalan secara lisan, disebut juga metode tradisional. Hal ini senada dengan pendapat Sholeh 2011: 209, metode ceramah merupakan metode yang sudah ada sejak adanya pendidikan, dan dikenal sebagai metode tradisional yang sangat sering digunakan dalam pembelajaran. Sunarti 2014 menjelaskan bahwa metode ceramah merupakan metode yang digunakan untuk menyampaikan informasi atau pesan termasuk materi pembelajaran yang membutuhkan uraian atau penjelasan secara lisan. Dengan metode ini, maka guru akan menyampaikan materi pembelajaran secara terstruktur agar dapat dipahami dengan baik oleh siswa sehingga dapat meningkatkan prestasi akademik siswa. 16 Dari beberapa pendapat di atas, dapat disimpulkan bahwa metode ceramah merupakan yang digunakan guru untuk menyampaikan informasi atau materi pelajaran kepada peserta didik secara langsung melalui penuturan lisan. Melalui metode ini, guru diharapkan memiliki keterampilan bertutur yang baik, sehingga mampu menarik perhatian siswa.

3. Keterampilan Mengajar melalui Metode Ceramah