Validitas Reliabilitas Validitas dan Reabilitas

Berdasarkan tabel di atas dapat dilihat bahwa untuk dikatakan keberhasilan produk sangat tinggi, maka tingkat keberhasilan produk harus lebih dari 80. Untuk penelitian ini, peneliti menentukan tingkat keberhasilan produk sebagai berikut: “Keberhasilan produk adalah ketika terjadi peningkatan kemampuan menyimak bahasa Prancis siswa dan 90 dari jumlah siswa mencapai nilai KKM ”. Diambil persentase sebesar 90 karena angka tersebut digolongkan sebagai tingkat keberhasilan yang paling tinggi. Semakin tinggi tingkat keberhasilan produk siswa maka penelitian tersebut akan semakin baik. 50

BAB IV HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN

A. Deskripsi Hasil Penelitian

Subjek penelitian ini adalah siswa kelas XI IPS 2 SMA N 9 Yogyakarta yang berjumlah 21 orang siswa. Penelitian ini merupakan penelitian tindakan kelas yang menggunakan media lagu sebagai upaya untuk meningkatkan keterampilan menyimak bahasa Prancis siswa. Sebelum pelaksanaan penelitian, telah dilakukan observasi yang hasilnya menunjukkan adanya kebosanan dan ketidaktertarikan siswa terhadap pembelajaran bahasa Prancis. Observasi kemudian dilanjutkan dengan pemberian pre-test yang dilaksanakan pada pra siklus untuk mengetahui kemampuan siswa dalam menyimak dengan menggunakan media lagu bahasa Prancis.

1. Deskripsi data pra siklus

Tes pra siklus yang dilaksanakan pada tanggal 28 April 2015 dan diikuti oleh 21 siswa kelas XI IPS 2 SMA N 9 Yogyakarta. Perolehan tingkat kemampuan menyimak siswa kelas XI IPS 2 SMA N 9 Yogyakarta dapat dilihat sebagai berikut: Tabel 3. Analisis Kemampuan Menyimak Pra Siklus No Skor Frekuensi Persentase Keterangan 1. X ≥ 65 7 33,33 Tuntas T 2. X 65 14 66,67 Belum Tuntas BT 51 Data dari tabel di atas menunjukkan bahwa 7 siswa atau 33,33 tuntas belajar dan 14 siswa atau 66,67 belum tuntas belajar. Berikut adalah diagram yang menjelaskan data pra siklus siswa: Grafik 1. Diagram Kemampuan Menyimak Pra Siklus Hasil pra siklus di atas menjadi dasar untuk meneruskan pembelajaran yang dilaksanakan dalam dua siklus. Hasil penelitian pada tiap-tiap siklus dideskripsikan sebagai berikut.

2. Siklus I

a. Perencanaan Planning

Tahap perancanaan ini dilaksanakan hal-hal sebagai berikut: 1 Menyusun Rencana Pelaksanaan Pembelajaran RPP Rencana pelaksanaan Pembelajaran atau RPP disusun sebelum kegiatan Penelitian Tindakan Kelas PTK dilaksanakan. RPP ini berisi tentang rencana 10 20 30 40 50 60 70 Pra Siklus 66,67 33,33 p er se n tase Belum Tuntas Tuntas