Rumusan Masalah Manfaat Penelitian

empatiempathy sebesar 55,3. Hasil penelitian ini menunjukkan masih sangat besar mahasiswa merasa tidak puas lebih dari 50 terhadap kemampuan mengajar dosen. Dengan melihat pentingnya memenuhi harapan mahasiswa terhadap kinerja dosen dalam pembelajaran agar proses belajar mengajar dapat berhasil dengan baik dan dengan melihat banyaknya mahasiswa yang belum merasa puas terhadap kinerja dosen, maka peneliti ingin melakukan penelitian dengan judul kepuasan mahasiswa tentang kinerja dosen dalam pembelajaran pada mahasiswa program studi ilmu keperawatandi Fakultas Keperawatan USU.

1.2 Rumusan Masalah

Berdasarkan penjelasan pada latar belakang, maka rumusan masalah yang akan diteliti adalah bagaimana kepuasan mahasiswa tentang kinerja dosen dalam pembelajaran pada mahasiswa program studi ilmu keperawatan di Fakultas Keperawatan USU.

1.3 Tujuan Penelitian

1.3.1 Tujuan Umum

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kepuasan mahasiswa tentang kinerja dosen dalam pembelajaran pada mahasiswa program studi ilmu keperawatan di Fakultas Keperawatan USU. Universitas Sumatera Utara

1.3.2 Tujuan Khusus a.

Untuk mengetahui kepuasan mahasiswa tentang kinerja dosen dalam pembelajaran pada mahasiswa program studi ilmu keperawatan di Fakultas Keperawatan USU pada dimensi bukti langsung tangible. a. Untuk mengetahui kepuasan mahasiswa tentang kinerja dosen dalam pembelajaran pada mahasiswa program studi ilmu keperawatan di Fakultas Keperawatan USU pada dimensi keandalan reliability. b. Untuk mengetahui kepuasan mahasiswa tentang kinerja dosen dalam pembelajaran pada mahasiswa program studi ilmu keperawatan di Fakultas Keperawatan USU pada dimensi daya tanggap responsiveness. c. Untuk mengetahui kepuasan mahasiswa tentang kinerja dosen dalam pembelajaran pada mahasiswa program studi ilmu keperawatan di Fakultas Keperawatan USU pada dimensi jaminan assurance. d. Untuk mengetahui kepuasan mahasiswa tentang kinerja dosen dalam pembelajaran pada mahasiswa program studi ilmu keperawatan di Fakultas Keperawatan USU pada dimensi empati empathy. e. Untuk mengetahui kepuasan mahasiswa tentang kinerja dosen dalam pembelajaran pada mahasiswa program studi ilmu keperawatan di Fakultas Keperawatan USU berdasarkan lima dimensi tingkat kepuasan. Universitas Sumatera Utara

1.4 Manfaat Penelitian

Penelitian ini diharapkan dapat dimanfaatkan bagi: 1. Pendidikan keperawatan Hasil penelitian ini dapat dimanfaatkan oleh Fakultas Keperawatan USU sebagai pedoman mengetahui kepuasan mahasiswa tentang kinerja dosen dalam pembelajaran di Fakultas Keperawatan USU. 2. Dosen fakultas keperawatan Hasil penelitian ini dapat dimanfaatkan dosen Fakultas Keperawatan Universitas Sumatera Utara sebagai tolak ukur kinerja yang telah dilakukannya selama bekerja di Fakultas Keperawatan USU. Agar dosen Fakultas Keperawatan USU dapat meningkatkan kinerja mereka dalam pembelajaran. 3. Penelitian selanjutnya Sebagai bahan rekomendasi bagi peneliti selanjutnya dengan tema yang sama yaitu kepuasan mahasiswa tentang kinerja dosen dalam pembelajaran. Universitas Sumatera Utara

BAB 2 TINJAUAN PUSTAKA

2.1 Kinerja Dosen 2.1.1 Definisi Kinerja Dosen Kinerja adalah performace atau unjuk kerja. Kinerja juga dapat diartikan prestasi kerja atau pelaksanaan kerja atau hasil unjuk kerja. Kinerja adalah keberhasilan seseorang atau kelompok orang dalam melaksanakan tugas dan tanggungjawabnya serta kemampuan untuk mencapai tujuan dan standar yang telah ditetapkan. Kinerja dosen adalah kemampuan yang ditunjukkan oleh dosen dalam melaksanakan tugas atau pekerjaannya. Kinerja dikatakan baik dan memuaskan apabila hasil yang dicapai sesuai dengan standar yang telah ditetapkan Rachmawati Daryanto, 2013.

2.1.2 Faktor-Faktor Penentu Kinerja Dosen

Menurut Rachmawati Daryanto 2013, keberadaan dosen dalam melaksanakan tugas dan kewajibannya tidak lepas dari pengaruh faktor internal maupun faktor eksternal yang membawa dampak pada perubahan kinerja dosen. Faktor-faktor yang mempengaruhi kinerja dosen yaitu sebagai berikut: Universitas Sumatera Utara