Validitas Reliabilitas Tes Instrumen Tes

3.5.1.1 Validitas

Validitas adalah suatu ukuran yang menunjukkan tingkat-tingkat kevalidan atau kesahihan sesuatu instrumen. Sebuah instrumen dikatakan valid apabila dapat mengungkapkan data dari variabel yang diteliti secara tepat. Validitas empiris dapat diketahui dengan uji coba perangkat tes. Untuk valiiditas butir soal dihitung dengan menggunakan rumus korelasi product moment, yaitu: ∑ ∑ ∑ √ ∑ ∑ ∑ ∑ Arikunto, 2006:170 Keterangan: r xy = koefisien korelasi antara X dan Y X = skor item Y = skor total N = jumlah peserta tes Nilai r xy yang diperoleh dari perhitungan dikonsultasikan dengan product moment dengan taraf kepercayaan α=5.. Jika r xy r tabel maka item tersebut valid. Setelah dianalisis dari 15 soal yang diuji coba, untuk mengukur kemampuan berpikir kreatif siswa ada ada 7 yang dikategorikan valid yaitu soal nomor: 3, 6, 7, 9, 11, 13, dan 15 sedangkan soal yang tidak valid berjumlah 8 yaitu soal nomor: 1, 2, 4, 5, 8, 10, 12, da 14. Perhitungan selengkapnya dapat dilihat pada lampiran 14. Analisis soal untuk mengukur hasil belajar kognitif ada 7 soal yang dikategorikan valid yaitu soal nomor: 3, 6, 7, 9, 11, 13, dan 15. Sedangkan soal yang tidak valid berjumlah 8 yaitu soal nomor: 1, 2, 4, 5, 8, 10, 12, da 14. Perhitungan selengkapnya dapat dilihat pada lampiran 15.

3.5.1.2 Reliabilitas Tes

Reliabilitas berubungan dengan masalah kepercayaan dan ketetapan hasil Suatu tes dapat dikatakan mempunyai taraf kepercayaan yang tinggi jika tes tersebut dapat memberikan hasil yang tetap. Rumus yang digunakan untuk mencari reliabilitas soal bentuk uraian Arikunto, 2006: 196 adalah rumus Alpha, yaitu: [ ] [ ∑ ] Keterangan: = reliabilitas yang dicari ∑ = jumlah varians skor tiap-tiap item = varians total = banyaknya butir soal Untuk mencari varians butir : ∑ ∑ Hasil perhitungan r 11 dikonsultasikan dengan tabel kritis r product moment pada tabel. Jika r 11 r tabel maka item tes yang diujicobakan reliabel. Dari hasil analisis untuk soal berpikir kreatif siswa yang dilakukan, diketahui bahwa r 11 =0,529 dan r tabel product moment untuk n=15 dengan taraf kepercayaan 5 adalah 0,514. Perhitungan selengkapnya dapat dilihat pada lampiran 14. Dari hasil analisis untuk soal hasil belajar kognitif yang dilakukan, diketahui bahwa r 11 =0.636 dan r tabel product moment untuk n=15 dengan taraf kepercayaan 5 adalah 0,514. Jadi dapat disimpulkan bahwa instrument tes reliabel untuk mengukur baik kemampuan kognitif maupun berpikir kreatif.

3.5.1.3 Tingkat Kesukaran