Simbol Mata Uang Fleksibilitas

63 k. Laporan audit Program akuntansi Quickbooks dan Zoho mendapatkan nilai 5 untuk ketersediaan laporan audit, laporan tersebut dapat merekam setiap aktivitas user selama penggunaan program akuntansi yang kemudian dapat di eksport dengan format PDF dan Microsoft Excel . Sedangkan program akuntansi Sleekr Accounting dan program aplikasi Vyapar mendapatkan nilai 1 untuk ketersediaan dalam laporan audit. Hasil analisis keersediaan fitur input menunjukan program akuntansi Sleekr Accounting menjadi program akuntansi yang paling baik dalam menyediakan fitur input, program akuntansi ini mampu melakukan import data daftar barang, daftar pemasok, daftar pelanggan dan daftar karyawan. Sedangkan untuk fitur output program akuntansi Quickbooks menjadi program akuntansi yang paling baik dalam menyediakan fitur output, yang mana program akuntansi ini menyediakan fitur output yang bermacam-macam dan hamper seluruh laporan dapat dimodifikasi dan dicetak. Tetapi untuk penilaian keseluruhan program akuntansi Quickbooks menjadi program akuntansi yang terbaik untuk kriteria ketersediaan dibandingkan dengan program akuntansi lainnya.

C. Simbol Mata Uang

Simbol mata uang menjadi penting untuk dipertimbangkan oleh pengguna jika program aplikasi tersebut dibuat oleh pengembang asing. Program aplikasi yang baik akna menyediakan simbol mata uang yang lengkap dan akurat sesuai dengan mata uang negara. Selain itu, program aakuntansi yang baik dapat 64 mendukung aktivitas transaksi bisnis dengan menggunakan mata uang yang berbeda multi-currencies support . 1. Simbol mata uang Progam akuntansi Quickbooks, Sleekr Accounting dan Zoho mendapatkan nilai 5 , karena menyediakan lengkap mata uang termasuk Indonesia Rupiah tanpa harus menambahkan mata uang. Sedangkan program aplikasi Vyapar mendapatkan nilai 3 , karena program hanya menyediakan mata uang lokal tanpa dapat menambahkan mata uang lainnya di program aplikasi. 2. Multi-currencies support Program akuntansi Quickbooks dan Zoho mendapatkan nilai 4 yang berarti program akuntansi tersebut sangat memungkinkan pengguna untuk melakukan transaksi yang menggunakan dual mata uang dengan penghitungan nilai mata uang secara otomatis. Sedangkan, Sleekr Accounting mendapatkan nilai 3 karena tidak hanya mampu mendukung transaksi multi currencies tetapi juga dapat menerjemahkan laporan ke dalam format mata uang asing, walupun dengan kalkulasi nilai mata uang yang hanya dapat dilakukan secara manual. Kemudian, program aplikasi Vyapar mendapatkan nilai 1 , karena program aplikasi tidak dapat melakukan transaksi yang menggunakan dual mata uang. 65 Gambar VII. Multi Currencies support pada Quickbooks Gambar VIII. Multi Currencies support pada Zoho Gambar IX. Fasilitas Multi Currencies Sleekr Accounting Hasil analisis menunjukkan bahwa program akuntansi Quickbooks dan Zoho merupakan program akuntansi yang paling baik untuk ketersediaan simbol mata uang dan juga mendukung transaksi multi currencies.

D. Fleksibilitas

Fleksibilitas program akuntansi salah satunya dapat dinilai dari seberapa mudahnya program untuk dapat dimodifikasi sesuai dengan keinginan 66 pengguna, tanpa harus mengurangi kualitas dari program akuntansi. Fleksibilitas juga dapat mendukung program akuntansi berjalan pada perangkat yang memiliki sistem operasi yang berbeda, sehingga dapat memudahkann pengguna dalam melakukan akses ke dalam program akuntansi. 1. Standar minimum pemasangan Sistem operasi perangkat smartphone menjadi masalah pemasangan jika program akuntansi tersebut tidak kompatibel dengan sistem operasinya, sehingga tidak semua atau versi sistem operasi tidak sesuai dengan standar minimum pemasangan. Program akuntansi Zoho mendapatkan nilai 5 untuk standar pemasangan, karena program akuntansi ini dapat berjalan di tiga sistem operasi yang berbeda, yaitu Android, IoS dan Windows. Selain itu program akuntansi juga dapat berjalan dengan baik pada versi websitenya. Program akuntansi Quickbooks mendapatkan nilai 4 , karena program akuntansi ini dapat berjalan pada dua sistem operasi, yaitu Android minimal 4,2 dan IoS 7 minimal untuk mobile app. Sedangkan untuk akses pada browsers disarankan untuk mengakses melalui Chrome, Firefox, Safari 6.1 sampai yang terbaru , Internet Explorer 11, dan Microsoft edge. Program akuntansi Sleekr Accounting mendapatkan nilai 4 , karena Sleekr Accounting dapat berjalan pada sistem operasi Android , IoS dan juga dapat berjalan pada versi website. Sedangkan program aplikasi Vyapar mendapatkan nilai 2 , karena program akuntansi ini hanya dapat terpasang pada sistem operasi Android saja. 67 2. Kemudahan akses pengguna Program akuntansi Quickbooks dan Zoho mendapatkan nilai 5 , karena kedua program akuntansi ini dapat memudahkan pengguna dalam mengakses program akuntansi secara bersamaan dengan akun yang sama ke dalam program akuntansi yang terpasang di sistem operasi yang berbeda. Program akuntansi Sleekr Accounting mendapatkan nilai 3 karena program akuntansi tersebut dapat diakses secara bersamaan di versi mobile apa, namun dengan fungsi yang berbeda. Sedangkan program aplikasi Vyapar mendapatkan nilai 2 , karena program aplikasi ini hanya dapat mengakses ke sistem operasi yang sama secara manual menggunakan data yang telah terback up. 3. Multi-user support Program akuntansi Sleekr Accounting dan Zoho mendapatkan nilai 5 , karena program akuntansi tersebut dapat menambahkan lebih dari lima pengguna untuk dapat mengakses dengan hak aksesnya masing-masing, sehingga keamanan program akuntansi masih dapat terjaga. Program akuntansi Quickbooks mendapatkan nilai 4 , jika dibandingkan dengan dua program akuntansi sebelumnya Quickbooks hanya dapat diakses paling banyak lima pengguna tetapi tetap dengan hak aksesnya masing- masing, sehingga keamanan tetap terjaga. Sedangkan, Program aplikasi Vyapar mendapatkan nilai 1 , karena program aplikasi ini sama sekali tidak mendukung adanya multi user. 68 4. Kemampuan memodifikasi program akuntansi Program akuntansi Quickbooks mendapatkan nilai 5 , karena program akuntansi ini memampukan pengguna untuk dapat melakukan modifikasi program aplikasi dengan menu yang bervariatif dari mulai setup perusahaan, modul penjualan, modul pengeluaran, dan juga pengguna dapat melakukan modifikasi terhadap format form faktur. Selain itu pengguna juga dapat mengubah struktur chart of account. Program akuntansi Zoho mendapatkan nilai 5 , karena sama seperti program akuntansi Quickbooks , Zoho memampukan pengguna untuk dapat memodifikasi program akuntansi dengan menu modifikasi yang bervariatif mulai dari setup perusahaan, modul penjualan, modul pengeluaran, dan juga pengguna dapat melakukan modifikasi terhadap format form faktur. Program akuntansi Sleekr Accounting mendapatkan nilai 5 , karena program akuntansi ini memampukan pengguna untuk dapat memodifikasi program akuntansi dengan menu modifikasi yang bervariatif mulai dari setup perusahaan, mengatur kode akun chart of account , mengatur persediaan, mengatur aset dan juga pengguna dapat melakukan modifikasi terhadap format form faktur. Program aplikasi Vyapar mendapatkan nilai 4, karena berbeda dengan program akuntansi lainnya, Vyapar hanya memberikan kemungkinan pengguna untuk dapat memodifikasi dengan menu yang paling sedikit, tetapi program aplikasi ini masih tergolong baik dalam hal memodifikasi secara sederhana. 69 5. Struktur kode akun Program aplikasi Quickbooks mendapatkan nilai 5, karena program aplikasi menyediakan struktur kode akun hingga 6 digit angka. Tetapi pengguna program aplikasi harus memasukkan kode akun secara manual. Gambar X. Daftar Akun pada Program Aplikasi Quickbooks Program aplikasi Sleekr Accounting mendapatkan nilai 5, karena program aplikasi ini mampu menyajikan hingga 6 digit angka untuk kode akun. Selain itu program aplikasi telah menyediakan 150 kode akun yang dapat dimodifikasi sesuai dengan kebutuhan pengguna. Gambar XI. Daftar Akun pada Program Aplikasi Sleekr Accounting 70 Sedangkan, program aplikasi Vyapar dan Zoho mendapatkan nilai 1, karena kedua program aplikasi tersebut tidak menyediakan kode untuk setiap akun. Hasil analisis data menunjukkan program akuntansi Zoho memberikan kualitas flesibilitas program akuntansi yang paling baik, ketersediaan mobile app pada sistem operasi Android , IoS dan Windows phone menjadi salah satu keunggulan program akuntansi in dibandingkan program lainnya. Selain itu program akuntansi ini memberikan jumlah pengguna yang tidak terbatas untuk akses program akuntnasi, dengan pengendalian hak akses yang berbeda-beda agar keamanan tetap terjaga.

E. Kemudahan Penggunaan

Dokumen yang terkait

Prinsip Permberdayaan Usaha Mikro Kecil Dan Menengah Dalam Ketentuan Pembatasan Kepemilikan Waralaba Restoran Ditinjau Dari Undang-Undang Nomor 28 Tahun 2008 Tentang Usaha Mikro Kecil dan Menengah

0 77 85

Analisis Bisnis Usaha Kecil Menengah ( UKM ) Rumah Makan Ayam Tiram di Jalan Jamin Ginting, Medan

20 129 78

Strategi Pemasaran Usaha Mikro Kecil Dan Menengah (UMKM) Dalam Mengembangkan Usaha (Studi Kasus Pada Usaha Kerajinan Rotan Swaka Karya)

19 171 94

Strategi Pengembangan Usaha Mikro Kecil Dan Menengah (Studi Kasus Kerajinan Sapu Moro Bondo di Desa Limau Manis, Kecamatan Tanjung Morawa, Kabupaten Deli Serdang)

2 62 130

Kendala-Kendala Dalam Pengembangan Usaha Kecil dan Menengah Pada Pusat Industri Kecil (PIK) Medan Tenggara

0 100 118

Pengaruh Pemberdayaan Usaha Kecil Dan Menengah Terhadap Pembangunan Ekonomi Masyarakat Kabupaten Karo (Studi pada Dinas Koperasi, Perindustrian dan Perdagangan Kabupaten Karo)

39 304 119

Analisis Kontribusi Usaha Kecil Dan Menengah Dalam Perkembangan Sektor Riil Di Kota Tanjungbalai

8 52 98

Analisis Implementasi Prosedur Pembiayaan Usaha Mikro, Kecil dan Menengah (UMKM) pada Bank Syariah (Studi Kasus Pembiayaan Mudharabah Muqayyadah pada Bank Muamalat Indonesia Cabang Tanjung Balai)

3 52 95

Peran Disperindag Dalam Memberdayakan Usaha Kecil dan Menengah di Kecamatan Medan Denai

13 177 85

Analisis Pengembangan UKM (Usaha Kecil Menengah) dalam Meningkatkan Pendapatan Masyarakat (Studi Kasus : UKM Kecamatan Medan Tembung)

0 35 85