Pembelajaran Bahasa Indonesia di SD
                                                                                12
penugasan, b Altruistic purpose tujuan altruistik, c Persuasive purpose tujuan  persuasif,  d  Informational  purpose  tujuan  iformasional,  tujuan
penerangan,  e  Self-expressive  purpose  tujuan  pernyataan  diri,  f Creative  purpose  tujuan  kreatif,  g  Problem-solving  purpose  tujuan
pemecahan masalah. Adapun  tujuan  menulis  di  atas  adalah  assigment  purpose  tujuan
penugasan  yang  berarti  iswa  hanya  akan  menulis  apabila  ditugaskan  bukan karena  kemauan  sendiri  misalnya  siswa  diberi  tugas  merangkumkan  buku.
Tujuan altruistik menulis pada siswa sekolah dasar adalah berdasarkan hal-hal yang  meyenangkan  baik  bagi  siswa  itu  sendiri  maupun  bagi  para  pembaca.
Tujuan  persuasif  sebuah  tulisan  siswa  adalah  untuk  meyakinkan  para pembaca akan kebenaran misalnya siswa menuliskan sebuah peristiwa yang
pernah  dialaminya.  Memberi  informasi  atau  keterangan  pada  pembaca merupakan  tujuan  informasional  atau  tujuan  penerangan.  Sebuah  tulisan
siswa juga bertujuan untuk memperkenalkan atau menyatakan diri misalnya siswa menuliskan biodata di buku hariannya. Dalam menulis sebuah tulisan
siswa  juga  menulis  dengan  tujuan    mencapai  nilai-nilai  kesenian  misalnya siswa  menulis  cerita  tentang  adat  istiadat  yang  ada  di  daerah  tempat
tinggalnya.  Bagi  siswa  sekolah  dasar  menulis  juga  bertujuan  untuk memecahkan  masalah  yang  dihadapi  sehingga  dengan  menulis  berdasarkan
apa  yang dapat dilihat, dirasakan siswa dapat mengembangkan ide, gagasan, dan perasaan untuk memcahkan suatu masalah yang dihadapi.
13
Secara  umum,  tujuan  menulis  yang  dikemukakan  oleh  Imron  Rosidi 2009 adalah sebagai berikut.
a.  Memberitahukan atau menjelaskan Tulisan  yang  bertujuan  memberitahukan  atau  menjelaskan  sesuatu
biasanya disebut dengan karangan eksposisi. Karangan eksposisi adalah karangan  yang  menjelaskan  sesuatu  kepada  pembaca  dengan
menunjukkan  bukti  nyatadan  bertujuan  untuk  menambah  pengetahuan pembaca.
b.  Meyakinkan atau mendesak Tujuan tulisan ini adalah meyakinkan pembaca terhadap sebuah tulisan
yang disampaikan oleh penulis itu benar sehingga penulis berharap apa yang dituliskannya dapat diikuti oleh pembaca.
c.  Menceritakan sesuatu Tujuan  tulisan  ini  adalah  untuk  menceritakan  suatu  kejadian  kepada
pembaca,  tulisan  ini  disebut  dengan  karangan  narasi.  Karangn  narasi dapat  dibedakan  menjadi  dua,  yaitu  narasi  ekspositoris  nyata  dan
narasi sugestif fiksi. d.  Menggambarkan sesuatu
Tujuan  tulisan  ini  adalah  untuk  menggambarkan  suatu  objek  baik  itu benda,  orang,  tumbuhan,  atau  hewan  kepada  pembaca.  Tulisan  ini
disebut dengan karangan deskripsi.
                                            
                