Pengujian Persyaratan Analisis HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN

87 dalam kategori kurang terdapat 14 siswa 6,2 , sementara itu, tidak ada siswa yang berada dalam kategori rendah 0 . Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa sebagian besar siswa kelas XII SMK Negeri 3 Yogyakarta dalam penggunaan strategi coping berfokus masalah tinggi. Sebaran data pada masing masing kategori dapat dilihat melalui diagram lingkaran pada gambar 2 berikut ini. Gambar 3. Diagram Lingkaran Distribusi Frekuensi Relatif Strategi Coping Berfokus Masalah

B. Pengujian Persyaratan Analisis

1. Uji Normalitas Uji Normalitas digunakan untuk mengetahui apakah distribusi dari semua variabel yang telah diteliti berdistribusi normal atau tidak, karena data yang baik adalah data yang memiliki distribusi normal. Dalam peneiian ini uji normalitas dilakuan dengan menggunakan uji Kolmogrovo-Smirnov dengan taraf signifikan yang digunakan α = 0,05. Data yang dgunakan adalah data total skor yang diperoleh masing masing variabel. Berdasarkan perhitungan komputer program SPSS for windows versi 21.0. hasil uji normalitas variabel dukungan sosial orang 88 tua dan strategi coping berfokus masalah dapat diihat pada tabel 13 berikut ini. Tabel 13. Ringkasan Hasil Uji Normalitas Nama Variabel KS-Z p Keterangan Dukungan Sosial Orang Tua 1,194 0,116 Normal Strategi Coping Berfokus Masalah 0,973 0,300 Normal Berdasarkan tabel 13, diketahui nilai signifikansi p pada variabel dukungan sosial orang tua sebesar 0,116 dan variabel strategi coping berfokus masalah sebesar 0,300. Masing-masing variabel telah menunjukkan bahwa nilai signifikansi p lebih besar dari taraf kesalahan 5 0,05. Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa sebaran data pada variabel dukungan sosial orang tua dan strategi coping berfokus masalah dikatakan normal. Jadi, asumsi normalitas data untuk variabel penelitian ini terpenuhi. 2. Uji Linearitas Uji linearitas digunakan untuk mengetahui apakah antara variabel bebas dan variabel terikat memiliki sifat hubungan linear atau tidak. Ada atau tidaknya hubungan linear antara variabel dukungan sosial orang tua dan strategi coping berfokus masalah dapat diketahui dengan menggunakan perhitungan komputer SPSS for windows versi 21 dengan taraf signifikansi 5 α=0,05. Data dapat dikatakan linear jika taraf signifikansi lebih besar dari 0,05. Ringkasan hasil uji linearitas dapat dilihat pada tabel 14 berikut. 89 Tabel 14. Ringkasan Hasil Uji linearitas Korelasi hitung F p Keterangan X → Y 128,68 0,000 Linear Tabel 14 menunjukkan hasil analisis diketahui signifikansi p 0,000 ≤ 0,05. Hal ini menunjukkan bahwa variabel dukungan sosial orang tua X dan strategi coping berfokus masalah Y memiliki hubungan yang linear. Dengan hasil tersebut semua data sudah memenuhi asumsi linearitas.

C. Pengujian Hipotesis