Latar Belakang Masalah PENDAHULUAN

kepada khalayak umat. Program ini sangat unik karena dilakukan kepada komunitas pemulung dan anak jalanan yang kita lihat sangat jarang para da’i yang terjun langsung ke komunitas tersebut hanya untuk menyebarkan dakwah Islam dengan menggunakan lembaga dalam menyiasatinya. Oleh karena itu penulis tertarik mengambil penelitian yang diberi judul “Program Tebar Da’i pada Komunitas Pemulung dan Anak Jalanan oleh Yayasan Media Amal Islami MAI di Lebak Bulus Jakarta Selatan ”. B. Pembatasan dan Perumusan Masalah 1. Pembatasan Masalah Agar skripsi ini lebih terarah maka penulis membatasi masalah pada program tebar da’i pada komunitas pemulung dan anak jalanan oleh yayasan Media Amal Islami MAI. 2. Perumusan Masalah Agar penelitian ini tidak melenceng dari fokusnya, maka perlu dirumuskan masalah-masalah yang sesuai dengan fokus penelitian di atas. Adapun rumusan masalah pada peneltian ini ialah sebagai berikut: a. Bagaimana program tebar da’i di komunitas pemulung dan anak jalanan oleh yayasan Media Amal Islami MAI? b. Metode apa yang digunakan program tebar da’i di komunitas pemulung dan anak jalanan oleh yayasan Media Amal Islami? c. Materi dakwah apa yang disampaikan para da’i dalam program tersebut?

C. Tujuan dan Manfaat Penelitian

1. Tujuan Penelitian Berdasarkan rumusan masalah di atas, maka tujuan dari penelitian ini adalah: a. Mengetahui lebih jauh program tebar da’i pada komunitas pemulung dan anak jalanan oleh yayasan Media Amal Islami MAI. b. Mengetahui metode dan materi dakwah apa yang digunakan program tebar da’i di komunitas pemulung dan anak jalanan oleh yayasan Media Amal Islami. 2. Manfaat Penelitian Hasil penelitian ini diharapkan memeiliki manfaat, yaitu : a. Secara akademis Diharapkan penelitian ini dapat memberikan kontribusi dan pengetahuan tentang dakwah bagi khazanah keilmuan Islam serta dapat menjadi referensi bagi peminat dakwah yang selanjutnya akan menjadi bahan penelitian di masa yang akan datang. b. Secara praktis Penelitian ini di harapkan dapat memberikan motivasi dan kontribusi serta menambah wawasan bagi kalangan praktisi dakwah dan aktivis dakwah khususnya yayasan Media Amal Islami MAI agar konsisten dalam memperjuangkan nilai-nilai dakwah Islam terutama kepada komunitas pemulung dan anak jalanan serta umum lainnya dalam berbagai aspek kehidupan.

D. Metodologi Penelitian

Penelitian ini menggunakan metode penelitian kualitatif, yakni prosedur penelitian yang menghasilkan data deskriptif berupa kata-kata tertulis atau lisan dari orang-orang dan perilaku yang dapat diamati. 7 Dengan menggunakan metode penelitian kualitatif, penelitian ini diharapkan dapat memberikan sebuah hasil penelitian yang deskriptif mengenai fokus permasalahan yang dikaji, serta tersusun berdasarkan data dan perilaku-perilaku yang diamati.

1. Objek dan Sumber Data

a. Objek penelitian ini adalah Yayasan Media Amal Islami MAI yang berperan dalam program dakwah tebar da’i di komunitas pemulung dan anak jalanan b. Sumber data penelitian ini adalah data tertulis maupun lisan yang menyangkut inti permasalahan penelitian ini.

2. Teknik Pengumpulan Data

Sesuai dengan metodologi penelitian yang akan digunakan, yakni metodologi penelitian kualitatif, maka data akan dikumpulkan melalui: a. Observasi : yaitu penulis melakukan pengamatan terhadap program tebar da’i yayasan Media Amal Islami MAI dan mencatat semua yang berkaitan dengan kegiatan dakwah mereka. Dengan metode ini penulis mengadakan pengamatan langsung ke tempat program tersebut dijalankan. Peneliti mengadakan pengamatan sebanyak kurang lebih dua kali. 7 Lexi J. Moleong, Metodologi Penelitian Kualitatif, Bandung: PT Remaja Rosdakarya, 2006, h. 4. b. Wawancara : penulis melakukan wawancara dengan Ustadz M. Nur, A.Md. Selaku ketua bidang dakwah yayasan MAI, dan juga Anak Pemulung. c. Dokumentasi : dalam hal ini penulis mengumpulkan dokumentasi berupa foto- foto kegiatan program tebar da’i tersebut.

3. Teknik Analisis Data

Penelitian ini menggunakan teknik analisis data kualitatif, yakni upaya yang dilakukan dengan jalan bekerja dengan data, mengorganisasikan data, memilah-milahnya menjadi saham yang dapt dikelola, mensintesiskannya, mencari dan menemukan pola, menemukan apa yang penting dan apa yang dipelajari, dan memutuskan apa yang dapat diceritakan kepada orang lain. 8 Dengan demikian melalui teknik analisis kualitatif, penelitian ini mengumpulkan informasi melaui instrumen-instrumen penelitian kualitatif observasi, wawancara, dan dokumentasi, lalu mengolahnya untuk menjadi sebuah bahan ilmiah yang bisa disuguhkan dalam bentuk laporan tertulis.

D. Tinjauan Kepustakaan

Dalam penelitian ini penulis mengkaji terlebih dahulu karya ilmiah yang hampir sama dengan yang akan penulis teliti. Setelah penulis melakukan tinjauan pustaka, penulis akhirnya menemukan skripai yang memiliki judul yang hampir sama dengan yang akan penulis teliti , skripsi tersebut antara lain, skripsi dari Ikhlas Al’Ala, mahasiswa Universitas Islam Negeri UIN Syarif Hidayatullah Jakarta Angkatan 2007 8 Lexy J. Moleong, Metodologi Penelitian Kualitatif …, h. 248. yang berjudul Aktivitas Dakwah Yayasan Pesantren Islam Bina Sani Cemerlang Al Futuwwah dalam Mengantisipasi Pemurtadan. Saudara Ikhlas memaparkan bagaimana dakwah yayasan tersebut dalam menangkal pemurtadan terhadap komunitas pemulung, sedangkan yang membedakan dengan skripsi penulis yaitu penulis menggunakan program tebar da’i di komunitas pemulung dan anak jalanan dan tidak fokus kepada masalah pemurtadan. Kemudian skripsi dari Saudara Ahmad Rifqi yang juga Mahasiswa UIN Jakarta, beliau meneliti tentang Strategi Dakwah sanggar Budaya Betawi si Pitung dalam Pembinaan Pemuda di Wilayah Rawa Belong Jakarta Barat. Disini saudara Rifqi fokus kepada pembinaan pemuda sedangkan bedanya dengan skripsi penulis adalah penulis lebih memfokuskan kepada pembinaan komunitas pemulung dan juga anak jalanan oleh program tebar da’i tersebut. G. Sistematika Penulisan Skripsi ini disusun dalam lima bab yang masing-masing bab terdiri dari sub bab. Lima bab tersebut disusun secara berurutan guna menjelaskan isi skripsi dengan lebih jelas, sistematis dan mendetail. Berikut gambaran mengenai penyusunan bab dalam skripsi ini: Bab satu, Pendahuluan: bab ini membahas tentang latar belakang pemilihan judul skripsi, pembatasan dan perumusan masalah yang akan diteliti, manfaat dan tujuan penelitian, serta metodologi penelitian. Bab dua, Tinjauan Teoritis: dalam bab ini dibahas teori-teori yang berkenaan dengan judul skripsi yang dipilih. Bab tiga, Profil: pada bab ini diberikan gambaran mengenai profil Yayasan Media Amal Islami MAI.