Nilai negatif perilaku mencuri a. Bahaya bagi si pelaku pencurian Menghindari perilaku mencuri Strategi Pemberantasan Tindak Pidana Korupsi Hikmah larangan perilaku mencuri

41 Akidah Akhlak Kurikulum 2013

5. Hikmah larangan perilaku zina

a. Setiap perbuatan yang dinilai buruk oleh Al Qur an pasti membawa akibat bagi manusia, baik menyangkut pribadi maupun masyarakat. b. Zina merupakan perbuatan yang sangat terlarang karena oleh karenya setiap muslim hendaknya menghindari dan menjauhinya. c. Tuduhan yang berkaitan dengan masalah zina hendaknya dilakukan secara hati- hati dengan melibatkan saksi yang dapat dipercaya sehingga tuduhan tersebut tidak mengakibatkan keburukan terhadap tertuduh, karena jika tidak terbukti yang menuduh akan mendapat sanksi yang sama dengan apa yang dituduhkan tersebut. d. Sanksi berat yang diterapkan terhadap pelaku zina bertujuan: Terbebasnya masyarakat dari kekacauan keturunannasab, karena berakibat terhadap penerapan hukum islam yang lain. Membebaskan pelaku dari dosa yang telah dilakukan. Menjaga ketertiban hukum dalam masyarakat. Memberi efek jera bagi pelaku. Menghindarkan diri dari perilaku yang dilarang oleh Allah.

D. MencuriKorupsi 1. Pengertian perilaku mencuri

Menurut Kamus Besar Bahasa ndonesia, kata mencuri diartikan sebagai men- gambil milik orang lain tanpa izin atau dengan tidak sah, biasanya dengan sembun- yi-sembunyi. Termasuk dalam kategori mencuri adalah melakukan korupsi.

2. Nilai negatif perilaku mencuri a. Bahaya bagi si pelaku pencurian

Ketidak tenangan dalam hidup, kekhawatiran serta ketakutan karena selalu dibayang-bayangi oleh dosanya, atau minimal khawatir tertangkap. Akan semakin jauh dari petunjuk Allah swt, karena setiap dosa yang dilakukan akan membekas di hatinya dan bila ia tidak menghentikan maka akan semakin terjerumus pada pelanggaran lainnya. Ditolak semua amal ibadahnya, karena Allah swt tidak menerima amal seseorang yang isi perutnya serta pakaiannya berasal dari barang haram.

b. Bahaya terhadap masyarakat

Menimbulkan keresahan dan kekhawatiran di kalangan masyarakat. Ketenangan dan kebahagiaan hidup masyarakat sangat terganggu karena adanya ancaman pencurian dan perampokan bahkan pembunuhan. Buku Guru Kelas XI 42

3. Menghindari perilaku mencuri

a. Mensykuri nikmat Allah b. Menghormati hak milik orang lain c. Meningkatkan etos kerja

4. Strategi Pemberantasan Tindak Pidana Korupsi

a. Strategi Preventif b. Strategi Deduktif c. Strategi Represif

5. Hikmah larangan perilaku mencuri

a. Seseorang tidak mudah dengan begitu saja mengambil barang milik orang lain, karena berakibat buruk bagi dirinya. Sanksi moral bagi dirinya adalah rasa malu, sedangkan sanksi yang merupakan hak adam adalah had. b. ak milik seseorang benar-benar dilindungi oleh hukum slam. Karunia Allah tidak terbatas bilangannya akan tetapi apabila seseorang telah memilikinya dengan cara perolehan yang halal, maka haknya dilindungi. c. Menghindari sifat malas yang cenderung memperbanyak pengangguran. Mencuri adalah cara singkat untuk memperoleh sesuatu dan memilikinya secara tidak sah. Perbuatan seperti ini disamping tidak terpuji karena membuat orang lain tidak aman, juga cenderung pada sikap malas tidak mau berjuang. Sifat ini bertentangan dengan ajaran slam. d. Pencuri menjadi jera dan terdorong untuk mencari rizki secara halal. Memperoleh rizki dan karunia Allah merupakan kebutuhan setiap manusia. Akan tetapi cara memperolehnya itu diatur oleh syariat sehingga keamanan dan ketentraman bathin setiap orang terpelihara pencurian dilarang, sedangkan usaha lain seperti berdagang dan pertanian diperintahkan.

E. Mengkonsumsi Narkoba

1. Pengertian perilaku mengkonsumsi narkoba