Kesimpulan Implikasi Variabel Etos Kerja Islam

63

BAB V PENUTUP

A. Kesimpulan

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh etos kerja Islam dan komitmen organisasi terhadap kinerja karyawan. Berdasarkan hasil analisis dan pembahasan yang telah dipaparkan pada bab sebelumnya, maka dapat diambil kesimpulan sebagai berikut: 1. Berdasarkan hasil uji Regresi Berganda secara parsial ditemukan bahwa etos kerja Islam tidak berpengaruh signifikan terhadap kinerja karyawan. Sedangkan variabel komitmen organisasi berpengaruh signifikan terhadap kinerja karyawan. 2. Berdasarkan hasil uji Regresi Berganda secara simultan ditemukan bahwa kedua variabel independen yaitu etos kerja Islam dan komitmen organisasi dengan signifikan memberikan kontribusi terhadap variabel kinerja kinerja karyawan. 3. Dijelaskan variabel komitmen organisasi lebih berpengaruh terhadap kine rja karyawan dengan nilai beta β sebesar 0,517.

B. Implikasi

Berdasarkan penjelasan dan kesimpulan diatas menyatakan bahwa faktor yang mempengaruhi kinerja karyawan adalah variabel komitmen organisasi. Sedangkan variabel etos kerja Islam tidak mempengaruhi kinerja karyawan. Hasil penelitian ini diharapkan mampu berimplikasi terhadap perusahaan, dunia 64 pendidikan, organisasi dan lembaga-lembaga untuk dapat meningkatkan kinerja karyawannya. Dengan mempertahankan komitmen organisasi yang dimiliki karyawan untuk perusahaan akan berdampak baik bagi perusahaan karena dengan adanya komitmen organisasi dari karyawan maka karyawan tersebut akan bersedia melakukan usaha yang tinggi demi pencapaian tujuan organisasi. Karyawan yang memiliki komitmen tinggi akan tetap bertahan dan loyal terhadap Bank Syariah Mandiri KC Ciputat.

C. Saran

Adapun saran-saran sebagai pelengkap terhadap hasil penelitian sebagai berikut ini: 1. Bagi penelitian Dengan dibuatnya penelitian ini diharapkan dapat menggunakan model penelitian yang berbeda dan pada objek yang berbeda, misalnya pada perusahaan lain atau organisasi yang lain sehingga dapat dilihat perbedaannya. Selain itu sebaiknya, penelitian berikutnya menggunakan jumlah responden yang lebih banyak agar hasil perhitungannya akurat, dengan menggunakan variabel lain untuk diteliti dan didukung dengan teori-teori atau penelitian terbaru. 2. Bagi perusahaan Hasil penelitian ini diharapkan dapat membantu perusahaan untuk lebih memperhatikan apa yang menjadi kebutuhan dan keinginan para karyawannya sehingga dapat menghasilkan kinerja yang baik. Dalam hal 65 ini perusahaan diharapkan memberikan pemahaman dan peningkatan etos kerja Islam, agar dalam diri karyawan selalu tertanam pemahaman bahwa bekerja bukan hanya untuk mencari materi semata namun juga sebagai bentuk ibadah kepada Allah SWT. Dengan demikian esensni atau nilai dari Bank Syariah Mandiri KC Ciputat sebagai salah satu bank yang bernuansa Islami ini juga teramalkan dalam dunia pekerjaan. 3. Bagi karyawan Diharapkan setiap karyawan yang melakukan pekerjaan, dapat etos kerja Islam yang dimilikinya serta percaya diri dan menerima tugas yang diberikan dalam melaksanakan pekerjaan. Selain itu pimpinan diharapkan dapat berkomunikasi dengan baik kepada para karyawannya untuk melakukan penyatuan keinginan, baik keinginan karyawan dan keinginan perusahaan sehingga dapat terjalin kerja sama yang baik dan saling menguntungkan. 4. Bagi masyarakat Diharapkan masyarakat pada umumnya dapat mengambil hal-hal yang positif didalam penelitian ini seperti untuk dijadikan bahan tambahan informasi yang dapat digunakan untuk melihat pengaruh etos kerja Islam dan komitmen organisasi terhadap kinerja karyawan. 66 DAFTAR PUSTAKA Abdi, M. Farah, Dato, Siti Fatimah Zuhairatun Nor. “The Impact of Islamic Work Ethics on Job Per fomance and Organizational Commitment”. Proceedings of 5 th Asia-Pacific Business Research Conference. ISBN: 978-1-922069-44-3. pp. 1-12. February 2014. Abrivianto P., Okto, Swasto, Bambang, Utami, Hamidah Nayati. “Pengaruh Motivasi Kerja dan Komitmen Organisasional terhadap Kinerja Karyawan”. Jurnal Administrasi Bisnis JAB. Vol. 7, No. 2, hal.1-9. Januari 2014. Achmad Sani, Vivin Maharani. The impacts of transformational leadership and organizational commitment on job performance with the among lecturers of faculty in the Islamic Maulana Malik Ibrahim Malang University : the mediating effects of organizational citizenship behaviour. International Journal of Academic Research. Vol. 4. No. 4. July 2012 Ardana, I Komang, Ni Wayan Mujiati, I Wayan Mudiartha Utama. Manajemen Sumber Daya Manusia. Edisi Pertama, Graha Ilmu, Yogyakarta. 2012. Asifudin, A.J. Etos Kerja Islami. Muhammadiyah University Press, Surakarta. 2004. Asy‟arie, Musa. Islam, Etos Kerja dan Pemberdayaan Ekonomi Umat. LESFI, Yogyakarta. 1997. Azizi, Moh Ali, Ed. Dakwah Pemberdayaan Masyarakat Paradikma Aksi Metodologi. Pustaka Pesantren, Yogyakarta. 2005. Desky, Harjoni. “Pengaruh Etos Kerja Islami dan Gaya Kepemimpinan Terhadap Kinerja Karyawan Rumah Makan Ayam Lepas Lhoksumawe ”. Jurnal Penelitian Sosial Keagamaan. Vol. 8, No. 2, Desember 2014. Ghozali, Imam. Aplikasi Analisis Multivariate dengan Program IBM SPSS 21 Update PLS RegresI, edisi 7. Badan Penerbit Universitas Diponogoro, Semarang. 2013. Handoko, Hani. Manajemen Personalia dan Sumber Daya Manusia. BPFE UGM, Yogyakarta. 2000. Hasibuan, Malayu S.P. Manajemen Sumber Daya Manusia. Bumi Aksara, Jakarta. 2011. Ilyas, Yaslis. Kinerja; Teori, Penilaian, dan Penelitian. Pusat Kajian Ekonomi Kesehatan FKMUI, Depok. 2002. 67 Luthans, Fred. Organizational behavior. McGraw-Hill, United States. 2008 Mangkunegara, Anwar Prabu. Manajemen Sumber Daya Manusia. Rosdakarya, Bandung. 2005. Manullang. Dasar-Dasar Manajemen. Ghalia Indonesia GI, Yogyakarta. 2008. Memari, Negin. Mahdieh, Omid Marnani, Ahmad Barati. “The Impact of Organization Commitment on Employees Job Perfomance” Interdisplinary Journal of Contemporary Research in Business. Vol. 5, No. 5, pp.164-171. September 2013 Prawirosentono, Suyadi. “Manajemen Produktivitas”. Bumi Angkasa, Jakarta. 2009. Robbins, Stephen, P. Perilaku Organisasi. Salemba Empat, Jakarta. 2001. Sedarmayanti. Manajemen Sumber Daya Manusia, Reformasi, Birokrasi, dan Manajemen Pegawai Negeri Sipil. Refika Aditama, Bandung. 2011. Sekaran, Uma. “Research Methode For Business: Metodologi Penelitian Untuk bisnis”. Salemba Empat, Jakarta. 2006. Sopiah. Perilaku Organisasional. Andi, Malang. 2008. Steve. Organizational Psychology. Library of Congress Cataloging, United States of America. 2002. Sugiyono. Metode Penelitian Kuantitatif, kualitatif dan R D. Alfabeta, Bandung. 2015. Sutono, Budiman, Fuad Ali. “Pengaruh Kepemimpinan dan Etos Kerja Islami terhadap Kinerja Karyawan di Koperasi Jasa Keuangan Syariah Baitul Maal Wat Tamwil di Kecamatan Rembang”. Analisis Manajemen, Vol. 4, No. 1, Desember 2009. Tasmara, Toto. Membudayakan Etos Kerja Islami. Gema Insani, Jakarta, 2002. Wirawan. Evaluasi Kinerja Sumber Daya Manusia: Teori Aplikasi dan Penelitian. Salemba Empat, Jakarta. 2009. 68 LAMPIRAN 1: Lembar Kuisioner PENGANTAR Kepada Yth. BapakIbu Di Tempat Dengan hormat, Dalam rangka Penelitian, bersama ini saya mohon bantuan BapakIbu Karyawan Bank Syariah Mandiri KC Ciputat sebagai responden dalam penelitian ini angket terlampir. Bersama ini saya mohon angket ini diisi oleh BapakIbu dengan menjawab seluruh pernyataan yang telah disediakan secara objektif. Perlu diketahui bahwa jawaban BapakIbu tidak berpengaruh terhadap penilaian kinerja BapakIbu. Hanya akan digunakan untuk kepentingan akademik. Penelitian ini bertujuan ingin menganalisis kinerja karyawan, dengan judul penelitian “PENGARUH ETOS KERJA ISLAM DAN KOMITMEN ORGANISASI TERHADAP KINERJA KA RYAWAN”. Demikianlah pengantar ini dibuat, atas perhatian serta bantuannya saya ucapkan terima kasih. Jakarta, Desember 2015 Hormat saya, Nino Megiawan Febriantoro 69 DAFTAR PERNYATAAN KUISIONER PENGARUH ETOS KERJA ISLAM DAN KOMITMEN ORGANISASI TERHADAP KINERJA KARYAWAN Studi Kasus Pada Bank Syariah Mandiri KC Ciputat

1. Petunjuk Pengisian :

a. Pernyataan yang ada, mohon dibaca dan dipahami dengan sebaik-baiknya serta dibandingkan dengan praktek kerja atau keadaan kerja Anda yang sebenarnya.

b. Berilah tanda ceklis pada salah satu pilihan jawaban yang tersedia

sesuai dengan pendapat Anda alami sebagai karyawan pada komponen- komponen variabel. Masing masing pilihan jawaban memiliki makna sebagai berikut : SS : Apabila jawaban tersebut menurut anda sangat setuju S : Apabila jawaban tersebut menurut anda setuju R : Apabila jawaban tersebut menurut anda ragu-ragu TS : Apabila jawaban tersebut menurut anda tidak setuju STS : Apabila jawaban tersebut menurut anda sangat tidak setuju c. Diharapkan untuk tidak menjawab lebih dari satu pilihan jawaban.

2. Identitas Responden :

a. Nama Boleh tidak diisi : ………………………………… b. Umur : ฀ 26 ฀ 26 – 30 ฀ 31 – 35 ฀ 36 – 40 70 ฀ 40 c. Jenis Kelamin : ฀ Laki-laki ฀ Perempuan d. Pendidikan Terakhir : ฀ SMA ฀ D3 ฀ S1 ฀ S2 e. Lama Bekerja : ฀ 1 Tahun ฀ 1-2 Tahun ฀ 3-4 Tahun ฀ 4 Tahun 71

A. Variabel Etos Kerja Islam

No. Pernyataan SS S R TS STS 1. Saya selalu memulai pekerjaan dengan niat untuk beribadah hanya kepada Allah SWT 2. Saya tidak bermalas-malasan dalam bekerja karena mengikuti ketentuan Allah SWT 3. Saya percaya bahwa Allah memberikan jaminan rezeki bagi umatnya yang giat bekerja 4. Saya dapat menciptakan ide kreatif dalam bekerja 5. Saya bekerja sesuai keahlian yang saya miliki 6. Saya bekerja sesuai dengan perencanaan yang baik 7. Saya bekerja sesuai peraturan yang ada di Bank Syariah KC Ciputat 8. Saya berusaha membantu rekan kerja yang meminta pertolongan dalam hal pekerjaan 9. Saya mampu memisahkan antara masalah pekerjaan dan masalah pribadi 10. Saya bertanggung jawab atas setiap tugas yang dibebankan kepada saya 11. Saya bertawakal atas pekerjaan yang telah saya lakukan 12. Saya mau belajar dari pengalaman yang telah terjadi 72

B. Variabel Komitmen Organisasi