Pembatasan dan Perumusan Masalah Kajian Pustaka

Abdurahman Kosasih Sau’di Ustadz Aman Ks, setahap demi setahap kepercayaan- kepercayaan lama masyarakat menjadi memudar. Dengan berlandaskan latar belakang di atas dalam sekripsi ini penulis mengangkat judul. “Peran Kepemimpinan Kiyai Persatuan Islam PERSIS Dalam membentuk Perilaku Sosial Jama’ahnya” Study Kasus Pesantren Persatuan Islam Nomor 7 PPI 7 Cempakawarna, Desa Cilembang, Kecamatan Cihideng, Kota Tasikmalaya.

B. Pembatasan dan Perumusan Masalah

Agar pembahasan dalam penelitian ini lebih fokus dan terarah, maka penulis membatasi pembahasannya. Skripsi ini akan membahas tentang peran kepemimpinan kiyai Persatuan Islam PERSIS dalam membentuk perilaku ritual dan sosial keagamaan Jam’iyahnya di Pesantren Persatuan Islam PPI 7 Cempakawarna, Kelurahan Cilembang, Kecamatan Cihideung, Kota Tasikmalaya, Jawa Barat. Pada rentang waktu dari mulai berdirinya sampai sekarang, adapun secara spesifik-nya hanya akan membahas beberapa masalah sebagai berikut: Bagaimana peran kiyai di Pesantren Persatuan Islam PPI7 dalam membentuk perilaku sosial kegamaan dan perilaku sosial kemasyaratan jama’ahnya?

C. Kajian Pustaka

Kajian pustaka ini penulis lakukan untuk mendapatkan literatur-literatur yang berhubungan dengan topik yang akan ditulis, bahkan untuk mencari karya ilmiah lain yang telah ditulis oarang lain apakah topik tersebut telah dibahas, diteliti atau belum. Dalam penelitian ini, penulis juga menelusuri perpustakaan-perpustakaan yang terdapat di UIN Syarif Hidayatullah. Hal ini dilakukan untuk memastikan apakah judul yang penulis angkat telah dibahas oleh mahasiswa lain. Berdasarkan hasil penelusuran penulis, ada tiga skripsi yang judul mereka angkat sama mengenai Persatuan Islam PERSIS, akan tetapi objek pembahasan dan penelitian berbeda, yaitu: Pertama , Muhamad Syarifudin Peran Jam’iyah Persis Dalam Transformasi Budaya, dalam sekrpsi terserbut membahas bagaimana peran jam’iyah PERSIS dalam melakukan transpormasi budaya pada masyarakat. Skripsi. UIN Syarif Hidayatullah, FUF, 2006. Kedua , Nurdin, Hidayat. Kontribusi Ahmad Hasan Terhadap Metode Pengajaran Pendidikan Agama Islam Melalui Persatuan Islam PERSIS. Dalam skripsi tersebit dia membahas bagaimana kontribusi Ahmad Hasan dalam gerakan pendidikan Skripsi. UIN Syarif Hidayatullah, FTIK, 2004. Ketiga , Abdul Rosid. Perbandingan Mekanisme Ijtihad Dewan Hisbah dan Majlis Syuria NU dan Aplikasinya Dalam Permasalahan Kontemporer. Dalam pembahasannya dia melihat bagaimana mekanisme ijtihad Dewan Hisbah PERSIS dan Majlis Suriyah Nahdatul Ulama NU dan bagaimana peran keduanya dalam menyelesaikan permasalahan kontemporer. Skripsi. UIN Syarif Hidayatullah, FSH, 2006. Dari ketiga skripsi tersebut, terlihat jelas bahwa objek penelitian berbeda, kendati pun masih dalam gerakan keagamaan yang sama. Dalam hal ini, penulis meneliti pengaruh kiyai terhadap pembentukan perilaku sosial keagamaan jama’ah, baik dalam peraktek ritual keagamaan atau sosial kemasyarakatan.

D. Tujuan dan Manfaat Penelitian