Data Kesepahaman Lanjutan Pengumpulan Data

sambungan .......... Pendapat No. Kriteria Penilaian Usulan Kriteria Penilaian DP3 Definisi Penjelasan Kelompok Kriteria Penilaian S TS Total 5. Proaktif Prakarsa Kemampuan seseorang untuk melakukan lebih dari yang diperlukan proaktif, mengambil inisiatif, dan untuk mendapat lebih banyak informasi. Ini dilakukannya untuk meningkatkan keberhasilan, mencegah timbulnya permasalahan atau menciptakan peluang. 5 5 6. Kepemimpinan Kepemimpinan Kemampuan untuk mengambil peranan selaku pemimpin kelompok atau tim untuk menggunakan otoritas dan wewenang jabatan yang dimilikinya secara proporsional dan efektif. 4 1 5 7. Kedisiplinan - Kemampuan untuk selalu mengerjakan sesuatu tepat pada waktu yang telah ditentukan. 5 5 Sumber : Hasil Tabulasi Kuesioner Keterangan : S : Setuju dan TS : Tidak Setuju

5.1.5. Data Kesepahaman Lanjutan

Pada kuesioner berikutnya, responden diminta untuk memberikan usulan tambahan kriteria dan sekaligus memberikan usulan sub kriteria penilaian dengan pertimbangan bahwa usulan kriteria maupun sub kriteria tersebut harus berdasarkan nilai karakteristik personal demi mendukung peningkatan kualitas dan produktivitas pegawai dalam penyesuaian terhadap status USU sebagai suatu Badan Hukum Milik Negara, dimana diharapkan pengembangan pegawai berarti peningkatan kemampuan secara profesional sesuai dengan peningkatan produktivitas kerja. Secara organisasional, pengembangan pegawai dengan peningkatan pengetahuan dan perbaikan sikap unjuk kerja, serta karakteristik pribadi lainnya ditujukan untuk peningkatan kinerja dan efisiensi serta dalam rangka pembinan karir dan kualitas kerja pegawai, sehingga mampu beradaptasi dan merespon setiap tuntutan perkembangan lingkungan strategis. Endang Sumatoni:Pengembangan Model Penilaian Kerja Pegawai Non Akademik Di Lingkungan Kantor pusat Administrasi Universitas Sumatera Utara, 2007. USU e-Repository © 2008 Dalam kuesioner lanjutan ini akan diuraikan secara menyeluruh perolehan data lapangan dan elemen-elemen yang diperlukan dari kriteria maupun sub kriteria yang dapat dipertimbangkan untuk dijadikan sebagai bahan penyusunan kriteria dan sub kriteria dasar penilaian prestasi kerja seorang pegawai. Pada pengumpulan data kesepahaman lanjutan ini, fokus analisis adalah yang berkaitan dengan identifikasi dari kriteria dan sub kriteria yang dapat memberikan gambaran tentang tanggapan responden atas usulan-usulan yang diajukan tentang kriteria dan sub kriteria tambahan. Secara singkat, usulan tambahan yang disampaikan responden dapat dilihat pada Tabel 5.5, sedangkan bentuk kuesioner ini dapat dilihat pada Lampiran II. Tabel 5.5. Hasil Kuesioner Kesepahaman Kriteria dan Sub Kriteria Tambahan No. Kriteria Penilaian Sub Kriteria Penjelasan dari Sub Kriteria 1. Komitmen pada - Kesetiaan - Sikap tunduk terhadap terhadap organisasi dan Organisasi menjunjung tinggi harkat dan martabat organisasi. Sikap setia ini membuat seorang pegawai melaksanakan tugas pekerjaannya dengan sebaik-baiknya sehingga kinerja organisasi meningkat. - Ketaatan - Komitmen terhadap organisasi dengan mentaati semua peraturan yang berlaku - Kejujuran - Melaksanakan tugas dengan baik, tidak menyalahgunakan wewenang, dan melaporkan hasil kerja pada atasan berdasarkan keadaan yang sebenarnya. 2. Keinginan - Ambisi untuk Maju - Memiliki ambisi dan berusaha untuk mencapai Berprestasi hasil prestasi sebaik mungkin - Prestasi Kerja - Kemauan seseorang melakukan kegiatan secara lebih aktif dalam melaksanakan pekerjaannya dalam mencapai target yang diinginkan dan meningkatkannya terus menerus bersambung ...... Endang Sumatoni:Pengembangan Model Penilaian Kerja Pegawai Non Akademik Di Lingkungan Kantor pusat Administrasi Universitas Sumatera Utara, 2007. USU e-Repository © 2008 sambungan ...... No. Kriteria Penilaian Sub Kriteria Penjelasan dari Sub Kriteria 3. Melayani - Tanggung Jawab - Menyelesaikan tugas dengan sebaik-baiknya, selalu berada di tempat tugas, mengutamakan kepentingan dinas daripada kepentingan pribadi, dan menyimpan serta memelihara peralatan barang di tempat kerja - Perhatian terhadap - Dorongan untuk selalu meningkatkan pengetahuan, Kualitas Kerja kecakapan dan mutu pekerjaan dari seorang pegawai agar dapat mendorong penyelesaian tugas pekerjaannya dengan sebaik-baiknya 4. Kerjasama - Kepekaan - Kemampuan memahami apa yang dirasakan dibutuhkan Interpersonal orang lain, tanggap dalam melihat hal-hal yang menyulitkan orang lain, serta memiliki keinginan untuk menolong dan memberi respon yang positif kepada orang lain. - Adaptasi - Kemampuan untuk menyesuaikan diri dengan perubahan lingkungan atau tuntutan pekerjaan secara efektif - Membina Hubungan - Kemampuan untuk tampil dan membawakan diri sesuai dan Kontak Sosial dengan tuntutan lingkungan, dapat bersikap terbuka dan tidak memaksakan keinginan sendiri, serta keinginan untuk menjalin hubungan dan melakukan kegiatan yang melibatkan diri dengan orang lain 5. Proaktif - Inisiatif - Kemampuan untuk bertindak atau melaksanakan tugas- tugas tanpa diminta atau menunggu instruksi dari atasan - Fleksibilitas - Dapat melihat situasi secara objektif, menggunakan aturan atau prosedur secara fleksibel, merubah cara teknik kerja sesuai dengan situasi dalam merespon orang lain - Berpikir Analitis - Dapat merespon sesuai kebutuhan atau pekerjaan yang telah disusun oleh orang lain, dapat memecah-mecahkan masalah, dapat memprioritaskan tugas, memecahkan masalah yang kompleks menjadi sederhana, mengorganisir serta menganalisis sistem-sistem yang saling bergantungan - Berpikir Konseptual - Bersifat konkrit, menggunakan aturan yang ada, dan pengalaman masa lalu atau situasi, menyederhanakan kekompleksan, membuat konsep dan model baru untuk hal yang kompleks memformulasikan penjelasan dari masalah atau situasi tertentu - Kemauan Belajar - Kemauan mempelajari hal-hal atau keahlian baru yang Hal-hal Baru mendukung penyelesaian tugas bersambung ...... Endang Sumatoni:Pengembangan Model Penilaian Kerja Pegawai Non Akademik Di Lingkungan Kantor pusat Administrasi Universitas Sumatera Utara, 2007. USU e-Repository © 2008 sambungan ...... No. Kriteria Penilaian Sub Kriteria Penjelasan dari Sub Kriteria 6. Kepemimpinan - Kemampuan - Kemampuan untuk membujuk, meyakinkan dan membuat Mempengaruhi orang lain sehingga mau mendukung rencana kerjanya - Kemampuan - Kemampuan memberi pengarahan tentang suatu tugas Mengarahkan secara rinci, melakukan pengarahan standar dan rutin sehingga apa yang diperintahkan menjadi jelas, dan memberikan saran bagaimana melakukan pekerjaan dengan baik - Kemampuan - Mengajarkan atau mendorong proses belajar orang lain dan Mengembangkan membantu mengembangkan potensi dan keahlian orang lain - Kemampuan - Menaruh hormat dan menghargai orang yang bekerja Menghargai dan dengan baik, dapat memahami perasaan dan pikiran orang dan Memahami lain sesuai dengan situasi yang dihadapi 7. Kedisiplinan - Orientasi pada - Kemampuan melakukan tugas pekerjaan sesuai dengan Waktu target waktu, menyelesaikan tugas pekerjaan agar selesai tepat waktu, membuat target waktu sendiri yang lebih cepat - Pengendalian Diri - Kemampuan mengendalikan emosi diri agar terhindar dari hal negatif saat situasi tidak sesuai harapan atau saat berada di bawah tekanan serta dapat melaksanakan pekerjaan dengan sungguh-sungguh walaupun terdapat masalah pribadi Sumber : Hasil Tabulasi Kuesioner Berdasarkan hasil tabulasi kuesioner kesepahaman seperti tersebut di atas, selanjutnya disusun suatu hierarchy perancangan faktor-faktor yang mempengaruhi prestasi kerja di lingkungan KPA-USU. Hierarchy yang tergambar dari hasil jawaban responden tersebut dapat dilihat pada Gambar 5.1. Hierarchy faktor-faktor yang mempengaruhi kinerja karyawan tersebut dapat dibagi atas dua level, yaitu level kinerja karyawan, level kriteria-kriteria dari kinerja karyawan, dan level sub-sub kriteria yang mempengaruhi kinerja karyawan dan berada dalam lingkup kriteria-kriteria dalam level dua. Endang Sumatoni:Pengembangan Model Penilaian Kerja Pegawai Non Akademik Di Lingkungan Kantor pusat Administrasi Universitas Sumatera Utara, 2007. USU e-Repository © 2008 Penilaian Kinerja Pegawai Proaktif Gambar 5.1. Hierarki Baru Kriteria dan Sub Kriteria Penilaian Prestasi Kerja Pegawai Berpikir Konseptual Kemampuan Mempengaruhi Kemampuan Mengarahkan Ketaatan Kejujuran Ambisi Untuk Maju Kontak Sosial Berpikir Analitis Orientasi pada Waktu Pengaturan Kerja Kesetiaan Kepemimpinan Kepekaan Interpersonal Tanggung Jawab Perhatian pada Kualitas Kerja Inisiatif Fleksibilitas Adaptasi Kedisiplinan Komitmen pada Organisasi Keinginan Berprestasi Melayani Kerjasama Kemauan Belajar Hal-hal Baru Kemampuan Mengembangkan Kemampuan Menghargai Prestasi Kerja En d a n g Su ma to n i:Pe n g e mb a n g a n Mo d e l Pe n ila ia n Ke rj a Pe g a w a i N o n Aka d e mi k D i L in g ku n g a n Ka n to r p u sa t Ad mi n ist ra si U n ive rsi ta s Su ma te ra U ta ra , 2 7 . U SU e -R e p o si to ry © 2 8

5.1.6. Data Perbandingan Berpasangan