Demografi Responden Analisis Data Uji Validitas dan Reliabilitas Kuesioner 1. Hasil Uji Validitas Kuesioner

secara berkala, adanya program naik haji gratis bagi karyawan, pendidikan berkelanjutan dan pergantian jabatan struktural. Tujuan lain dari penilaian produktivitas karyawan ini adalah untuk meningkatkan motivasi kerja, meningkatkan etos kerja yang lebih baik, memperkuat hubungan antar karyawan, merangsang minat dan pengembangan pribadi, membantu perusahaan untuk menyusun program pelatihan dan pengembangan yang lebih tepat guna, perencanaan dan pengembangan karier, kesempatan kerja yang adil, pemberian sangsi bagi yang lalai, kemampuan mengatasi tantangan dan juga umpan balik bagi pihak SDM. Masing-masing karyawan PT Coats Rejo Indonesia akan dinilai oleh tim yang terdiri dari divisi HR dan divisi Lean, masing-masing departemen secara berkala diwajibkan untuk melaporkan kuantitas pekerjaan tiap karyawan dan setiap bulan akan dibagikan scorecard masing-masing karyawan.

4.7. Demografi Responden

Berdasarkan kuesioner didapatkan demografi responden yang meliputi jenis kelamin, usia, pendidikan terakhir dan masa kerja. Tabel 4 berikut menyajikan rekapitulasi data demografi responden berdasarkan pendidikan terakhir, masa bekerja dan usia responden. Tabel 4. Frekuensi dan Persentase Demografi Responden Karakteristik Kriteria Frekuensi Persentase Jenis Kelamin Laki-laki 110 89,4 Perempuan 13 10,6 Total 123 100 Pendidikan Terakhir SMU 101 82,1 D3 13 10,6 S1 9 7,3 Total 123 100 Masa Bekerja 2 - 9 tahun 56 45,5 10 - 17 tahun 35 28,5 18 - 25 tahun 29 23,6 26 - 33 tahun 3 2,4 Total 123 100 Usia 20 - 27 tahun 59 48 28 - 35 tahun 44 35,8 36 - 43 tahun 17 13,8 44 - 51 tahun 2 1,6 52 - 59 tahun 1 0,8 Total 123 100 4.8. Analisis Data Uji Validitas dan Reliabilitas Kuesioner 4.8.1. Hasil Uji Validitas Kuesioner Seperti yang telah dibahas dalam metodologi penelitian, sebelum kuesioner disebarkan dilakukan uji validitas kuesioner terlebih dahulu. Uji validitas dilakukan untuk menunjukkan sejauhmana alat pengukur itu mengukur hal yang akan diukur. Uji coba kuesioner ini bertujuan untuk mengetahui apakah pertanyaan yang terdapat dalam kuesioner memenuhi syarat, sah atau tidak untuk dijadikan data utama penelitian. Rumus yang digunakan adalah korelasi Product Moment dengan menggunakan bantuan program komputer SPSS, hasilnya akan dibandingkan dengan angka kritik tabel korelasi nilai r. Kuesioner disebarkan pada 30 orang responden dari 123 responden pada awal penelitian. Kuesioner yang disebarkan terdiri atas tiga bagian, bagian pertama merupakan pertanyaan yang berkaitan dengan identitas responden dan bagian kedua berisi pertanyaan yang berkaitan mengenai gaya kepemimpinan dan bagian ketiga adalah pertanyaan terbuka. Hasil uji validitas diperoleh semua pertanyaan dari gaya kepemimpinan sudah sahih artinya pertanyaan-pertanyaan tersebut memenuhi syarat sah untuk diolah lebih lanjut dan tidak perlu dihilangkan dari kuesioner p-value sig. 2-tailed tingkat signifikan = 0,10 pada selang kepercayaan 90. Lebih lengkapnya dapat dilihat pada Lampiran 3.

4.8.2. Hasil Uji Reliabilitas

Uji reliabilitas dilakukan untuk mengetahui sejauhmana hasil pengukuran dapat dipercaya atau diandalkan untuk dijadikan sebagai alat ukur, apabila pengukuran diulangi. Pengujian reabilitas yang digunakan yaitu teknik Cronbach alpha dengan menggunakan bantuan program komputer SPSS. Hasil perhitungan menghasilkan nilai Cronbach alpha untuk gaya kepemimpinan adalah 0,755. Nilai ini jauh lebih besar dari 0,60 yang merupakan syarat untuk hasil pengukuran tersebut dapat dipercaya, maka kuesioner yang disebarkan dapat diandalkan sebagai alat ukur pada penelitian ini. Lebih lengkapnya dapat dilihat pada Lampiran 3.

4.9. Gaya Kepemimpinan Manajer dan Supervisor