Bagi Siswa Bagi Guru Bagi Sekolah

1.4. MANFAAT PENELITIAN

Hasil penelitian ini diharapkan dapat memberikan manfaat teoritis dan praktis. Adapun manfaat penelitian dari segi teoritis dan praktis dapat diuraikan sebagai berikut:

1.4.1. Manfaat Teoritis

Manfaat secara teoritis yang dapat diambil dari hasil penelitian tindakan kelas ini adalah diharapkan dapat menambah ilmu pengetahuan dan membantu penerapan kurikulum 2013 dalam rangka peningkatan kualitas pembelajaran Tema Air Bumi dan Matahari muatan matematika melalui pendekatan saintifik dengan model TPS dan media visual. Selain itu diharapkan dapat dijadikan sumber informasi untuk penelitian-penelitian berikutnya yang relevan.

1.4.2. Manfaat Praktis

Manfaat secara praktis yang dapat diambil dari hasil penelitian tindakan kelas ini adalah diharapkan dapat memberi manfaat bagi:

1.4.2.1. Bagi Siswa

a. Menumbuhkan minat belajar siswa pada mata pelalajaran matematika sebagai mata pelajaran yang menarik dan menyenangkan. b. Menambah pengalaman belajar siswa tentang materi pengukuran. c. Mengembangkan seluruh potensinya secara utuh, baik pada aspek sikap spiritual, sikap sosial, pengetahuan, maupun keterampilan.

1.4.2.2. Bagi Guru

a. Menyelesaikan masalah-masalah pembelajaran yang muncul dalam pembelajaran di kelas. b. Mengembangkan inovasi pembelajaran di kelas dengan cara menerapkan model pembelajaran yang inovatif, kreatif dan menyenangkan bagi siswa. c. Menambah pengetahuan terkait keterampilan guru dalam melaksanakan perencanaan, pelaksanaan dan evaluasi pembelajaran sesuai dengan kurikulum 2013 SD.

1.4.2.3. Bagi Sekolah

a. Memberikan kontribusi dalam meningkatkan kualitas pembelajaran dengan menggunakan model pembelajaran serta media yang inovatif dan menyenangkan. b. Memberikan kontribusi dalam menerapkan kebijakan Kurikulum 2013 sehingga pembelajaran yang dilakukan oleh guru selalu mencapai peningkatan yang bermakna dan tujuan pembelajaran dapat tercapai. 18

BAB II KAJIAN PUSTAKA

2.1. KAJIAN TEORI

2.1.1. Belajar dan Pembelajaran 2.1.1.1. Pengertian Belajar Belajar merupakan kegiatan yang akan selalu dialami oleh manusia didalam kehidupannya. Menurut Hamalik dalam Hamdani, 2011:17 menjelaskan bahwa sesungguhnya belajar adalah ciri khas manusia sehingga manusia dapat dibedakan dengan binatang. Belajar dilakukan seumur hidupnya, kapan saja, dan dimana saja, baik di sekolah, kelas, jalanan, dan dalam waktu yang tidak ditentukan sebelumnya. Sekalipun demikian, belajar dilakukan manusia senantiasa oleh iktikad dan maksud tertentu. Skinner dalam Dimyati, 2006:9 belajar adalah suatu perilaku. Pada saat orang belajar, maka responnya menjadi lebih baik. Sebaliknya, bila ia tidak belajar maka responnya menurun. Sedangkan menurut Gagne dalam Dimyati, 2006:10 belajar merupakan kegiatan yang kompleks. Hasil belajar berupa kapabilitas. Setelah belajar orang memiliki keterampilan, pengetahuan, sikap, dan nilai. Slameto dalam Hamdani, 2011:20 belajar ialah suatu proses usaha yang dilakukan seseorang untuk memperoleh perubahan tingkah laku yang baru secara keseluruhan, sebagai hasil pengalamannya sendiri dalam interaksi dengan lingkungannya. Sedangkan menurut Rifa’i dan Anni 2010:82 belajar merupakan

Dokumen yang terkait

PENINGKATAN KUALITAS PEMBELAJARAN MATEMATIKA MELALUI MODEL PEMBELAJARAN TPS DENGAN MEDIA CD INTERAKTIF PADA SISWA KELAS IV SDN GAJAHMUNGKUR 02 SEMARANG

0 7 335

PENINGKATAN KUALITAS PEMBELAJARAN IPS MELALUI MODEL QUANTUM TEACHING DENGAN MEDIA AUDIO VISUAL PADA SISWA KELAS V SDN KARANGANYAR 01 SEMARANG

0 20 251

PENINGKATAN KUALITAS PEMBELAJARAN IPS MELALUI MODEL TALKING STICK DENGAN MEDIA VISUAL PADA SISWA KELAS IV SDN PURWOYOSO 01 KOTA SEMARANG

1 12 227

PENINGKATAN AKTIVITAS DAN HASIL BELAJAR MATEMATIKA TEMA AIR BUMI DAN MATAHARI MELALUI PBL DAN MEDIA KONGKRET DI SDN PETOMPON 01 SEMARANG

1 8 226

PENINGKATAN KUALITAS PEMBELAJARAN PKn MELALUI MODEL VISUAL AUDITORY KINESTHETIC BERBANTU MEDIA POWERPOINT PADA SISWA KELAS IVB SDN PETOMPON 02 SEMARANG

1 27 178

PENINGKATAN KUALITAS PEMBELAJARAN MATEMATIKA MELALUI CTL VARIASI SNOWBALL THROWING BERBANTUAN MEDIA KOMIK PADA SISWA KELAS IVA SDN PETOMPON 02 SEMARANG

2 41 307

PENINGKATAN KUALITAS PEMBELAJARAN TEMA INDAHNYA NEGERIKU MUATAN MATA PELAJARAN PPKn MELALUI MODEL PBL DENGAN MEDIA AUDIO VISUAL DI SDN NGALIYAN 03 SEMARANG

0 5 223

PENINGKATAN KUALITAS PEMBELAJARAN IPS MELALUI MODEL DISCOVERY LEARNING DENGAN MEDIA AUDIO VISUAL PADA SISWA KELAS IVB SDN KEMBANGARUM 01 KOTA SEMARANG

0 5 224

PENINGKATAN KEAKTIFAN BELAJAR SISWA DALAM PEMBELAJARAN TEMA AIR, BUMI DAN MATAHARI SUBTEMA MATAHARI MELALUI Peningkatan Keaktifan Belajar Siswa Dalam Pembelajaran Matematika Melalui Model Pembelajaran NHT.

0 4 16

PENINGKATAN KUALITAS PEMBELAJARAN MENYIMAK CERITA MELALUI MODEL THINK PAIR SHARE (TPS) BERBANTUAN MEDIA AUDIO PADA SISWA KELAS VB SDN PETOMPON 01

0 0 60