Manfaat Fitur Buku Kolaboratif untuk SCL Manfaat Fitur Aggregator Berita untuk SCL

Di dalam penelitian yang telah dikerjakan, baik Anggina Project AP maupun Dini Fitri DF telah menggunakan fitur Blog entry untuk menerbitkan publish karya masing-masing. Kedua blog ini diisi dengan karya-karya yang tidak hanya bersifat tekstulisan tapi juga kombinasi dari teks, grafis dan audio.

4.2 Manfaat Fitur Buku Kolaboratif untuk SCL

Fitur ini bisa diakses melalui subpanel Book Page di bawah panel Create Content di dalam halaman administrasi Drupal. Sebuah buku dalam Drupal adalah sekumpulan halaman artikel yang dikaitkan bersama dalam sebuah rangkaian, entah itu bab, bagian, sub bagian dan sebagainya. Fitur ini bisa digunakan untuk menyajikan manual, panduan situs, pertanyaan yang sering diajukan FAQ, atau apapun yang diinginkan siswa. Hal ini tentu sangat bermanfaat dalam pembelajaran yang terpusat pada siswa karena dengan fitur ini siswa bisa menjadi penyedia materi-materi yang ia minati sekaligus sebagai sarana latihan dalam membentuk pola pikir yang terstruktur. Anggota memiliki hak akses bisa membuat buku, menulis, mengulas, mengedit atau mengatur urutannya. Beberapa siswa bisa bekerja bersama membuat sebuah buku. Siswa bisa mengaktifkan atau menonaktifkan fitur kolaborasi ini, atau sejauh mana pun yang diijinkan. Maka, secara tidak langsung akan terbentuk kelompok siswa yang memiliki minat yang sama pada bidang tertentu. Dan akan lebih mudah ketika dalam pengajarguru memberikan tugas-tugas kelompok. Di bagian bawah halaman buku, Drupal secara otomatis membuatkan link ke halaman di sebelahnya sebelum dan sesudah halaman yang sedang dibuka untuk memudahkan navigasi seperti halnya sedang membuka sebuah buku secara fisik, juga link berlabel ke atas yang mengarah ke tingkatan atas halaman tersebut dalam struktur buku. Juga akan dibuatkan daftar isi secara otomatis. Universitas Sumatera Utara

4.3 Manfaat Fitur Aggregator Berita untuk SCL

Di dalam sebuah lingkungan pembelajaran, biasanya satu kelas terdiri dari banyak siswa; puluhan bahkan ratusan. Jika semua siswa dalam kelas tersebut memiliki blog maka akan ada puluhan atau ratusan blog. Untuk memeriksa blog dalam jumlah yang banyak ini tentu dibutuhkan waktu yang tidak sedikit. Tidak hanya waktu, sumber daya komputer juga bisa habis termakan oleh aktivitas semacam ini. Sebagai gambaran, untuk memeriksa seratus blog dalam satu waktu, dibutuhkan 100 jendela browser – jika browser tersebut belum mendukung tabbed browsing ; contoh aplikasinya adalah Microsoft Internet Explorer untuk versi 6 dan sebelumnya atau 100 tab. Selain memakan resource yang besar, keadaan ini tentu bisa merepotkan para pembaca blog yang dalam hal ini adalah para siswa itu sendiri. Fitur Aggregator Drupal adalah solusi cerdas untuk mengatasi masalah ini. Dengan adanya feeds, seorang siswa tinggal menggunakan sebuah RSS Reader atau Aggregator untuk memeriksa sekaligus membaca isi semua blog tersebut melalui blognya sendiri. Dalam penelitian ini, kedua siswa menggunakan fitur Feed Aggregator untuk berlangganan RSS feed dari kategori yang berlainan. AP berlangganan RSS feed untuk kategori podcast milik DF. Sementara DF berlangganan RSS feed untuk kategori Semester 1 milik AP. Terkait dengan SCL, Fitur Feeds mempunyai fungsi penting untuk memberikan kemudahan bagi para siswa untuk memilih sendiri materi yang diminatinya. Selain itu, Feeds merupakan ujung tombak implementasi podcasting. Dengan adanya feed, seorang siswa bisa meletakkan link yang menuju ke berkas audio atau video di dalam karya yang diterbitkannya. Sementara pembaca yang ingin berlangganan bisa menikmati berkas audio atau video ini melalui aplikasi podcatcher seperti iTunes atau Juice. Universitas Sumatera Utara Contoh implementasi podcasting dalam penelitian ini adalah berkas audio milik DF yang dimuat dalam post yang berjudul “Drupal dalam Pendidikan” dan berkas milik AP yang dimuat dalam post yang berjudul “Podcast no.60 dari Lullabot ”.

4.4 Manfaat Fitur Trackback untuk SCL

Dokumen yang terkait

PENINGKATAN AKTIVITAS BELAJAR SISWA PADA MATA PELAJARAN MATEMATIKA MELALUI IMPLEMENTASI STRATEGI PEMBELAJARAN Peningkatan Aktivitas Belajar Siswa Pada Mata Pelajaran Matematika Melalui Implementasi Strategi Pembelajaran Sms (Serius Mengerjakan Soal) Pada

0 1 17

PENINGKATAN AKTIVITAS BELAJAR SISWA PADA MATA PELAJARAN MATEMATIKA MELALUI IMPLEMENTASI STRATEGI PEMBELAJARAN Peningkatan Aktivitas Belajar Siswa Pada Mata Pelajaran Matematika Melalui Implementasi Strategi Pembelajaran Sms (Serius Mengerjakan Soal) Pada

0 2 12

IMPLEMENTASI PENDEKATAN TAKTIS DALAM PEMBELAJARAN AKTIVITAS PENGUASAAN BOLA.

0 2 29

PENINGKATAN AKTIVITAS SISWA DALAM PEMBELAJARAN PKn DENGAN MENGGUNAKAN MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF Peningkatan Aktivitas Siswa Dalam Pembelajaran Pkn Dengan Menggunakan Model Pembelajaran Kooperatif Jigsaw Pada Siswa Kelas V SD Negeri 1 Bentangan Tahun

0 2 16

PENINGKATAN AKTIVITAS SISWA DALAM PEMBELAJARAN PKn DENGAN MENGGUNAKAN MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF Peningkatan Aktivitas Siswa Dalam Pembelajaran Pkn Dengan Menggunakan Model Pembelajaran Kooperatif Jigsaw Pada Siswa Kelas V SD Negeri 1 Bentangan Tahun

0 1 15

IMPLEMENTASI AKTIVITAS PEMBELAJARAN PERMAINAN TRADISIONAL DALAM UPAYA MENINGKATKAN WAKTU AKTIF BELAJAR SISWA.

0 1 32

RAIM DALAM RANGKA MENDUKUNG IMPLEMENTASI

0 0 13

Implementasi Web Service Pada Sistem Rekam Medis Terpusat

0 1 6

Implementasi Sistem Penyimpanan Terpusat Menggunakan Pydio 8.0 Community pada Universitas Islam Batik Surakarta

0 6 8

PENINGKATAN AKTIVITAS SISWA DALAM PEMBELAJARAN IPS MENGGUNAKAN TIPE STAD KELAS IV SD

0 0 14