Narkoba Perilaku Menyimpang Mahasiswa Kost

seperti meminum minuman yang beralkohol atau mabuk-mabukan. Bahkan menurut dia ketika orang tua belum mengirimkan uangnya, mahasiswa tersubut menunggu saja ada yang mengajak untuk meminum minuman yang beralkohol.

d. Narkoba

Narkoba adalah singkatan dari Narkotika dan Obat berbahaya. Narkoba menjadi ancaman terberat bagi bangsa ini. Berapa puluh ribuan orang yang sudah terjangkit narkoba. Narkoba sangat membahayakan sekali manusia di muka bumi ini, narkoba telah dikonsumsi oleh semua golongan dari yang muda hingga yang tua, dari yang miskin hingga yang kaya, dari tukang becak hingga pejabat. Semua golongan tersebut sudah pernah mengkonsumsi narkoba, tidak terkecuali dengan mahasiswa, malah mahasiswa adalah tujuan para bandar narkoba untuk dipasarkan disekitran kampusnya atau lingkungannya. Dari beberapa informan yang peneliti cari tahu infrmasinya, terdapat salah seorang yang sudah pernah mengkonsumsi narkoba, tetapi sekarang dia sudah berhenti mengkonsumsinya. Menurut mahasiswa C, “duh sebenernya gua pernah ngerasain narkoba bang, tapi sekarang mah gua udah gak mau pake narkoba lagi, gua kapok soalnya gua hampir masuk penjara gara-gara pake narkoba bang, tapi itu dulu bang.” 91 Mahasiswa tersebut pernah mengkonsumsi narkoba dahulunya, ketika dia hapir masuk penjara gara-gara terlibat narkoba dia menjadi insyaf dan tidak lagi mengkonsumsi narkoba. Mungkin ada rasa trauma yang sangat menggetarkan hatinya untuk tidak mengkonsumsi narkoba lagi. Selain mahasiswa yang terlibat langsung dan pernah mengkonsumsinya, peneliti juga menemukan informan lain yang temannya adalah seorang pemakai narkoba. 91 Mahasiswa C, Wawancara, Ciputat 11 November 2016 Menurut mahasiswa J, “walah gua sendiri mah belum pernah yang namanya nyoba narkoba, tapi kalau temen sekamar gua mah parah banget sama narkobanya, dia malah pernah hampir mati gara-gara pake narkoba. Mangkannya gua gak tertarik sama narkoba, takut gua masuk penjara kan kasian orang tua gua bang.” 92 Menurut mahasiswa J, temannya tersebut ketika itu memakai narkoba dia hampir meninggal dunia karena terlalu banyak menggunakannya. Mangkannya mahasiswa J tersebut tidak tertarik sama sekali terhadap narkoba. Kemudian dari beberapa informan yang diteliti, hampir semuanya bbelum pernah dan tidak akan mau untuk mengkonsumsi narkoba. Menurut mahasiswa D, “Alhamdulillah sebejat- bejatnya gua tapi sama yang namanya narkoba mah gua belum pernah nyoba sama sekali, dan gak ada ketertarikan sama sekali untuk nyoba-nyoba mengkonsumsi narkoba bang.” 93 Menurut mahasiswa D tersebut, meskipun dia adalah anak yang bandel dan menyimpang, tetapi kalau untuk mengkonsumsi narkoba dia tidak ingin. Mencobanya saja dia tidak ingin, apalagi mengkonsumsinya secara rutin.

e. Seks Bebas