Latar Belakang Masalah PENDAHULUAN

BAB I PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang Masalah

Dalam berkomunikasi, dibutuhkan bahasa sebagai alat untuk berkomunikasi yang disepakati oleh masyarakat pengguna bahasa itu sendiri. Dikarenakan hal tersebut dapat dibuat batasan mengenai pengertian bahasa, bahwa “Bahasa adalah alat untuk menyampaikan sesuatu ide, pikiran, hasrat dan keinginan kepada orang lain” Sutedi,2003:2. Selain itu, dengan adanya bahasa sebagai alat komunikasi, maka semua yang ada disekitar manusia seperti peristiwa-peristiwa, binatang-binatang, tumbuh-tumbuhan, hasil cipta karya manusia dan sebagainya, mendapat tanggapan dalam pikiran manusia, disusun dan diungkapkan kembali kepada orang lain sebagai bahan komunikasi. Bahasa mempunyai keterikatan dan keterkaitan dalam kehidupan manusia. Dalam kehidupannya di masyarakat, kegiatan manusia itu tidak tetap dan selalu berubah, maka bahasa itu juga menjadi ikut berubah, menjadi tidak tetap, menjadi tidak statis. Bahasa adalah satu-satunya milik manusia yang tidak pernah lepas dari segala kegiatan dan gerak manusia sepanjang keberadaan manusia itu sebagai makhluk yang berbudaya dan bermasyarakat. Tidak ada kegiatan manusia yang tidak disertai oleh bahasa. Berbahasa atau menggunakan bahasa pada dasarnya adalah menggunakan makna. Oleh sebab itu, mempelajari bahasa termasuk didalamnya mempelajari makna-makna yang sudah disepakati oleh penutur bahasa itu dan mempelajari bagaimana menggabungkan setiap unsur bahasa yang memiliki makna menjadi suatu ungkapan bahasa yang baik dan benar. Seluk beluk bahasa dibahas dalam linguistik. Salah satu tataran linguistik yaitu semantik. Semantik merupakan salah satu cabang linguistik yang mengkaji tentang makna. Universitas Sumatera Utara Semantik memegang peranan penting, karena bahasa yang digunakan dalam komunikasi tiada lain hanya untuk menyampaikan suatu makna. Salah satu objek kajian semantik yaitu makna idiom. Idiom mempunyai peranan penting dalam komunikasi sehari-hari. Idiom hadir setiap saat manusia berkomunikasi antara satu dengan yang lain dalam kegiatan sehari-hari, baik lisan maupun tulisan. Abdul Chaer 1984:74 mengatakan bahwa idiom adalah satuan-satuan bahasa bisa berupa kata, frase, maupun kalimat yang maknanya tidak dapat “diramalkan” dari makna leksikal unsur-unsurnya maupun makna gramatikal satuan-satuan tersebut. Selain itu, Gorys Keraf 1985:109 menyatakan bahwa idiom adalah pola-pola struktural yang menyimpang dari kaidah-kaidah bahasa yang umum, biasanya berbentuk frase, sedangkan artinya tidak bisa diterangkan secara logis atau secara gramatikal, dengan bertumpu pada makna kata-kata yang membentuknya. Harimurti Kridalaksana 1982:62 menyatakan bahwa idiom adalah konstruksi yang maknanya tidak sama dengan gabungan makna anggota-anggotanya. Fatimah Djajasudarma 1993:16 menyatakan makna idiomatik adalah makna leksikal terbentuk dari beberapa kata. Kata-kata yang disusun dengan kombinasi kata lain dapat pula menghasilkan makna yang berlainan. Dalam Kamus Besar Bahasa Indonesia, idiom adalah konstruksi yang maknanya tidak sama dengan gabungan makna unsurnya. Sedangkan ahli linguistik Jepang, Takao Matsumura 2001: 221 dalam Kokugo Jiten menyatakan bahwa idiom adalah: 慣用句というのは二つ以上の単語を組み合わせ、人塊として一つの意味を表 すもの Kanyoku to iu no wa futatsu ijo no tango o kumiawase, hito katamari toshite hitotsu no imi o arawasu mono. Universitas Sumatera Utara Idiom adalah gabungan dua kata atau lebih yang membentuk sebuah arti kelompok tersebut. Berikut salah satu contoh kalimat yang mengandung idiom ki dalam novel Watashi no Kyoto. Contohnya: a だが二度目の京都から戻って、この考えが間違っていたことに 気が付いた 気=Perasaan, 付いた=Melekat 。 Perasaan Melekat = Menyadari, Tersadar b バスに乗ったときからわたしはこの女性が気になっていた 気=Perasaan, なっていた=Menjadi が、 Perasaan Menjadi = Menjadi Pikiran Momiyama Y 1996:29 menyatakan bahwa makna idiom adalah makna dari gabungan dua kata atau lebih yang sudah ditetapkan dan makna idiom yang dihasilkan tidak bisa dicerna dari makna leksikal maupun makna gramatikal gabungan kata pembentuk idiom. Kurashina Sayaka 2008:3 menyatakan bahwa dalam bahasa Jepang, idiom yang merujuk pada anggota badan ada banyak jumlahnya. Selain idiom yang merujuk pada anggota badan, ada juga idiom yang merujuk pada hewan, makanan dan lain sebagainya. Salah satunya idiom yang terbentuk dari kata perasaan 気`ki`. Sebatas pengetahuan yang penulis ketahui bahwa, orang Jepang sangat menghormati perasaan lawan bicaranya dan terbiasa untuk mengungkapkan perasaannya atau emosinya secara ekspresif atau jelas. Namun, berbagai ciri yang disebutkan tidak mutlak selalu demikian karena sudah banyak terjadi perubahan di kalangan generasi muda Jepang yang bersikap lebih individualis dan ekspresif seperti budaya Barat. Menurut penulis, walaupun generasi muda Jepang saat ini lebih individualis dan ekspresif terhadap budaya Barat, hal itu tidaklah sepenuhnya benar. Sebab, sebatas hal yang penulis alami, para pemuda di Jepang tetap menghormati lawan Universitas Sumatera Utara bicara dan sangat menjaga sekali etika mereka dalam berinteraksi dengan orang yang dihadapinya. Hal ini terjadi karena adanya pengaruh dari budaya bangsa Jepang itu sendiri yang sangat menjaga perasaan orang lain saat berkomunikasi, sehingga dari budaya tersebut muncullah idiom dalam bahasa Jepang yang berkaitan dengan perasaan. Hal ini berbeda sekali dengan bahasa Indonesia, dimana dalam bahasa Indonesia idiom yang berkaitan dengan perasaan minim jumlahnya. Dengan kata lain, makna idiom dari suatu bahasa, disesuaikan dengan budaya si pemakai bahasa. Dengan melihat budaya bangsa Jepang yang sangat menghargai dan menjaga perasaan orang lain saat berkomunikasi, maka penulis merasa sangat tertarik untuk membahas makna idiom yang berhubungan dengan perasaan sebagai sesuatu yang abstrak yang dipergunakan dalam bahasa Jepang.

1.2 Perumusan Masalah