Sejarah Singkat Perpustakaan IAIN Sumatera Utara

BAB III FAKTOR-FAKTOR PENGHAMBAT PENGEMBANGAN KOLEKSIPADA PERPUSTAKAAN INSTITUTE AGAMA ISLAM NEGERI IAIN SUMATERA UTARA

3.1 Sejarah Singkat Perpustakaan IAIN Sumatera Utara

Perpustakaan IAIN Sumatera Utara adalah perpustakaan akademik yang dibangun pada tanggal 19 November 1973 dengan nama Perpustakaan Marah Halim. Nama ini diambil dari nama pendirinya yaitu Brigjen H. Marah Halim Harahap, Gubernur KDH Tk.1 Propinsi Sumatera Utara pada waktu itu. Perpustakaan IAIN Sumatera Utara diresmikan oleh Menteri Agama RI Prof. DR. H.A. Mukti Ali di Jl. Sutomo No.1 Medan. Dengan semakin pesatnya perkembangan koleksi perpustakaan dan terbatasnya gedung yang ditempati pada waktu itu, maka pada tanggal 8 Februari 1990, perpustakaan dipindahkan ke Lantai II Mesjid Ulul Albab IAIN Sumatera Utara dan diberi nama Perpustakaan IAIN Sumatera Utara Medan. Pada mulanya IAIN Sumatera Utara mengelola lima unit perpustakaan, yaitu: Perpustakaan Marah Halim sebagai perpustakaan induk, Perpustakaan Fakultas Tarbiyah, Perpustakaan Fakultas Syari’ah, Perpustakaan Fakultas Dakwah dan Perpustakaan Fakultas Ushuluddin. Pada perkembangan selanjutnya, perpustakaan-perpustakaan Fakultas tersebut dileburkan dan koleksinya disatukan di perpustakaan pusat. Peristiwa ini terjadi pada tanggal 14 Juli 1995 berdasarkan kebijakan Rektor IAIN Sumatera Utara tertanggal 8 Mei 1995. Sejak saat itu IAIN Sumatera Utara hanya mamiliki satu perpustakaan utama. Ketika Kampus IAIN Sumatera Utara pindah dari Jalan Sutomo ke Jalan Willel Iskandar Pasar V Medan Estate lokasi yang sekarang pada tahun 1995, perpustakaan juga dipindahkan dari Lantai II Mesjid Ulul Albab di Sutomo ke Lantai III gedung perkuliahan Fakultas Tarbiyah di lokasi yang baru tersebut, kemudian dipindahkan lagi ke Lantai I gedung yang sama pada tahun 1998. Baru pada tahun 2003 Perpustakaan IAIN Sumatera Utara memiliki gedung sendiri berlantai 3 dengan luas keseluruhan 300 m2. Gedung ini diresmikan oleh Menteri Agama RI, DR. H.Said Agil Munawwar. Dengan pembangunan gedung Pasca Sarjana di Universitas Sumatera Utara Jalan Karya Helvetia untuk pelaksanaan pembelajaran bagi mahasiswa program Master S2 dan DoktorS3. Visi dan Misi Perpustakaan 1. Visi Sebagai pusat informasi dan dokumentasi kajian-kajian ilmiah dalam bidang keislaman yang komprehensif dan berkualitas dalam rangka mendukung mandate IAIN Sumatera Utara sebagai center of excellence dan mendukung proses pendidikan.

b. Misi a. Menyediakan koleksi tercetak berupa buku dan jurnal ilmiah yang berkualitas