Pondok Modern Darussalam Gontor

commit to user

BAB II PONDOK PESANTREN GONTOR DAN SEJARAH

PERKEMBANGANNYA

A. Pondok Modern Darussalam Gontor

Pondok Modern Darussalam Gontor PMDG adalah sebuah pondok pesantren di Kabupaten Ponorogo, Jawa Timur. Pondok ini mengkombinasikan pesantren dan metode pengajaran klasik berkurikulum seperti sekolah. Pondok Pesantren, selama berabad-abad, telah menjadi sebuah institusi pendidikan yang memiliki peran cukup signifikan di Indonesia. Sebagai wadah penggemblengen generasi muslim, Pondok Pesantren tanpa henti menanamkan akhlaq dan adab, dan menjadi media transformasi ilmu pengetahuan. 28 Pondok Modern Darussalam Gontor adalah salah satu Pondok Pesantren yang turut mewarnai dunia pendidikan Indonesia. Terletak di sebuah desa di Jawa Timur yang bernama Gontor, Pondok Modern Darussalam Gontor mengerahkan segenap konsentrasi dan potensinya untuk dunia pendidikan Islam. Hal ini semakin dipertegas dengan tidak terlibatnya Pondok Modern Darussalam Gontor dalam politik praktis. Karena Pondok ini tidak berafiliasi kepada partai politik ataupun organisasi kemasyarakatan apapun, ia dapat secara independen menentukan langkahnya, sehingga memiliki ruang gerak yang lebih luas dalam pendidikan dan pengajaran. 28 Lihat di Komunika Majalah Ilmiah Komuikasi dalam disertasi Dwi Purwoko. Hubungan Akses Media Konteks Membaca dengan Kemandirian Santridi Pondok Pesantren. vol 10, no. 1, 2007. LIPI hal. 48-50 commit to user 60 Pondok Modern di atas dan untuk semua golongan. Demikian prinsip yang dipegang Pondok Modern Darussalam Gontor sejak pertama kali didirikan. Dengan terbebasnya institusi ini dari muatan politis, pondok ini dapat lebih memfokuskan diri dalam menunaikan amanat pendidikan dan pengajaran yang berada di pundaknya. Iklim pendidikan yang lebih tenang dan kondusif pun tercipta, dengan didasari jiwa keikhlasan dan tanpa dipengaruhi oleh kepentingan apapun. Salah satu nikmat yang dianugerahkan oleh Allah Swt. Bahwa instusi ini, dalam usianya yang ke-84, dapat terus meningkatkan peran dan eksistensinya dalam mendidik generasi muda muslim yang berkualitas. Para alumninya kini bergerak dalam berbagai bidang; agama, sosial, kemasyarakatan, dan pemerintahan. Beberapa di antaranya meneruskan studi di berbagai perguruan tinggi di Indonesia, maupun di perguruan tinggi di negara-negara Timur Tengah dan Barat. Peran serta prestasi para alumni inilah yang mengharumkan nama Pondok Modern Darussalam Gontor sebagai lembaga pendidikan Islam yang disegani di Asia Tenggara. Dan dengan dukungan mereka pula, pondok ini menjadi kokoh dan teguh dalam menghadapi pelbagai tantangan dan cobaan. 29

B. Latar Belakang Terbentuknya