3. Bagaimana pandangan jamaah tentang penyampaian isi ceramah yang
dilakukan habib ?
Dengan kondisi beliau yang multi dimensi dan multi akses, maka hal ini berimbas kepada isi ceramah yang beliau sampaikan. Intinya memang
mengajak orang untuk berbuat kebaikan dan menjauhi kemunkaran. Tapi dengan materi begitu variatif, orang jadi diajak untuk tidak hanya mengetahui
bahwa meninggalkan sholat adalah dosa yang berujung neraka, tapi banyak hal lain yang bisa menjebloskan kita kedalam neraka.
4. Tanggapan jamaah tentang keefektifan dawah habib terhadap
masyarakatmadu ?
Dengan pola dakwah yang beliau bawakan selam ini, yang tidak hanya bil qoul tapi juga bil haal, maka itu bisa melihat efektivitas dakwah beliau.
Parameternya adalah adanya perubahan pada pola prilaku masyarakat yang jauh sangat berbeda dengan ketika kita belum tersentuh dawah beliau.
5. Apakah sering Habib memberikan ceramah diselingi humor ?
Habib adalah pribadi yang sangat humoris. Dalam keseharian beliau sering melontarkan joke-joke yang membuat suasana terasa akrab, suasana menjadi
tidak berjarak, sehingga kita lupa bahwa yang melontarkan joke adalah seorang anggota Dewan yang terhormat. Dengan Keseharian beliau seperti
itu sudah bisa dipastikan bahwa dawah beliaupun tidak lepas dari joke, tidak melulu joke memang, karena beliau bukan pelawak. Joke hanya beliau
gunakan sebagai pengalih suasana, sehingga konsentrasi madu tetap tejaga.
Wawancara Dengan jamaah KH. Habib Ali Alwi bin Thohir
interviewee : Suryadi Yahya, S.Pd.I Kamad Madrasah Ibtidaiyah Nur As-
Sholihat interviewer
: Syarifah Sadiyah Tempat
: Pondok Pesantren Al-Husainy Hari Tanggal : Selasa 20 Juli 2007
1.
Bagaimana pendapat jamaah tentang figur
Habib Ali Alwi bin Thohir?
Beliau adalah sosok ulama yang bijak, meski umur beliau masih sangat muda, namun wibawa beliau di mata masyarakat begitu dihormati dan
dikagumi. Pribadi beliau yang begitu dekat dengan masyarakat yang tak pernah memandang setatus masyarakat, kaya ataupun miskin.
2. Apakah anda menyukai cara penyampaian dakwah yang dilakukan
Habib? Alasannya?
Ya saya sangat menyukai cara penyampaian dakwah beliau, alasannya adalah ceramah yang beliau sampaikan begitu mengena sesuai dengan kondisi dan
keadaan masyarakat yang beliau dakwahi. Siapapun yang mendengar ceramahnya, pasti akan terpesona dengan cara penyampaian beliau dalam
menyampaikan ceramahnya. dengan beliau mengemas retorika dalam dakwah sehingga dakwah yang disampaikan begitu sistematis dan jelas
sehingga dapat diterima dengan baik oleh madu khususnya saya.
3. Bagaimana pandangan jamaah tentang isi penyampaian ceramah yang
dilakukan Habib?
Isi ceramah yang disampaikan berkaitan dengan kehidupan masyarakat yang kala itu membutuhkan solusi atau jalan keluar, dan isi ceramah beliau di
sesuaikan dengan kondisi masyarakat.
4.
Tanggapan jamaah
, tentang keefektifan dakwah Habib terhadap masyarakat atau madu?
Ya, sudah sangat efektif, karena habib selalu memperhatikan keadaan madunya dan mengena pada semua lapisan masyarakat. Keefektifan
ceramah yang beliau sampaikan terbukti dari sikap masyarakat yang berangsur berubah membaik, khususnya pada lingkungan tempat beliau
tinggal, yang dulunya masyarakatnya jauh dari agama, bahkan kemaksiatan seperti judi, pelacuran dan lain sebagainya yang mendominasi prilaku
lingkungan tersebut. Dan sekarang hampir sudah tidak adalagi sejak ceramah yang beliau sampaikan dan masyarakatnya sekarang lebih agamis.
5. apakah sering Habib memberikan ceramah diselingi humor-humor?