Tinjauan Hasil Peneliti yang Terdahulu

29 operasional melalui penggunaan sub-strategi misalnya strategi perencanaan rekrutmen, penyeleksian, pemberian remunerasi, perencanaan jalur karir karyawan, pendidikan dan pelatihan, peningkatan partisipasi, dll Amir, 2011. Pengelolaan manajemen sumber daya manusia yang baik mampu membuat kinerja organisasi yang tinggi. Manzini 1996 dalam Masnawi. menyatakan untuk merancang dan mengembangkan sumber daya manusia yang efektif dibutuhkan tiga tipe perencanaan yaitu: a. Strategic planning bertujuan untuk mempertahankan kelangsungan organisasi. b. Operational planning menunjukkan permintaan SDM. c. Human resource planning memprediksi kualitas dan kuantitas kebutuhan sumber daya manusia yang menggabungkan dengan program dan kebijakan SDM.

2.7 Tinjauan Hasil Peneliti yang Terdahulu

Putra 2006 menganalisis produktivitas tenaga kerja keperawatan pada instalasi rawat inap badan pelayanan kesehatan rumah sakit umum dr.Zainoel Abidin Banda Aceh. Variabel independen yang di teliti adalah motivasi, tujuan, kemampuan, pendidikan, gizi dan kesehatan, dan tingkat penghasilan dan varibel dependen yang di teliti adalah produktivitas. Dengan menggunakan metode penelitian analisis deskriptif eksploratif. Hasil dari penelitian ini adalah faktor motivitasi. Kurniawan 2010 menganalisis faktor-faktor yang mempengaruhi produktivitas tenaga kerja pada PT. Kalimantan Steel. Co PT. Kalisco Pontianak. Variabel independen yang diteliti oleh peneliti yaitu Upah, Sifat Tugas, Kondisi Kerja dan Lingkungan, Hubungan Kerja, Manajemen Organisasi, Universitas Sumatera Utara 30 Keselamatan Kerja, Jaminan Sosial dan variabel dependen yang diteliti yaitu Produktivitas Karyawan. Populasi dan sampel dalam penelitian ini adalah semua karyawan bagian produksi yang masih aktif bekerja di PT. Kalimantan Steel. Co Pontianak yang tak lain adalah berjumlah 32 orang. Metode penelitian ini menggunakan analisis kuantiotatif. Faktor yang paling dominan mempengaruhi produktivitas tenaga kerja pada pada PT. Kalimantan Steel PT. Kalisco Pontianak adalah faktor gaji. Nugroho 2012 menganalisis faktor-faktor yang mempengaruhi produktivitas tenaga kerja pada Industri kerajinan topeng Bobung. Variabel independen yang diteliti adalah Variabel motivasi kerja, disiplin kerja dan pengalaman kerja secara bersama-sama berpengaruh positif dan signifikan terhadap produktivitas kerja karyawan industri kerajianan topeng Bobung. Intan 2013 menganalisis faktor-faktor yang mempengaruhi produktivitas pada PT. Mahkota Gajah Metal Industries. Variabel independen yang diteliti oleh peneliti adalah tingkat upah, sifat tugas, kondisi dan lingkungan kerja, manajemen organisasi, keselamatan kerja dan variable dependen yang di teliti oleh peneliti adalah produktivitas tenaga kerja. Penelitian ini menggunakan metode analisis kuantitatif. Hasil penelitian ini aladah semua variabel berpengaruh signifikan terhadap produktivitas, tetapi variabel yang paling besar pengaruh terhadap produktivitas pada PT. Mahkota Gajah Metal Industries adalah variabel Tingkat Upah. Secara ringkas, hasil penelitian tersebut dapat di lihat pada tabel 2.1 Universitas Sumatera Utara 31 Tabel 2.1 Ringkasan Penelitian Terdahulu No Penulis Judul Penelitian Variabel Metode Penelitian Hasil 1. Putra 2006 Analisis Produktivitas Tenaga Keperawatan pada istalasi rawat inap badan pelayanan kesehatan rumah sakit umum dr.Zainoel Abidin Banda Aceh Variabel independen: motivasi, tujuan, kemampuan, pendidikan, gizi dan kesehatan, dan tingkat penghasilan . Varibel dependen : produktivitas tenaga kerja. Analisis Deskriptif eksploratif Faktor yang paling berpengaruh terhadap produktivita s tenaga kerja adalah motivasi. 2. Kurniawan 2010 Analisis faktor- faktor yang mempengaruhi produktivitas tenaga kerja pada PT. Kalimantan Steel PT. Kalisco Pontianak Variabel independen: upah, sifat tugas, kondisi kerja dan lingkungan, hubungan kerja, manajemen organisasi, keselamatan kerja, jaminan sosial. Variabel dependen: Produktivitas Karyawan Analisis Kuantitatif Faktor yang paling berpengaruh terhadap produktivita s tenaga kerja adalah gaji. Universitas Sumatera Utara 32 Tabel 2.1 Ringkasan Penelitian Terdahulu lanjutan No Penulis Judul Penelitian Variabel Metode Penelitian Hasil 3. Nugroho 2012 Pengaruh motivasi kerja, disiplin kerja dan pengalaman kerja terhadap produktivitas kerja karyawan pada industry kerajinan topeng di dusun bobung putat patuk kabupaten gunung kidul Variabel independen: motivasi kerja, disiplin kerja dan pengalaman kerja, Variabel dependen : produktivitas kerja karyawan Semua variable berpengar uh positif terhadap produktivit as tenaga kerja. 4. Intan 2013 Analisis faktor- faktor yang mempengaruhi produktivitas pada PT. Mahkota Gajah Metal Industries. Variabel independen: tingkat upah, sifat tugas, kondisi dan lingkungan kerja, manajemen organisasi, keselamatan kerja Variable dependen: produktivitas tenaga kerja Analisis Korelasi Variabel yang paling berpengar uh terhadap produktivit as tenaga kerja adalah tingkat upah. Universitas Sumatera Utara 33

BAB III KERANGKA KONSEPTUAL

3.1 Variabel Penelitian Berdasarkan rumusan masalah, tujuan penelitian, kerangka teoritis serta tinjauan penelitian terdahulu yang telah diuraikan pada bab sebelumnya, maka dapat disusun suatu kerangka konseptual untuk menganalisis faktor-faktor yang mempengaruhi produktivitas tenaga kerja pada PT Maximize Informa Studio Indonesia. Dari kedua teori faktor- faktor yang mempengaruhi produktivitas tenaga kerja yang telah dikemukakan, Saya menggunakan teori Ravianto. Alasan saya menggunakan teori Ravianto dikarenakan teori tersebut lebih relevan terhadap keadaan di PT. Maximize Informa Studio Indonesia. Tetapi dari kedua belas faktor tersebut, yang akan dikaji hanya : 1. Sikap mental 2. Pendidikan 3. Ketrampilan 4. Kemampuan manajerial 5. Lingkungan dan iklim kerja 6. Teknologi 7. Kesempatan berprestasi. Universitas Sumatera Utara