Lokasi Penelitian Sumber Data

2. Lokasi Penelitian

Penelitian ini dilakukan di PT. Perkebunan Nusantara III yang berlokasi di Kota Medan Sumatera Utara. PT. Perkebunan Nusantara III Persero Medan adalah salah satu Badan Usaha Milik Negara BUMN yang ditugaskan oleh pemerintah untuk melaksanakan Pembinaan dan Penyaluran Dana Program Kemitraan dan Bina Lingkungan sebagai mana tertuang dalam SE. Menteri BUMN Nomor : Kep- 236MBU2003 dan SE. Menteri BUMN Nomor : SE. 433MBU2003.

3. Sumber Data

Sumber data yang dibutuhkan dalam penelitian ini diperoleh dari perpustakaan dan dokumen pemerintah. Penelitian lapangan juga dilakukan untuk mendapatkan bahan-bahan guna melengkapi dan menunjang bahan-bahan kepustakaan dan dokumen. a. Bahan kepustakaan dan dokumen. Sumber data kepustakaan dan dokumen diperoleh dari : 1. Bahan hukum primer, yaitu bahan-bahan hukum yang mengikat dan merupakan landasan utama untuk dipakai dalam rangka penelitian ini, diantaranya adalah : Undang Undang Dasar 1945, Undang Undang No. 19 Tahun 2003 Tentang BUMN kemudian peraturan perundang-undangan yang berkaitan dengan BUMN, Usaha Kecil dan Koperasi. Netty Kesuma: Analisis Hukum Pembinaan Usaha Kecil Dan Koperasi Oleh BUMN, 2008. USU e-Repository © 2008 2. Bahan hukum sekunder, yaitu bahan yang memberikan penjelasan mengenai bahan hukum primer, berupa hasil-hasil penelitian, karya ilmiah dari kalangan hukum, dan penelitian lain-lain yang relevan dengan penelitian ini. 3. Bahan hukum tertier atau bahan hukum penunjang, yaitu bahan memberikan petunjuk dan penjelasan terhadap bahan hukum primer dan bahan hukum sekunder, berupa kamus, ensiklopedia, jurnal-jurnal ilmiah, majalah, surat kabar dan sebagainya yang dieprgunakan untuk melengkapi ataupun menunjang data penelitian. 21 b. Penelitian Lapangan Penelitian yang dilaksanakan merupakan upaya memperoleh bahan-bahan langsung berupa dokumentasi dari instansi-intansi yang berwenang dan terkait dengan pembinaan usaha kecil dan koperasi dalam hal ini yaitu PT. Perkebunan Nusanatara III. Adapun yang menjadi informan dalam penelitian lapangan ini adalah ; Pejabat PTP Nusantara III dan perusahaan kecil binaan PT Perkebunan Nusantara III.

4. Alat pengumpulan data