BAB IV KONDISI UMUM LOKASI PENELITIAN
4.1 Letak geografis, luas areal dan gatas administratif KPH Gundih
KPH  Gundih  secara  geografis,  terletak  di  antara  koordinat  4 2”  sampai
dengan  4 13’  Bujur  Timur  dan  712’  sampai  dengan  717’  Lintang  Selatan.
Secara  administratif  terletak  di  Kecamatan  Geyer,  Toroh,  Pulokulon,  Kradenan dan Gabus yang kesemuanya termasuk wilayah Kecamatan Monggot, Kabupaten
Grobogan Propinsi Daerah Tingkat I Jawa Tengah. Secara administrasi kehutanan termasuk  kedalam  wilayah  RKPH  Getas,  BKPH  Monggot,  KPH  Gundih,  Dinas
Kehutanan Kabupaten Grobogan, Dinas Kehutanan Provinsi Jawa Tengah. Perum Perhutani KPH Gundih mempunyai luas kawasan 30.049,50 Ha. Serta mempunyai
batas-batas administratif sebagai berikut : 1.
Sebelah utara : KPH Purwodadi, Perum Perhutani Unit I Jawa Tengah
2. Sebelah selatan
: KPH Surakarta, Perum Perhutani Unit I Jawa Tengah dan KPH Ngawi Perum Perhutani Unit II Jawa Timur
3. Sebelah timur
: KPH Randublatung, Perum Perhutani Unit I Jawa  Tengah 4.
Sebelah barat : KPH Telawa, Perum Perhutani Unit I Jawa Tengah
4.2 Kondisi iklim
Wilayah hutan KPH Gundih terletak pada daerah dengan musim hujan dan musim  kemarau  yang  jelas.  Secara  umum  areal  kerja  KPH  Gundih  berada  pada
daerah tipe iklim B dengan nilai Q persentase bulan kering terhadap bulan basah sebesar  20    klasifikasi  Schmidt  dan  Ferguson  DPPL  KPH  Gundih  2010.
Karakteristik  wilayah  yang  mempunyai  ikim  dengan  tipe  ini  adalah  vegetasinya termasuk kedalam wilayah hutan hujan tropika dan merupakan daerah basah.
Curah  hujan  di  wilayah  KPH  Gundih  mempunyai  rata-rata  curah  hujan bulanan berkisar 1.482 mmtahun. Jumlah hari hujan adalah 110 harithn, dengan
hari hujan rata- rata bulanan 9 haribln.
4.3 Topografi dan kemiringan lereng
Kawasan hutan KPH Gundih mempunyai kelerengan bervariasi antara 5- 60  .  Konfigurasi  bentuk  lapangan  umumnya  bergelombang  hingga  berbukit,
sebagian curam berbatu kapur. Ketinggian tempat elevasi bervariasi antara 50 m –  500  m  dari  permukaan  laut.  Keadaan  berdasarkan  kelerengan  disajikan  pada
tabel berikut. Tabel 3.  Keadaan konfigurasi lapangan areal hutan KPH Gundih
No Kelas Kemiringan Lereng
Luas Ha Persen
1 2
3 4
1 0 – 8
1.370,26 4,56
2 8 – 15
17.741,22 59,04
3 15 – 25
10.526,34 35,03
4 25 – 45
399,66 1,33
5 45
12,02 0,04
Total 30.049,50
100,00
Sumber : RPKH KPH Gundih jangka 2001-2010
4.4 Hidrologi