Masa Produksi Lokasi Pabrik Fasilitas Pendukung

empat 4 pabrik ammonia dan merupakan salah satu pabrik pupuk terbesar di dunia yang berada dalam satu lokasi. Pada tahun 2000, Pupuk Kaltim mencapai produksi tertinggi melebihi 1,5 juta ton ammonia untuk kapasitas terpasang 1,5 juta ton dan 2,4 juta ton urea untuk kapasitas terpasang 2,2 juta ton. Dengan adanya lima 5 pabrik urea dan empat 4 pabrik ammonia yang beroperasi dengan optimal, Pupuk Kaltim bertujuan mewujudkan keinginan menjadi produsen Pupuk Urea yang terpercaya dan mutu di dunia. Pupuk Kaltim terus melakukan peningkatan dan ekspansi hingga mencapai kapasitas produksi ammonia 1.000 tonhari dan urea 1.725 tonhari, dengan total kapasitas keduanya mencapai lebih dari 3 juta tontahun. Kapasitas produksi tiap-tiap pabrik yang berbeda-beda tetap dioptimalkan untuk mencapai produksi dengan mutu terbaik, mampu memenuhi kebutuhan pasar nasional dan internasional. Gambar 2. PT Pupuk Kalimantan Timur

4.1.2 Masa Produksi

Awal produksi pabrik Kaltim 1 adalah masa ujian, dimana usaha terus-menerus dilakukan, tetapi setelah masa itu lewat, produksi ketiga 3 pabrik meningkat dari tahun ke tahun. Pabrik Kaltim 1 mencapai produksi tertinggi 607.452 ton urea, atau 119,11 pada tahun 1995, pabrik Kaltim 2 mencapai produksi tertinggi dengan produksi 675,6 ribu ton urea, atau 118 pada tahun 1993 dan pabrik Kaltim 3 mencapai produksi tertinggi 385,2 ribu ton urea, atau 119,02 pada tahun 1994. Untuk meningkatkan efisiensi dan produktifitas, pada tahun 1995 dilakukan program optimalisasi Kaltim 1 yang bertujuan untuk meningkatkan kapasitas produksinya menjadi 1.800 ton per hari ammonia dan 2.125 ton per hari urea. Tahun 1997 dilakukan program Retrofit Kaltim 2 untuk memperbaiki kinerja pabrik Kaltim 2. Dari program tersebut diharapkan kapasitas produksi ammonia dapat meningkat menjadi 1.800 ton per hari.

4.1.3 Lokasi Pabrik

Pabrik terletak di zona industri Kalimantan Timur tepatnya di Desa Belimbing Kecamatan Bontang Utara Pemerintah Kota Bontang sekitar 120 km sebelah utara kota Samarinda Gambar 3. PT Pupuk Kalimantan Timur Tbk berdiri di atas areal seluas 493 Ha. Di sebelah selatan pabrik ini 10 km juga berdiri PT Badak NGL.CO. yang merupakan pabrik pengolahan gas bumi. PT PKT sendiri memiliki perumahan yang disediakan untuk karyawan-karyawannya yang terletak sekitar enam 6 km dari area pabrik. Dasar-dasar pemilihan lokasi ini adalah : a. Dekat dengan sumber bahan baku, yaitu gas alam. b. Berbatasan dengan laut, sehingga mudah untuk transportasinya. c. Berada di tengah-tengah daerah pemasaran nasional dan internasional. d. Lahan yang masih sangat luas, sehingga memungkinkan untuk dilakukan perluasan pabrik.

4.1.4 Fasilitas Pendukung

PT Pupuk Kalimantan Timur didukung oleh beberapa fasilitas pendukung, yaitu : a. Dermaga 1 Dermaga I untuk kapal sampai 6.000 DWT 2 Dermaga II untuk kapal sampai 40.000 DWT 3 Dermaga III untuk kapal sampai 20.000 DWT 4 Dermaga Quadrant Arm Loader untuk kapal sampai 40.000 DWT b. Gudang Gambar 4 1 Urea Curah : 125.000 ton 2 Urea Kantong : 10.000 ton 3 Ammonia : 52.000 ton 4 Suku cadang, bahan kimia c. Unit Pengantongan Urea berkapasitas 2.500 tonhari d. Laboratorium pusat kontrol yang mengoperasikan instrumentasi : Gas chromatograph, High Pressure Liquid Chromatograph, Atomic Absorption Spectrophotometer , dan lain-lain. e. Industri Peralatan Pabrik IPP Unit produksi suku cadang pabrik dan fabrikasi, termasuk unit produksi permesinan dengan mesin Computer Numerically Controlled CNC, unit produksi foundry dengan pengecoran vakum, laboratorium metalurgi dan metrologi. Gambar 3. Lokasi Pabrik PT Pupuk Kalimantan Timur Gambar 4. Gudang PT Pupuk Kalimantan Timur

4.1.5 Bahan Baku