Membaca Cepat dengan Teknik Skimming dan Scanning Langkah-langkah Membaca Cepat dengan Teknik Skimming dan Scanning

44 Bahasa Indonesia Tingkat Semenjana Kelas X Saudara-saudara yang budiman, Kita seharusnya rindu tontonan yang mampu memberi kesegaran pikiran dan jiwa. Kita seharusnya mengharapkan tontonan yang menghibur sekaligus mendidik. Barangkali lewat sepatah dua patah kata dari saya ini, ada beberapa orang yang tergerak hatinya untuk mewujudkan kerinduan kita tersebut. Saya yakin dengan adanya tontonan yang bermutu akan menjadikan kehidupan masyarakat kita menjadi lebih baik, baik dalam moralitas, kebudayaan, etika, religi, bahkan politik. Cukup sekian tutur kata dari saya dan apabila ada kata-kata yang kurang berkenan, saya mohon maaf dari hati yang paling dalam. Wassalamualaikum Wr. Wb. 2. Bacalah dalam hati naskah pidato yang berjudul Kesenian Sudah Dipolitisir di atas. Bagaimana menurut Anda mengenai penggunaan bahasanya? Coba Anda perbaiki naskah pidato tersebut dengan memerhatikan penggunaan kalimat efektif. 3. Kumpulkan hasil perbaikan naskah pidato Anda kepada guru untuk diberi evaluasi.

C. Membaca

1. Membaca Cepat dengan Teknik Skimming dan Scanning

Tentu Anda masih ingat bahwa membaca cepat adalah membaca dalam waktu yang relatif singkat, segera, tangkas, cekatan, namun mendapatkan informasihal-hal penting yang terdapat dalam wacana, serta tepat dalam menjawab pertanyaan- pertanyaan yang berhubungan dengan wacana. Membaca cepat dapat dilakukan dengan dua teknik, yaitu skimming dan scanning. Membaca dengan teknik skimming atau pelayapan adalah upaya mengambil intisari suatu bacaan berupa ide pokok. Ide pokok atau detail penting tersebut dapat berada di awal, tengah, atau akhir. Adapun membaca dengan teknik scanning atau pemindaian adalah teknik membaca cepat untuk memperoleh informasi tanpa membaca yang lain atau langsung ke masalah yang dicari berupa fakta khusus atau informasi tertentu. Membaca dengan teknik scanning biasa dilakukan pada saat kita membaca kamus, Gambar 3.3 Membaca cepat merupakan upaya mengambil ide pokok bacaan Sumber: Kompas, 12 Agustus 2007 Di unduh dari : Bukupaket.com 45 Seni Budaya ensiklopedi, indeks, dan sejenisnya. Indeks adalah daftar kata atau istilah penting yang terdapat dalam buku cetakan biasanya pada akhir buku tersusun menurut abjad yang memberikan informasi mengenai halaman tempat kata atau istilah itu ditemukan.

2. Langkah-langkah Membaca Cepat dengan Teknik Skimming dan Scanning

Langkah-langkah yang dapat dilakukan dalam membaca cepat dengan teknik skimming adalah sebagai berikut. a. Siapkan wacana atau buku yang hendak dibaca. b. Siapkan dua kertas kosong, satu untuk mencatat ide pokok, satu lagi untuk mencatat apabila ada hal-hal yang mengganggu konsentrasi, seperti ada janji atau kegiatan yang lain. c. Mulailah membaca dalam hati. d. Urutkan catatan pada kertas pertama dan sisihkan catatan pada kertas kedua. e. Mulailah untuk menyimpulkan. f. Lakukan berulang-ulang sampai mendapatkan hasil maksimal. Langkah-langkah yang dapat dilakukan dalam membaca cepat dengan teknik scanning adalah sebagai berikut. a. Siapkan wacana atau buku yang hendak dibaca. b. Siapkan kebutuhanpokok informasi yang diinginkan dari buku atau wacana yang dibaca. c. Carilah informasi yang dibutuhkan saja. d. Catat informasi yang dibutuhkan dalam selembar kertas kosong. e. Teliti kembali catatan yang telah dibuat. f. Tampilkan kembali informasi yang telah ditulis dengan bahasa sendiri. g. Lakukan terus menerus untuk mendapatkan hasil optimal.

3. Tujuan dan Manfaat Membaca Cepat