Kompetensi Menjahit Busana Industri

22 a Persiapan peralatan menjahit Jika siswa membawa semua peralatan dengan benar dan digunakan sesuai dengan fungsinya yang meliputi: gunting, pendedel, jarum mesin, jarum tangan, jarum pentul, bidal, penggaris, kapur jahit, rader, pita ukur, bantalan jarum, dan mata nenek. b Persiapan bahan dan pola Jika siswa membawa semua persiapan bahan dengan benar dan digunakan sesuai dengan fungsinya, meliputi: kain utama, viselin, kain keras, dan benang jahit. 2 Tahapan Proses a Meletakkan pola diatas bahan Indikator keberhasilan dalam meletakkan pola diatas bahan meliputi: membersihkan meja potong, meletakkan pola sesuai arah serat, mengecek apakah ada bagian pola yang tertinggal, mengecek tanda-tanda pola. b Memotong bahan Indikator keberhasilan memotong bahan meliputi: bahan dipotong dengan sangat tepat sesuai dengan polanya, memberi kampuh sesuai dengan kebutuhan jahit, memotong sesuai dengan arah serat kain, memberi tanda garis kapur pada saat menandai tipis agar terjaga kebersihannya, memotong dengan rapi. c Menyetrika kain keras pada bahan utama Indikator keberhasilan menyetrika kain keras pada bahan utama meliputi: meletakkan kain keras tidak terbalik, meletakkan kain keras pada bahan utama sesuai dengan tanda rader, menyetrika dengan dilapisi kain putih, menyetrika dengan panas yang sesuai dan menyetrika tidak diseret 23 d Menyetrika kain vislin pada bahan utama Indikator keberhasilan menyetrika kain vislin pada bahan utama meliputi: meletakkan kain vislin tidak terbalik, meletakkan kain vislin pada bahan utama sesuai dengan tanda rader, menyetrika dengan dilapisi kain putih, menyetrika dengan panas yang sesuai dan menyetrika tidak diseret. e Melakukan Pengepresan Indikator keberhasilan melakukan pengepresan meliputi: melakukan pengepresan pada kerah setiap selesai menjahit, mengepres kerah dilapisi kain putih basah, mengepres dengan suhu setrika yang sesuai, setrika tidak digosok f Menjahit kerah Indikator menjahit kerah meliputi: dapat menjahit bagian kerah dengan rapi, dapat menjahit bagian kerah dengan bagus, kemiringan sesuai dengan contoh, jahitan tidak lompat-lompat g Menyambung kerah dengan kaki kerah Indikator keberhasilan menyambung kerah dengan kaki kerah meliputi: dapat menyambung kerah dengan kaki kerah dengan baik, tidak ada sela diantara keduanya, bahan utama yang ditempel kain keras harus bertemu dengan kaki kerah yang ditempel dengan kain keras h Menyambung kerah pada leher Indikator keberhasilan menyambung kerah pada leher meliputi: dapat menyambung kerah pada leher dengan baik, dapat menyambung kerah pada leher dengan benar, tidak terdapat jahitan yang disambung, sesuai dengan garis leher dan pas saat dikancingkan i Mengoperasikan mesin jahit