Pengaruh Produk Terhadap Keputusan pembelian Pengaruh Harga Terhadap Keputusan pembelian

Faktor yang dominan mempengaruhi Keputusan pembelian pada CV. Bina Putra Sanjaya adalah produk dengan t-hitung sebesar 5,298 dengan tingkat signifikasi sebesar 0.000 lebih besar jika dibandingkan dengan nilai t-hitung dari masing-masing variabel harga, promosi, lokasi dan sikap konsumen. 4.2. Pembahasan 4.2.1 Pengaruh Produk, Harga, Promosi, Lokasi dan sikap konsumen Terhadap Keputusan pembelian Hasil analisis penelitian yang telah dilakukan pada CV. Bina Putra Sanjaya di Lhoksukun Aceh Utara, secara simultan variabel produk, harga, promosi, lokasi dan sikap konsumen berpengaruh positif dan signifikan terhadap keputusan pembelian CV. Bina Putra Sanjaya di Lhoksukun Aceh Utara. Hasil penelitian ini juga didukung penelitian terdahulu oleh Saputra 2008 dengan judul ”Analisis Pengaruh Strategi Bauran Pemasaran Terhadap Keputusan Pembelian Teh Celup Sariwangi oleh Konsumen Rumah Tangga di Kota Medan”. Hasil penelitian menunjukkan bahwa strategi bauran pemasaran yang terdiri dari produk, harga distribusi, dan promosi secara serempak berpengaruh signifikan terhadap keputusan pembelian Teh Celup Sariwangi oleh Konsumen Rumah Tangga di Kota Medan. Menurut Kotler dan Amstrong 2001:336 “Bauran pemasaran adalah serangkaian alat pemasaran taktis yang dapat dikendalikan, yang dipadukan oleh perusahaan untuk menghasilkan tanggapan yang diinginkan dalam pasar sasaran”. Koefisien determinasi R square menunjukan bahwa variabel bebas yang diteliti mampu mempengaruhi variabel terikat sebesar 94,9 dan sisanya sebesar 5,1 dijelaskan oleh variabel bebas lainnya yang belum diteliti seperti variabel kualitas pelayanan.

4.2.2 Pengaruh Produk Terhadap Keputusan pembelian

Universitas Sumatera Utara Hasil hipotesis penelitian diperoleh bahwa produk memiliki pengaruh positif dan signifikan terhadap keputusan pembelian pada CV. Bina Putra Sanjaya dengan nilai koefisien regresi sebesar 0,326. Produk sebagai segala sesuatu yang dapat ditawarkan ke pasar untuk menarik perhatian, dimiliki, digunakan yang dapat memuaskan keinginan atau kebutuhan, hal tersebut dibuktikan dengan hasil analisis uji t yang menunjukkan adanya pengaruh positif dan signifikan Produk terhadap keputusan pembelian dengan membandingkan hasil t hitung 5,298 nilai t tabel 1,664 dan tin gkat signifikansi 0,000 probabilitas signifikansi α = 0,05. Menurut Kotler dan Keller 2009:4 mengemukakan bahwa produk adalah segala sesuatu yang dapat ditawarkan kepada pasar untuk memuaskan suatu keinginan atau kebutuhan termasuk barang fisik, jasa, pengalaman, acara, orang, tempat, properti, organisasi, informasi dan ide. Hasil penelitian ini juga didukung penelitian terdahulu oleh Saputra 2008 dengan judul ”Analisis Pengaruh Strategi Bauran Pemasaran Terhadap Keputusan Pembelian Teh Celup Sariwangi oleh Konsumen Rumah Tangga di Kota Medan”. Hasil penelitian menunjukkan bahwa strategi bauran pemasaran yang terdiri dari produk, harga distribusi, dan promosi secara serempak berpengaruh signifikan terhadap keputusan pembelian Teh Celup Sariwangi oleh Konsumen Rumah Tangga di Kota Medan.

4.2.3 Pengaruh Harga Terhadap Keputusan pembelian

Hasil hipotesis penelitian diperoleh bahwa harga memiliki pengaruh positif dan signifikan terhadap keputusan pembelian pada CV. Bina Putra Sanjaya dengan nilai koefisien regresi sebesar 0,183. Harga sebagai persepsi konsumen atas pengorbanan yang dikeluarkan untuk menikmati suatu produk, hal tersebut dibuktikan dengan hasil analisis uji t yang menunjukkan adanya pengaruh positif dan signifikan harga terhadap keputusan pembelian dengan membandingkan hasil t hitung 4,105 nilai t tabel 1,664 dan tingkat signifikansi Universitas Sumatera Utara 0,000 probabilitas signifikansi α = 0,05. Menurut Kotler dan Amstrong 2001:337 harga adalah sejumlah uang yang dibayarkan atas barang dan jasa, atau sejumlah nilai yang pelanggan tukarkan dalam rangka mendapatkan manfaat dari memiliki atau menggunakan barang dan jasa. Hasil penelitian ini juga didukung penelitian terdahulu oleh Saputra 2008 dengan judul ”Analisis Pengaruh Strategi Bauran Pemasaran Terhadap Keputusan Pembelian Teh Celup Sariwangi oleh Konsumen Rumah Tangga di Kota Medan”. Hasil penelitian menunjukkan bahwa strategi bauran pemasaran yang terdiri dari produk, harga distribusi, dan promosi secara serempak berpengaruh signifikan terhadap keputusan pembelian Teh Celup Sariwangi oleh Konsumen Rumah Tangga di Kota Medan.

4.2.4 Pengaruh Promosi Terhadap Keputusan pembelian