Observasi Wawancara Teknik Pengumpulan Data

49 berjumlah 10-15 siswa Arifin, 2011:130. Produk selanjutnya diujicobakan secara terbatas kepada sekelompok siswa yang telah diberi pretest . Selanjutnya, produk divalidasi oleh siswa sesudah melaksanakan kegiatan pembelajaran menggunakan media pembelajaran tersebut dan mengerjakan posttest untuk mengetahui kualitas media pembelajaran. Penelitian ini hanya dibatasi sampai pada prototipe media pembelajaran IPA berupa bagian tumbuhan dan fungsinya berbasis metode Montessori.

3.5 Teknik Pengumpulan Data

Pengumpulan data pada penelitian ini dilakukan dengan wawancara, kuesioner, observasi dan gabungan dari ketiganya Sugiyono, 2014: 187. Peneliti mengumpulkan data dengan wawancara, observasi, kuesioner, gabungan triangulasi data dan tes dalam penelitian ini.

3.5.1 Observasi

Observasi merupakan teknik mengumpulkan data dengan cara mengamati setiap kejadian yang sedang berlangsung dan mencatatnya dengan alat observasi tentang hal-hal yang akan diamati atau diteliti Sanjaya, 2011: 86. Jenis observasi yang digunakan dalam identifikasi masalah ini adalah observasi nonpartisipatif. Observasi yang tidak melibatkan observer dalam kegiatan yang sedang diobservasi adalah observasi nonpartisipatif Sanjaya, 2011: 92 Observasi dilaksanakan pada pembelajaran IPA kelas IV PL 4 dan ketersediaan media pembelajaran SD Pangudi Luhur Yogyakarta. Aspek yang diobservasi ketika pembelajaran IPA kelas IV PL 4 adalah ketersediaan dan pemanfaatan media pembelajaran serta cara mengajar pembelajaran IPA oleh guru. 50

3.5.2 Wawancara

Wawancara dapat diartikan sebagai teknik mengumpulkan data dengan menggunakan bahasa lisan baik secara tatap muka ataupun melalui saluran media tertentu Sanjaya, 2011: 96. Teknik wawancara dapat memperoleh data yang lebih luas, bahkan bisa memunculkan sesuatu yang tidak terpikirkan sebelumnya Sanjaya, 2011: 96. Wawancara dalam penelitian ini dilaksanakan dengan menggunakan teknik wawancara bebas-terpimpin, sehingga peneliti melakukan kegiatan wawancara dengan membawa pedoman yang merupakan garis besar tentang hal-hal yang akan ditanyakan Arikunto, 2010: 198. Pada penelitian ini, wawancara dilaksanakan dengan beberapa sumber yaitu Kepala SD Pangudi Luhur Yogyakarta, Guru Kelas IV PL 4, dan siswa kelas IV PL 4. Data yang dikumpulkan melalui wawancara dengan kepala sekolah adalah informasi yang terkait dengan sekolah, ketersediaan dan penggunaaan media pembelajaran di sekolah serta penelitian yang pernah dilaksanakan di SD Pangudi Luhur Yogyakarta. Wawancara kepada guru kelas IV PL 4 dilaksanakan untuk mengumpulkan data terkait ketersediaan dan pemanfaatan media pembelajaran dalam kegiatan belajar di kelas, kesulitan yang dihadapi dalam pembelajaran IPA dan usaha yang dilaksanakan guru mengahadapi kesulitan tersebut. Wawancara kepada siswa kelas IV PL 4 dilakukan untuk mengumpulkan data terkait penggunaan media pembelajaran dan kesulitan yang dialami dalam pembelajaran IPA.

3.5.3 Kuesioner