Variabel Penelitian Instrumen Penelitian

V-61 Masalah yang diteliti pada penelitian ini yakni adanya perbedaan supplier dengan sistem multi supplier, sehingga diperlukannya metode yang dapat memberikan keputusan pembelian bahan baku yang optimal. Kriteria penilaian supplier yang digunakan berdasarkan 23 Kriteria Pemilihan Supplier oleh Dickson dimana terdapat enam kriteria penilaian yang terpilih, yaitu Kualitas, Pengiriman, Kebijakan Klaim dan Jaminan, Riwayat Kinerja, Harga, dan Sistem Komunikasi. Berdasarkan hasil penilaian tiap kriteria ini maka akan diperoleh total bobot. Selanjutnya dari total bobot yang diperoleh, maka dialokasikan pesanan bahan baku pada supplier dengan mempertimbangkan variabel lain yakni jumlah kebutuhan bahan baku, tingkat penolakan bahan baku, harga bahan baku, serta minimum dan maksimum order pada supplier.

4.5. Variabel Penelitian

Variabel adalah sesuatu yang memiliki nilai yang berbeda-beda atau bervariasi. Variabel-variabel yang terdapat dalam penelitian ini adalah: 1. Variabel Independen, yaitu variabel yang mempengaruhi variabel dependen baik secara positif maupun negatif. a. Bobot masing-masing kriteria, yaitu bobot masing-masing kriteria setelah dilakukan pengolahan dengan fuzzy ANP. b. Jumlah kebutuhan bahan baku merupakan jumlah bahan baku jagung dan dedak padi yang dibutuhkan perusahaan setiap bulannya pada tahun 2015. V-62 c. Tingkat penolakan bahan baku yang masuk adalah perbandingan dari jumlah bahan baku yang ditolak saat tiba dengan jumlah pemesanan bahan baku yang dilakukan dan dinyatakan dalam satuan ton. d. Harga bahan baku merupakan harga untuk pembelian bahan baku jagung kuning dan dedak padi. e. Minimum dan maksimum order pada masing-masing supplier merupakan batasan pemesanan minimum dan maksimum yang ditetapkan oleh supplier untuk setiap bulannya dan dinyatakan dalam satuan ton. 2. Variabel Dependen, variabel yang nilai atau value-nya dipengaruhi atau ditentukan oleh variabel lain. a. Alokasi Order, yaitu jumlah order yang dilakukan untuk setiap supplier yang digunakan.

4.6. Instrumen Penelitian

Instrumen penelitian yang digunakan pada setiap tahapan pengumpulan data adalah sebagai berikut: 1. Tahap Penentuan Kriteria Penentuan kriteria penilaian supplier dilakukan berdasarkan “23 Kriteria Pemilihan Supplier” oleh Dickson. Instrumen yang digunakan berupa kuisioner tertutup yang diberikan kepada Departemen Purchasing selaku responden. Penentuan responden dilakukan dengan metode Judgement Sampling. Berdasarkan kuisioner ini maka akan diputuskan kriteria yang akan V-63 digunakan dalam penilaian kinerja supplier, dan dilanjutkan dengan penentuan subkriteria. 2. Tahap Penentuan Subkriteria Berdasarkan kriteria terpilih selanjutnya ditentukan subkriteria yang relevan dengan instrumen kuisioner semi terbuka pada ketiga responden yang sama. 3. Tahap Penentuan Hubungan Antar Subkriteria Kriteria dan subkriteria yang terpilih selanjutnya akan ditentukan hubungannya dengan menggunakan kuisioner tertutup. Kuisioner ini juga disebarkan kepada kedua responden tersebut. Berdasarkan hasil kuisioner ini dapat dibangun struktur jaringan network untuk penilaian kinerja supplier. 4. Tahap Perbandingan Berpasangan Antar Kluster, Subkriteria, dan Alternatif Pada tahap ini digunakan kuisioner perbandingan berpasangan kuisioner ANP yang disebarkan kepada responden.

4.7. Prosedur Penelitian