Rumusan Masalah Pertanyaan Penelitian Justifikasi

3 UIN Syarif Hidayatullah Jakarta Menurut hasil penelitian Rita Endriani et.al pada tahun 2008 mengatakan bahwa persentase pola resistensi terhadap antibiotik ceftriaxone cukup tinggi mencapai 62,50 begitu pula terhadap antibiotik ciprofloxacin yang mencapai 70,59. Namun hal ini berbeda dengan penelitian yang telah dilakukan oleh Yakubu Mava pada tahun 2011 mengatakan bahwa, di Nigeria sensitivitas bakteri umumnya lebih tinggi terhadap ceftriaxone mencapai 89,2 sedangkan ciprofloxacin mencapai 86,2 oleh karena itu pola bakteri terhadap ceftriaxone dan ciprofloxacin perlu dilakukan penelitian kembali khususnya di RSUP Fatmawati. Pada institusi pelayanan kesehatan yang besar, ada kecenderungan lebih banyak obat yang resisten terhadap bakteri. Infeksi yang didapat ketika dirawat di rumah sakit akan memperpanjang perawatan di rumah sakit sehingga dapat meningkatkan biaya perawatan Kee,1996. Karena itu pengetahuan tentang resistensi sangat penting agar penggunaan antibiotik menjadi lebih rasional.

1.2 Rumusan Masalah

Infeksi saluran kemih merupakan salah satu masalah kesehatan yang serius dan merupakan penyakit kedua tersering setelah infeksi saluran napas bagian atas Betz,2009. Pada umumnya bakteri yang menyebabkan infeksi saluran kemih yaitu Escherichia coli, namun pada bakteri lain seperti Klebsiella, Proteus dan Staphylococcus juga dapat ditemukan Tambayong,2000, sehingga perlu dilakukan penelitian pola bakteri yang berperan menyebabkan infeksi saluran kemih. Terjadinya resistensi obat dapat meningkatkan biaya perawatan dari penyakit infeksi ISK. Karena itu pengetahuan tentang resistensi sangat penting agar pemakaian antibiotik menjadi lebih rasional. Antibiotik ceftriaxone dan ciprofloxacin sering digunakan untuk anti infeksi namun tidak khusus pada infeksi saluran kemih, hampir semua infeksi dapat menggunakan antibiotik tersebut, pemberian resep antibiotika oleh dokter terhadap pasien pun harus lebih rasional untuk menghindari terjadinya resistensi. Oleh karena itu sangat diperlukan mengetahui pola bakteri terhadap antibiotik 4 UIN Syarif Hidayatullah Jakarta agar pemberian antibiotik menjadi lebih tepat sehingga bakteri penyebab infeksi saluran kemih dapat dibasmi secara tuntas dan efektif.

1.3 Pertanyaan Penelitian

Uraian singkat dalam latar belakang masalah di atas memberikan dasar bagi peneliti untuk merumuskan pertanyaan penelitian.  Apakah ceftriaxone dan ciprofloxacin yang digunakan dalam pengobatan ISK di RSUP Fatmawati sudah mengalami resistensi atau masih sensitif?

I.4. Tujuan Penelitian

1.4.1 Tujuan Umum

Mengetahui resistensi dan sensitivitas antibiotik ceftriaxone dan ciprofloxacin pada penderita ISK yang dirawat inap maupun rawat jalan di RSUP Fatmawati

I.4.2 Tujuan Khusus

 Mengetahui gambaran dan angka kejadian resistensi dan sensitivitas antibiotik ceftriaxone dan ciprofloxacin pada penderita ISK di RSUP Fatmawati.  Mengetahui pola spesies bakteri yang ditemukan pada penderita ISK di RSUP Fatmawati.

I.5 Manfaat Penelitian

I.5.1 Secara Metodeologi

Hasil penelitian ini dapat dijadikan sebagai acuan untuk mengetahui uji resistensi dan sensitivitas bakteri terhadap antibiotik pada kasus ISK di rumah sakit. 5 UIN Syarif Hidayatullah Jakarta

I.5.2 Secara aplikatif

Hasil penelitian ini dapat dijadikan sebagai bahan masukan untuk pemilihan antibiotik untuk pengobatan ISK di RSUP Fatmawati.

I.6 Justifikasi

Masalah yang berkaitan dengan ISK yang pengobatannya sangat luas, dalam penelitian ini hanya dibatasi pada analisis uji resistensi dan sensitivitas bakteri terhadap antibiotik ceftriaxone dan ciprofloxacin dalam pengobatan ISK, kemungkinan penelitian serupa ini sudah pernah dilakukan namun, pada penelitian ini dilakukan di RSUP Fatmawati.

I.7 Ruang Lingkup

Dokumen yang terkait

Pola Kuman dan Sensitivitas pada Penderita Benign Prostate Hyperplasia dengan Infeksi Saluran Kemih di RSUP H. Adam Malik Medan

3 130 66

Pola Resistensi Antimikroba pada Infeksi Saluran Kemih yang disebabkan Bakteri Penghasil ESBL dan Non-ESBL

4 91 159

Pola Kuman Penyebab Infeksi Saluran Kemih Dan Sensitivitasnya Terhadap Antibiotika Di RSUP H.Adam Malik Periode Januari 2009-Desember 2009.

1 45 75

ISOLASI DAN IDENTIFIKASI GEN RESISTENSI CIPROFLOXACIN PADA ISOLAT ESCHERICHIA COLI MULTIDRUGS RESISTANCE DARI PENDERITA INFEKSI SALURAN KEMIH DI RSUD ABDOEL MOELOEK PROVINSI LAMPUNG

3 36 87

POLA KUMAN DAN RESISTENSI BAKTERI TERHADAP ANTIBIOTIK PADA PENDERITA INFEKSI SALURAN Pola Kuman Dan Resistensi Bakteri Terhadap Antibiotik Pada Penderita Infeksi Saluran Kemih (ISK) Di Instalasi Rawat Inap Rumah Sakit PKU Muhammadiyah Surakarta Periode

0 10 17

POLA KUMAN DAN RESISTENSI BAKTERI TERHADAP ANTIBIOTIK PADA PENDERITA INFEKSI SALURAN Pola Kuman Dan Resistensi Bakteri Terhadap Antibiotik Pada Penderita Infeksi Saluran Kemih (ISK) Di Instalasi Rawat Inap Rumah Sakit PKU Muhammadiyah Surakarta Periode

0 5 12

POLA RESISTENSI BAKTERI TERHADAP ANTIBIOTIK PADA PENDERITA INFEKSI SALURAN KEMIH (ISK) DI RUMAH SAKIT X Pola Resistensi Bakteri terhadap Antibiotik pada Penderita Infeksi Saluran Kemih (ISK) di RSUP Dr. Soeradji Tirtonegoro Klaten Periode Januari 2013-Se

0 3 22

POLA RESISTENSI BAKTERI TERHADAP ANTIBIOTIK PADA PENDERITA INFEKSI SALURAN KEMIH (ISK) Pola Resistensi Bakteri terhadap Antibiotik pada Penderita Infeksi Saluran Kemih (ISK) di RSUP Dr. Soeradji Tirtonegoro Klaten Periode Januari 2013-September 2015.

0 2 14

PENDAHULUAN Pola Resistensi Bakteri terhadap Antibiotik pada Penderita Infeksi Saluran Kemih (ISK) di RSUP Dr. Soeradji Tirtonegoro Klaten Periode Januari 2013-September 2015.

0 4 9

DAFTAR PUSTAKA Pola Resistensi Bakteri terhadap Antibiotik pada Penderita Infeksi Saluran Kemih (ISK) di RSUP Dr. Soeradji Tirtonegoro Klaten Periode Januari 2013-September 2015.

0 3 4