4. Account Officer AO
Account Officer bertanggung jawab dalam menyediakan datainformasi tentang potensi bisnis di wilayah kerja Kanca dalam
mendukung penyusunan Pasar Sasaran PS dan melakukan kegiatan cross selling produk BRI lainnya sesuai kewenangan
bidang tugasnya untuk meningkatkan pendapatan BRI.
4.4.3 Tujuan Penyusunan Strategi Pemasaran PT Bank Rakyat Indonesia Tbk.
Strategi pemasaran disusun untuk mencapai beberapa tujuan PT BRI Cabang Bogor Pajajaran. Berdasarkan kaji pustaka dan hasil
wawancara, tujuan pemasaran produk Britama Junio PT BRI Cabang Bogor Pajajaran dalam melaksanakan strategi pemasaran Britama
Junio dijabarkan sebagai berikut: 1.
Meningkatkan Loyalitas Nasabah Memiliki nasabah yang loyal adalah harapan setiap
manajemen bank, hal ini karena loyalitas nasabah akan membuat bank mampu bertahan bahkan dapat meningkatkan keuntungan.
Nasabah yang loyal ditunjukkan dengan terciptanya komitmen dan kepercayaan terhadap produk yang ditawarkan oleh PT BRI
Cabang Bogor Pajajaran sehingga nasabah mendapatkan rasa aman untuk menyimpan dananya di bank BRI dan merasakan kepuasan
terhadap layanan pemasaran yang diberikan. Oleh karena itu, loyalitas nasabah merupakan salah satu tujuan yang ingin dicapai
oleh PT BRI Cabang Bogor Pajajaran melalui pelaksanaan strategi pemasaran.
2. Mempertahankan Pangsa Pasar
Pangsa pasar merupakan bagian pasar yang dapat diraih oleh perusahaan dan menjelaskan tentang apa yang dilakukan sebuah
perusahaan terhadap kompetitornya dengan dukungan perubahan dalam penjualan produknya. Pangsa pasar menjelaskan penjualan
perusahaan sebagai presentase volume total penjualan. Pangsa pasar menjadi salah satu indikator meningkatnya kinerja pemasaran
suatu perusahaan.
3. Meningkatkan Profit
Profit margin didapat dari laba dibagi dengan nilai penjualan selama satu tahun terakhir. Profit margin merupakan nilai sisa dari
jumlah dana telah dibayarkan untuk biaya operasional bank. Jika suatu bank memiliki profit margin lebih tinggi dari bank sejenis,
mengindikasikan posisi bank tersebut kuat dimata konsumen, dan memiliki efisiensi dalam pengelolaan biaya. Oleh karena itu,
meningkatkan profit merupakan salah satu tujuan yang ingin diwujudkan oleh PT BRI Cabang Bogor Pajajaran dengan
melakukan strategi pemasaran. 4.
Menjalin Hubungan Baik dengan Stakholder Menjalin hubungan baik dengan stakholder merupakan salah
satu tujuan yang ingin dicapai oleh PT BRI Cabang Bogor Pajajaran dengan cara melaksanakan strategi pemasaran Britama
Junio. Hal tersebut dikarenakan kesuksesan perusahaan tergantung pada pembentukan hubungan kerja sama produktif dengan
stakeholder, sehingga tercipta integritas, profesionalisme,
kerjasama yang saling menguntungkan, dengan mendahulukan kepuasan stakeholder.
Pelaksanaan strategi pemasaran yang dilakukan oleh PT BRI Cabang Bogor Pajajaran diharapkan mampu untuk meningkatkan
iklim saling percaya, menghargai, dan memupuk kebersamaan dengan stakeholder sehingga dapat tercipta hubungan yang baik
dengan stakeholder.
4.4.4 Alternatif Strategi Pemasaran Britama Junio PT Bank Rakyat Indonesia Tbk.