Identifikasi Masalah Batasan Masalah

11 lingkungan dan praktikum mahasiswa selanjutnya, terutama pada jurusan Pengembangan Masyarakat Islam. b. Manfaat Praktis Hasil penelitian yang diharapkan, dapat menambah wawasan, kreativitas, pengetahuan dan pengalaman penulis secara langsung di lapangan, khususnya tentang partisipasi ibu rumah tangga dalam kegiatan kerajinan tangan melalui daur ulang sampah anorganik, menjadikan sebagai bahan evaluasi pada kegiatan kerajinan tangan dalam pengolahan sampah. F. Metodologi Penelitian 1. Pendekatan Penelitian Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif. Dengan menggunakan pengamatan, wawancara, atau penelaahan sebagai alat pengumpul datanya. Pendekatan kualitatif ini digunakan untuk memahami makna yang terkandung dalam permasalahan penelitian ini. Dalam penelitian kualitatif ini, data yang dikumpulkan adalah berupa kata-kata, gambar dan bukan angka-angka. Hal itu karena adanya penerapan metode kualitatif. Selain itu, semua yang dikumpulkan berkemungkinan menjadi kunci terhadap apa yang sudah diteliti. 16 Karena penulis bermaksud ingin mendeskripsikan Faktor Yang Mempengaruhi Partisipasi Ibu Rumah Tangga Dalam Pemberdayaan Lingkungan Melalui Kegiatan Daur Ulang Sampah Anorganik Studi Kasus: Di Villa Inti Persada RT 06, Pamulang Timur, Tangsel. 16 Lexy J. Moleong, Metodologi Penelitian Kualitatif , Bandung: PT Remaja Rosdakarya, 2012, Cet. Ke-30, h. 11 12

2. Teknik Pemilihan Lokasi Penelitian

Peneliti melakukan penelitian di daerah Tangerang Selatan yakni di Perumahan Villa Inti Persada RT 06, Pamulang Timur, Tangerang selatan. Alasan peneliti mengambil di daerah tersebut karena pada dasarnya di wilayah kota Tangerang Selatan sudah banyak yang mengikuti program Yayasan Bank Sampah Melati Bersih yaitu pengelolaan sampah namun, belum banyak yang melakukan kegiatan daur ulang sampah, baik sampah organik maupun sampah anorganik dan memberdayakan lingkungan dengan sungguh-sungguh, hanya sebatas dengan pemilahan dan penimbangan sampah, dan hanyaterdapat di beberapa daerah yang melakukan kegiatan daur ulang sampah anorganik, salah satunya yang masih berjalan lancar yaitu daerah Villa Inti Persada RT 06, Pamulang Timur, Tangerang Selatan. 3. Sumber Data a. Data Primer adalah data atau informasi yang didapat langsung pada saat penelitian berlangsung b. Data Sekunder adalah data yang diperoleh dari catatan-catatan atau dokumen yang berkaitan dengan sumber data penelitian

4. Teknik Pengumpulan Data

a. Observasi

Observasi adalah kemampuan seseorang untuk menggunakan pengamatannya melalui hasil kerja panca indra mata serta dibantu dengan panca indra lainnya. Dan pemahaman observasi atau pengamatan ini, sesungguhnya yang dimaksudkan dengan metode