Loyalitas konsumen Gambaran Umum Anggota Indosat School Community

menggunakan produk Indosat karena mereka menyukai fitur dan layanan yang diberikan, pelayanan dinilai baik. Pelayanan yang baik tersebut membuat anggota komunitas sekolah Indosat menjadi senang bergabung dalam komunitas dan akan terus menjadi anggota pada komunitas tersebut.

4.2.5 Komitmen

Komitmen konsumen dalam menggunakan produk Indosat dapat dilihat dari seberapa kenal konsumen dengan merek tersebut. Dari hasil pengisian kuesioner didapat bahwa responden sangat mengenal kartu Indosat yang mereka pakai. Sebanyak 49 persen responden setuju dengan pernyataan tersebut, 30 persen cukup setuju, 15 persen tidak setuju, 13 persen sangat setuju, dan 2 persen menyatakan sangat tidak setuju dengan pernyataan yang diberikan. Berdasarkan perhitungan skor total dari variabel komitmen, didapatkan nilai sebesar 3,76 yang masuk pada rentang setuju. Dengan demikian dapat dikatakan pemahaman responden terhadap merek sangat baik, dari sini dapat terlihat komitmen konsumen dalam menggunakan produk, mereka tidak hanya sebatas menggunakan, tetapi juga mencari informasi hingga timbul pemahaman tentang produk yang digunakan.

4.2.6 Loyalitas konsumen

Loyalitas konsumen dapat terlihat dari beberapa sikap. Instrumen dalam penelitian ini menyatakan beberapa pernyataan yang mengukur loyalitas tersebut. Sebanyak 46 persen responden setuju, jika kartu Indosat mereka hilang, maka mereka akan membelinya kembali atau mengurusnya kembali, sebanyak 27 persen sangat setuju dengan pernyataan tersebut, 18 persen menyatakan cukup setuju, 7 persen tidak setuju dan 2 persen menyatakan sangat tidak setuju dengan pernyataan yang diberikan. Selain menggunakan jasa layanan utama dari Indosat telepon, sms, internet, responden akan menggunakan fasilitas lain yang ditawarkan Indosat, seperti berlangganan ring back tone RBT, games, wallpaper, ringtone dll. Sebanyak 35 persen responden cukup setuju dengan hal tersebut, 26 persen menyatakan setuju, 22 persen tidak setuju, 11 persen sangat tidak setuju, dan 6 persen sangat setuju dengan pernyataan yang diberikan. Responden yang loyal, juga akan merekomendasikan kepada keluarga, kerabat dan teman untuk menggunakan produk Indosat. Sebanyak 43 persen siswa setuju dengan hal tersebut, 6 persen siswa cukup setuju, 11 persen siswa sangat setuju, 9 persen siswa tidak setuju dan sebanyak 1 persen siswa sangat tidak setuju dengan pernyataan tersebut. Pengukuran loyalitas yang terakhir yaitu dengan melihat kekebalan mereka terhadap merek lain. Responden akan tetap menggunakan kartu Indosat walaupun operator lain menawarkan berbagai keunggulan produk mereka. Sebanyak 41 persen responden setuju dengan pernyataan tersebut, 31 persen cukup setuju, 19 persen sangat setuju, 8 persen tidak setuju dan sebanyak 1 persen responden sangat tidak setuju dengan pernyataan tersebut. Indikator loyalitas konsumen memiliki total nilai skor sebesar 3,515 yang termasuk kedalam rentang setuju. Oleh karena itu dapat dikatakan bahwa anggota Indosat School Community SMA Negeri 2 Kota Bogor yang loyal akan melakukan pembelian berulang produk Indosat, melakukan pembelian terhadap lini produk lain keluaran Indosat, menyarankan kepada orang lain untuk menggunakan produk Indosat dan mereka kebal dari pengaruh merek kartu seluler yang lain 4.3. Hasil dan Interpretasi Data 4.3.1 Hasil analisis SEM