Koran Sebagai Media Massa

3. Pendekatan teori „sosio-kultural‟ menekankan pada pengaruh faktor-faktor sosial terhadap produksi media dan penerimaan pesan media serta fungsi media dalam kehidupan sosial. 4. Pendekatan teori „sosio-material‟ menekankan pada media dan isi media sebagai refleksi dari kondisi-kondisi politik ekonomi dan material yang terdapat di masyarakat, misalnya perbedaan kelas. Koran adalah media yang banyak memuat iklan dibanding media massa lain. Koran harian secara konsisten merupakan bisnis yang sangat menguntungkan profitable di sepanjang abad 20. Jarang sekali ada tingkat pengembalian investasi kurang dari dua digit. Sebagai media massa, koran tidak bisa diremehkan 4 . Tak heran jika industri media cetak, khususnya koran masih tetap bertahan hingga saat ini. Media cetak merupakan media statis yang mengutamakan pesan-pesan visual. Merupakan media yang terdiri dari lembaran-lembaran dengan sejumlah kata, gambar atau topografi dalam suatu tata warna serta halaman putih. Fungsi media cetak sendiri adalah sebagai wahana atau media penyampaian pesan dan sekaligus sebagai media penghibur yang dapat memuaskan perasaan keindahan pembacanya.

C. Pengertian Tata Letak

Pembaca sangat membutuhkan petunjuk untuk memahami informasi yang disajikan dalam sebuah koran. Penyajiannya Koran haruslah dibuat dengan baik dan menarik. Terlebih pada halaman depan, agar pembaca tertarik untuk membacanya. Dalam hal tersebut yang bertanggung jawab adalah desainer tata letak layouter, 4 John Vivian, Teori Komunikasi massa Jakarta; KencanaPrenada Media Grup, 2008, h. tugasnya adalah memastikan agar pembaca tetap membaca meski ada gangguan atau waktunya terbatas. Desainer tata letak adalah mitra yang tak terpisahkan dengan penulis, editor dan fotografer. Desainer tata letak dapat menggunakan prinsip desain yang bagus untuk membuat halaman yang menarik dan efektif dan biasanya setiap media massa memiliki prinsip standarisasi atau pakem yang digunakan dalam mendesain tata letaknya. Koran dan majalah merupakan pekerjaan meracik semua unsur yang mendukung isi suatu halaman dalam media menjadi satu kesatuan yang sesuai dengan isi atau sesuai atau konsepsi media tersebut. Perwajahan akan menentukan besar kecilnya gambar, komposisi foto atau gambar dengan teks dan headline. Selain dengan redaksi, perwajahan perlu bekerjasama dengan fotografer dan bagian iklan. Disinilah bagian perwajahan harus berkiat menyerasikan seluruh kebutuhan yang akan ditampilkan dalam media 5 . Koran dan majalah merupakan media cetak yang menjadi alat yang digunakan dalam penyampaian pesan dari sumber kepada khalayak penerima, oleh sebab itu agar pesan yang disampaikan oleh media massa cetak dapat diterima secara efektif oleh khalayaknya, maka media massa cetak harus memiliki daya tarik. Hal-hal yang harus dipertimbangkan dalam mendesain tata letak halaman adalah teks, termasuk didalamnya headline, caption, dan isi berita 6 . Unsur-unsur tersebutlah yang akan mendominasi sebuah halaman. 5 Artikel Priyanto SunartoHead of Doctoral Programs Visual Arts and Design-faculty of Art and Design “ Institut Teknologi Bandung”, ditulis tahun 2001 di Bandung. 6 Tom E. Rolincki et. al,. Pengantar Dasar jurnalisme, Jakarta: Kencana Prenada Media Grup, 2008,h .253. Boove mengemukakan, media massa cetak yang baik adalah harus memiliki daya tarik sebagai berikut: 7 1. Daya tarik pesan, meliputi isi pesan, tata bahasa, sistem penulisan dan aktualitas berita. 2. Daya tarik fisik, meliputi gambar kualitas gambar atau foto dan kualitas kertas, tata letak, tata warna teknik pewarnaan dan kualitas warna. 3. Daya tarik kuantitas, meliputi frekuensi terbitnya media massa cetak tersebut dan jumlah halaman tersedia. 4. Daya tarik dengan teknik propanganda, untuk menciptakan daya tarik media massa cetak, maka digunakan public figure dan slogan. Halaman depan adalah salah satu ciri khas dari sebuah koran. Informasi yang panjang di sampul harus menarik bagi para pembaca. Fokus berita ini harus dilaporkan dan disajikan dengan amat cermat dan ditulis, serta disunting dengan baik, juga harus memuat narasumber orisinil yang layak berita 8

D. Elemen Tata Letak

1. Tipografi

Tipografi Typography berasal dari kata yunani Typos yaitu bentuk dan Graphein yang artinya menulis, dan merupakan seni, serta teknik dan mengatur huruf menggunakan gabungan bentuk huruf cetak, ukuran, huruf, 7 Alo Liliweri, Gatra-gatra Komunikasi Antarbudaya, Yogyakarta: Penerbit Pustaka Peladjar, h. 75. 8 Tom E. Rolincki et, al., Pengatar Dasar Jurnalisme, jakarta: Kencana Prenada Media Grup, 2008, h.302.