Model Pembelajaran Kooperatif Tipe Picture and Picture

47 Kelebihan model pembelajaran picture and picture menurut Miftahul Huda 2014 : 239 antara lain: 1 guru lebih mengetahui kemampuan masing-masing siswa; 2 siswa dilatih berpikir logis dan sistematis; 3 siswa dibantu belajar berpikir berdasarkan sudut pandang suatu subjek bahasan dengan memberikan kebebasan siswa dalam praktik berpikir; 4 motivasi siswa untuk belajar semakin dikembangkan; dan 5 siswa dilibatkan dalam perencanaan dan pengelolaan kelas. Sementara itu, kekurangan dari model picture and picture menurut Miftahul Huda 2014 : 239 antara lain: 1 memakan banyak waktu; 2 membuat sebagian siswa pasif; 3 munculnya kekhawatiran akan terjadi kekacauan di kelas; 4 adanya beberapa siswa tertentu yang terkadang tidak senang jika disuruh bekerja sama dengan yang lain; dan 5 kebutuhan akan dukungan fasilitas, alat, dan biaya yang cukup memadai. Beberapa kekurangan tersebut dapat diatasi dengan pengelolaan kelas yang lebih optimal oleh guru agar pembelajaran dapat berjalan lancar. Selain itu, siswa ditempatkan dalam kelompok-kelompok kecil agar lebih mudah dalam mengawasi kegiatan siswa.

3. Model Pembelajaran Kooperatif Tipe Picture and Picture

Telah dipaparkan di atas bahwa pembelajaran kooperatif merupakan bentuk pembelajaran dengan cara siswa belajar dan bekerja dalam kelompok-kelompok kecil secara kolaboratif yang anggotanya terdiri dari empat sampai enam orang dengan struktur kelompok yang bersifat heterogen. Salah satu tipe model dalam pembelajaran kooperatif adalah picture and picture. Model pembelajaran picture and picture merupakan strategi pembelajaran yang mengunakan gambar sebagai 48 sarana pembelajaran, dimana gambar yang diberikan pada siswa harus dipasangkan atau diurutkan secara logis. Adapun gambar seri yang digunakan dalam penelitian ini terdiri dari dua gambar seri yang akan digunakan dalam pertemuan 1 dan pertemuan 2. Gambar seri tersebut adalah sebagai berikut. Gambar 1 Gambar Seri yang digunakan dalam pertemuan 1 Sumber : Buku Bahasa Indonesia Kelas III Sekolah Dasar 3B Gambar 2 Gambar Seri yang digunakan dalam pertemuan 2 Sumber : Buku Sisa Kelas 1 Tema 4 Keluargaku 49 Dalam penelitian ini, peneliti hendak menerapkan model pembelajaran kooperatif tipe picture and picture. Langkah-langkah perencanaan penerapan model pembelajaran koperatif tipe picture and picture dalam pembelajaran Bahasa Indonesia materi menulis karangan sederhana adalah sebagai berikut: a. Siswa mendengarkan tujuan pembelajaran yang disampaikan guru. b. Guru melakukan apersepsi dan tanya jawab untuk menggali pengetahuan awal siswa dan memotivasi kesiapan siswa menerima pembelajaran. c. Guru mengajak siswa untuk mendiskusikan tentang struktur kalimat, kosa kata, ejaan dan unsur-unsur karangan yang baik dan benar. d. Siswa dibagi menjadi kelompok-kelompok kecil yang terdiri dari 4 siswa. e. Guru menyajikan gambar seri acak yang berkaitan dengan materi. Guru mengajak siswa untuk terlibat aktif dalam proses pembelajaran dengan mengamati setiap gambar yang ditunjukkan. f. Siswa secara bergantian diminta untuk mengurutkan gambar-gambar secara berurutan dan logis. g. Guru menanyakan kepada siswa tentang alasandasar pemikiran di balik urutan gambar yang disusunnya. h. Masing-masing kelompok mendapat empat gambar dan dibagikan kepada seluruh anggota kelompok. Satu siswa mendapatkan satu gambar. i. Dari gambar seri yang telah diurutkan, siswa diminta untuk menulis kalimat bedasarkan gambar. Dalam satu kelompok, setiap anggota membuat kalimat berdasarkan gambar yang berbeda. 50 j. Guru membimbing siswa untuk mengembangkan kalimat yang telah dibuat dengan kalimat lain yang mendukung sehingga membentuk satu paragraf. k. Setiap kelompok menyatukan paragraf dari masing-masing anggota kelompok menjadi satu karangan. l. Setiap kelompok secara bersama-sama mengoreksi karangan dengan memperhatikan struktur kalimat, kosa kata, ejaan serta tanda baca yang sesuai. m. Karangan yang telah dikoreksi bersama-sama ditulis kembali dengan rapi dalam kertas yang berbeda. n. Masing-masing kelompok berdiskusi memberi judul karangan. Guru mengarahkan dalam pemberian judul harus menarik dan dan harus dapat menggambarkan isi karangan. o. Membacakan hasil karangan sederhana yang telah dibuat di depan kelas secara bergantian. p. Menarik kesimpulan diakhir pembelajaran mengenai materi yang telah dipelajari dan merefleksi mengenai apa yang telah dicapai dan dilakukan.

E. Penelitian yang Relevan

Dokumen yang terkait

Penggunaan pembelajaran kooperatif model picture and picture untuk meningkatkan hasil belajar IPS siswa: penelitian tindakan pada siswa kelas IV MI Miftahul Falah Depok

2 5 113

Penggunaan model pembelajaran kooperatif picture and picture untuk meningkatkan hasil belajar IPS siswa: PTK di MI Miftahul Huda Muhamadiyah Kota Depok.

6 86 107

Upaya Meningkatkan Kemampuan Menulis Paragraf Bahasa Indonesia dengan Model Pembelajaran Kooperatif Tipe Picture and Picture pada MI Ziyadatul Huda Jakarta Timur

1 6 128

PENINGKATAN KETERAMPILAN MENULIS KARANGAN SEDERHANA MELALUI PICTURE AND PICTURE DENGAN GAMBAR SERI PADA SISWA KELAS III SDN PETOMPON 01 SEMARANG

6 76 295

PENINGKATAN KETERAMPILAN MENULIS KARANGAN NARASI MELALUI STRATEGI PEMBELAJARAN PICTURE AND PICTURE Peningkatan Keterampilan Menulis Karangan Narasi Melalui Strategi Pembelajaran Picture And Picture Pada Siswa Kelas V SD Negeri Sambi III, Sambirejo, Sra

0 3 17

PENINGKATAN KETERAMPILAN MENULIS KARANGAN NARASI MELALUI STRATEGI PEMBELAJARAN PICTURE AND PICTURE Peningkatan Keterampilan Menulis Karangan Narasi Melalui Strategi Pembelajaran Picture And Picture Pada Siswa Kelas V SD Negeri Sambi III, Sambirejo, Sra

0 2 13

Niken Larasati S841102010

0 0 111

Peningkatan keterampilan menulis melalui model pembelajaran Picture and Picture siswa kelas III SDN Ngaban Tanggulangin.

0 0 94

PenInGkATAn keTeRAMPIlAn MenUlIS kARAnGAn SedeRHAnA MenGGUnAkAn MOdel PeMBelAJARAn kOOPeRATIF TIPE PICTURE AND PICTURE PAdA SISWA kelAS III Sdn 1 GOndAnGWAYAnG TeMAnGGUnG TAHUn AJARAn 20152016 dyah Candraningrum

0 0 5

PENINGKATAN KETERAMPILAN MENULIS KARANGAN DESKRIPSI MENGGUNAKAN MODEL PICTURE AND PICTURE DI KELAS III

0 0 11