Perumusan Program PPL Perumusan Program dan Rencana Kegiatan PPL

9 Sebelum mahasiswa diterjunkan untuk melaksanakan kegiatan PPL, mahasiswa terlebih dahulu diberi tahap persiapan. Tahap persiapan tersebut sering disebut dengan pengajaran micro micro teaching selama satu semester. Selain itu juga diadakan pembekalan bagi mahasiswa yang akan diterjunkan di lapangan. b. Observasi Fisik Sekolah Observasi fisik sekolah dilaksanakan untuk mencari gambaran tentang sekolah terutama yang berhubungan dengan situasi dan kondisi serta fasilitas sarana dan prasarana sekolah yang menjadi tempat mahasiswa melaksanakan praktek. Hal ini berkaitan dengan penyesuaian diri mahasiswa serta penyesuaian program PPL. c. Observasi Proses Belajar Mengajar di dalam Kelas Observasi juga dilaksanakan dalam proses belajar mengajar yang bertujuan agar mahasiswa dapat memperoleh pengetahuan dan pengalaman terlebih dahulu mengenai tugas menjadi seorang guru sebelum pelaksanaan, khususnya dalam mendidik. Hal-hal yang diobservasi yaitu kompetensi profesional pendidik, keadaan kelas dan proses belajar mengajar. Tujuan dilaksanakannya observasi ini adalah untuk memperoleh pengetahuan dan pengalaman mengenai proses belajar mengajar yang berlangsung, proses pendidikan, tugas guru dan kepala sekolah, tugas kelembagaan, pemanfaatan media, hambatan dan kendala dalam mengajar serta pemecahannya. d. Persiapan Perangkat Pembelajaran Persiapan ini merupakan tahapan secara terbimbing oleh guru pembimbing. Mahasiswa mendapat arahan dari guru pembimbing untuk menyiapkan segala perangkat pembelajaran yang harus diselesaikan seorang guru. Perangkat pembelajaran tersebut meliputi : Program Tahunan, Program Semester dan Rencana Pelaksanaan pembelajaran RPP. e. Praktek mengajar Praktek mengajar di kelas bertujuan untuk menerapkan, mempersiapkan dan mengembangkan kemampuan mahasiswa dalam mengajar suatu kelas dalam kondisi yang sesungguhnya. Praktek ini diharapkan mampu memberikan pengalaman mengajar mahasiswa kependidikan sebelum diterjunkan ke dunia pekerjaan yang sesungguhnya. Praktek mengajar minimalnya dilaksanakan dalam 4 kali pertemuan dengan indikator pembelajaran yang berbeda-beda setiap pertemuannya. Tahap utama