Analisis Data Kalibrasi Instrumen

BAB IV HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN

A. Profil Sekolah

1. Gambaran Umum MTs. Jamiyatul Khair

a. Sejarah Berdirinya MTs. Jamiyatul Khair

Madras ah Tsanawiyah Jam’iyyatul Khair merupakan lembaga yang dikelola oleh sebuah yayasan yang bernama Yayasan Pendidikan Jam’iyyattul Khair, yang pendiriannya dikukuhkan berdasarkan akta notaris nomor 70 Tanggal 31 Maret 1988 melalui notaris KGS Zainal Arifin SH. Madrasah Tsanawiyah Jam’iyyatul Khair berdiri di atas tanah wakaf seluas 1160 m 2 . Mulai beroperasi pada tahun 1987 berdasarkan izin operasional yang dikeluarkan oleh Kantor Wilayah Departemen Agama Propinsi Jawa Barat Nomor: WiBg.010.1.32051987 tanggal 20 Juli 1987. Berdasarkan izin tersebut, maka secara sah MTs. Jam’iyyatul Khair dapat menyelenggarakan pendidikan dan pengajaran dengan baik. Kepercayaan yang besar yang diberikan masyarakat kepada lembaga membuat Jam’iyyatul Khair terus berusaha meningkatkan kualitas lembaga pendidikannya. Salah satu upaya yang dilakukan adalah dengan menaikkan jenjang akreditasi madrasah. Berdasarkan Keputusan Kepala Kantor Wilayah 49 Departemen Agama Propinsi Jawa Barat Nomor WiIPP.03.22121999 tanggal 17 Juni 1999, Madrasah Tsanawiyah Jam’iyyatul Khair berhasil mengubah statusnya menjadi Diakui. Perubahan status dari terdaftar menjadi diakui membawa konsekuensi pada peningkatan profesionalisme individu-individu yang terlibat di dalam lembaga. Dalam hal peningkatan sumber daya pendidik, MTs. Jam’iyyatul Khair memiliki strategi rekrutmen tenaga kependidikan yang selektif berdasarkan kecakapan-kecakapan khusus yang dipersyaratkan. Latar belakang pendidikan, jenjang pendidikan, serta prestasi akademik calon guru menjadi prasyarat yang diutamakan. Saat ini, MTs. Jam’iyyatul Khair memiliki 15 orang tenaga pendidik yang merupakan alumnus beberapa perguruan tinggi baik negeri maupun swasta data lengkap pada lampiran. Dan MTs. Jam’iyyatul Khair membimbing dan mendidik siswa yang sampai saat ini berjumlah 159 siswa data lengkap pada lampiran. Selanjutnya, era informasi dan teknologi yang maju begitu pesat menuntut Ja m’iyyatul Khair agar mampu beradaptasi dengan segala bentuk kemajuan zaman. Penyesuaian diri pada perkembangan diwujudkan dengan penambahan sarana pen-dukung kegiatan belajar siswa. Lalu kemudian, pada tahun 2000 Jam’iyyatul Khair bersama dengan masyarakat melengkapi sarana laboratorium komputer untuk lembaga pendidikannya. Saat berdiri, sepuluh unit komputer melengkapi laboratorium tersebut. Berikutnya, dalam rangka meningkatkan mutu pendidikan komputer, maka pada tahun ajaran 20022003, MTs. Jam’iyyatul Khair meresmikan pendidikan komputer sebagai salah satu muatan lokal MULOK bagi para peserta didiknya. Masih dalam rangka meningkatkan kualitas pendidikannya, pada tahun 2003 MTs. Jam’iyyatul Khair melengkapi lagi beberapa program ekstrakurikuler bagi siswanya dalam bentuk kegiatan Pramuka dan Paskibra. Kegiatan ini merupakan satu bentuk syiar bagi lembaga dalam mempromosikan eksistensinya di tengah- tengah masyarakat. Dan sebagai upaya meningkatkan rasa cinta akan bangsanya Nasionalisme dan kualitas disiplin siswa.

b. Profil Madarasah

1. Nama Madrasah : MTs. JAM’IYYATUL KHAIR 2. Alamat : Jalan : Wr. Supratman , No. 35, RT 00206 Desa : Cempaka Putih Kecamatan : Ciputat Timur Kota Kab. : Tangerang Selatan Propinsi : Banten 3. Nama dan Alamat Yayasan Penyelenggara Madrasah : YAYASAN PENDIDIKAN JAM’IYYATUL KHAIR 4. Alamat Yayasan Penyelenggara Madrasah: Jl. WR Supratman No. 35 Rt. 00206 Kelurahan Cempaka Putih – Ciputat Timur, Kota Tangerang Selatan - Banten 5. NSSNSMNSD : 212 280 406 047 6. Jenjang Akreditasi : Peringkat B Baik 7. Tahun Didirikan : 1986 8. Tahun beroprasi : 1986 9. Kepemilikan Tanah : Milik Yayasan dan Menyewa a. Surat Tanah : Sertifikat Wakaf b. Luas Tanah : Wakaf : 1160 M2 Sewa : 165 M2 10. Setatus bangunan : Milik Yayasan 11. Luas bangunan : 376 M2 12. Visi, Misi, Tujuan, dan Strategi Madrasah